Jurus jitu agar situs dan blog kebanjiran pengunjung
Merdeka.com - Search Engine Optimization (SEO) adalah sebuah upaya yang dilakukan oleh para blogger atau pemilik situs online untuk menjaring pengakses dari mesin pencarian seperti Google. Seiring perkembangan, banyak yang menelurkan berbagai metode sehingga mampu membuat situsnya optimal secara SEO.
Namun, kebanyakan metode yang dilakukan sekarang adalah dengan cara curang atau menipu mesin pencari Google. Hal ini pun membuat Google lebih selektif dalam memilih situs mana saja yang dapat masuk dalam data mereka.
Padahal, jika menggunakan cara yang semestinya, melakukan SEO adalah hal yang mudah. Contohnya adalah para aktivis internet berikut ini yang dapat mengembangkan blog dan situsnya sehingga mampu teroptimalisasi di mesin pencarian.
-
Apa Google itu? Google, yang kini menjadi elemen penting dalam kehidupan digital kita, diciptakan oleh dua inovator teknologi, Larry Page dan Sergey Brin.
-
Bagaimana URL membantu kita menemukan informasi? Anda dapat membayangkan URL layaknya alamat rumah di dunia nyata. Seperti alamat rumah yang membantu orang menemukan lokasi fisik tertentu, URL berperan dalam membantu browser web menemukan lokasi digital tertentu di internet.
-
Apa itu website? Pengertian website adalah lokasi pusat halaman web yang saling terhubung dan diakses dengan mengunjungi halaman rumah dari website menggunakan browser. Misalnya, URL alamat website merdeka.com adalah https://www.merdeka.com/. Dari beranda kami, Anda bisa mendapatkan akses ke salah satu halaman web (beranda) yang terdapat di website kami.
-
Dimana URL digunakan? URL adalah alamat yang digunakan untuk mengidentifikasi lokasi sebuah sumber daya di internet, memungkinkan kita untuk mengakses berbagai informasi dengan cepat dan efisien.
-
Apa itu URL? URL, yang merupakan singkatan dari Uniform Resource Locator, adalah alamat unik yang digunakan untuk mengidentifikasi dan mengakses berbagai sumber daya di internet.
Kira-kira, kiat apa saja yang mereka lakukan sehingga dapat menjaring pengunjung dari mesin pencarian? Simak ulasannya yang mampu dirangkum Mashable (9/9) berikut ini:
Fokus dengan long tail keyword
Jika situs Anda baru, sangat sulit untuk bersaing dalam perebutan kata kunci populer secara langsung. Saya menemukan bahwa lebih baik menulis banyak artikel berkualitas dengan kata kunci yang sangat spesifik ketimbang menggunakan kata kunci yang banyak dicari orang.ÂÂ
Sebuah keuntungan dari menggunakan long tail keyword adalah mereka biasanya sangat baik digunakan. Saya juga menyarankan penggunaan HitTail, yang mendatangkan pengunjung target ke situs Anda dengan berfokus kepada kata kunci organik yang sudah Anda gunakan di situs.
- Lawrence Watkins, Great Black Speakers
Konsisten
Semakin lama Anda membuat konten online berkualitas, maka semakin sering situs Anda muncul di hasil pencarian.
Memulai sebuah blog adalah hal yang mudah, namun konsisten dalam menulis blog hingga berbulan-bulan adalah hal yang sulit.
- Alexandra Levit, Inspiration at Work
Optimalkan artikel Anda
Ada tiga bumbu utama dalam membuat sebuah laman yang optimal, yaitu lewat judul meta, deskripsi, dan kata kunci. Ini adalah hal yang mudah untuk dilakukan, jadi sempatkan waktu untuk melakukannya setiap saat, dan Anda akan merasakan dampaknya lebih cepat.
- Nathalie Lussier, The Website Checkup Tool
Jangan lupa bangun tautan (yang tepat)
Tautan terkait kata kunci adalah pondasi dari SEO off-page. Hebatnya, hal ini bisa dilakukan secara gratis.
Tinggal minta vendor, rekan, media, klien, almamater, dan sumber terpercaya lainnya untuk memasang tautan dari situs Anda dengan kata kunci yang tepat. Jika pemberi tautan memiliki Page Rank tinggi, Anda akan merasakan rangking Anda juga ikut terkerek dalam hitungan dua bulanan.
- Christopher Kelly, Convene
Gunakan Google
Gunakan berbagai layanan pencari kata kunci yang disediakan oleh Google. Cari yang menggunakan kata kunci long-tail yang tak kompetitif, kemudian bangun beberapa konten terkait.
Jika Anda dalam ceruk yang kompetitif, ini adalah salah satu cara untuk membangun beberapa trafik kecil dan menarik pengguna.
- Patrick Curtis, WallStreetOasis.com
Sediakan konten bermanfaat untuk pembaca
Jika yang dicari adalah pencarian organik, pemasaran konten melalui blogging atau posting di blog lain adalah cara yang cepat untuk mendatangkan trafik. Namun, pemasaran konten adalah urusan kualitas, bukan kuantitas.
Dengan pemasaran konten yang bagus, meskipun konten Anda jelek, orang tak akan keberatan untuk membaca atau menyebarkannya, ini adalah inti dari membangun sebuah blog perusahaan.
Ketika saya membuat sebuah konten, saya selalu menyempatkan diri untuk membacanya terlebih dulu apakah ini pantas untuk dibaca dan disebarkan. Jika Anda tak melakukannya, maka sebaiknya tanyakan lagi strategi konten Anda.
- Liam Martin, Staff.com
Jangan coba-coba akali Google
Mengakali Google mungkin bisa dilakukan dalam waktu yang singkat, namun ini bukanlah cara yang tepat untuk jangka panjang. Untuk mendatangkan trafik pencarian organik, buat konten kelas atas yang relevan dengan apa yang mungkin dicari pembaca.
Periksa Google Keyword Tool untuk meyakinkan apakah Anda menggunakan istilah yang pas dengan yang dicari orang kebanyakan.
- Sarah Schupp, UniversityParent
SEO tak bisa dimainkan
SEO bukanlah permainan. Buat konten yang dirasa bermanfaat untuk pembaca dan Google akan menjadikannya hal yang pantas untuk dicari.
Pengunjung suka menyebarkan konten yang enak dibaca dan mereka akan bertahan di situs lebih lama. Selain itu, blogger dan media lain mungkin juga akan menggunakan situs Anda sebagai referensi yang bisa mendatangkan lebih banyak tautan organik.
- Danny Wong, Blank Label
Kurangi rasio pentalan
Rasio pentalan atau yang dikenal juga dengan bounce rate adalah hal yang dibenci mesin pencari. Periksa kata kunci Anda dan optimalkan laman untuk mengurangi rasio pentalan. Mesin pencari dijamin akan makin cinta laman Anda.
- Adam Lieb, Duxter
Buat konten berkualitas
Mesin pencari mengunggulkan orang dan perusahaan yang situsnya memiliki konten kualitas tinggi dan konsisten. Hal seperti rangking penulis juga akan memberikan efek besar terhadap hasil pencarian organik.
Jangan hanya rencanakan untuk publikasi konten, namun juga upayakan selalu memaksimalkan nilai dari konten sehingga dirasa pas untuk disebarkan di berbagai saluran sosial dan memiliki kesempatan untuk menjadi viral.
- John Hall, Influence & Co.
Buat sebuah blog perusahaan untuk menjaring trafik
SEO adalah rajanya dalam mendatangkan trafik dari pencarian organik. Makin populer kata kunci yang dicari dalam ceruk situs Anda, makin banyak pencari organik yang datang.
Namun, memasukkan terlalu banyak teks ke dalam laman utama juga akan mempersulit pembaca untuk mencari informasi yang dibutuhkan. Buat beberapa blog terpisah untuk membantu kerja SEO.
Gunakan blog untuk ceruk Anda seperti konstruksi, kecantikan, atau hiburan. Usahakan selalu meriset kata kunci untuk menemukan frasa mana yang sedang tren dan masukkan dalam blog. Selama blog Anda memiliki tautan yang bisa dilihat, maka makin besar blog Anda dikunjungi.
- Jay Wu, A Forever Recovery
Carilah ahlinya
Setiap orang suka beropini seperti seorang ahli. Anda akan terkejut jika dengan mudah seorang pemimpin industri bisa diajak untuk menjadi penulis tamu di blog Anda.
Penulis tamu ini akan mendapatkan pembaca sendiri, dan pembaca pun akan makin kenal dengan situs Anda. Para ahli juga suka menulis konten yang bisa memberikan manfaat kepada pembaca Anda.
- Chuck Cohn, Varsity Tutors
Bangun komunitas
Meningkatkan trafik dari Google adalah cara untuk menjawab apa yang dibutuhkan oleh orang kebanyakan. Dalam ceruk situs, tentukan posisi bahwa Anda yang berperan penting bagi mereka.
Tanyakan pada diri Anda, apakah komunitas perlu konten seperti ini? Ini bisa dijadikan pedoman untuk membuat konten kualitas tinggi, bernilai, dan berguna. Ini yang dibutuhkan Google.
Ketika Anda menyediakan jawaban yang dibutuhkan komunitas, Google akan mempertimbangkan situs Anda. Anda secara tak langsung membangun loyalitas dari Google dan komunitas. Ini adalah win-win solution.
- Mitch Gordon, Go Overseas (mdk/nvl)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Menjadi blogger dapat memberikan banyak keuntungan bahkan penghasilan.
Baca SelengkapnyaIstilah kata kunci familiar didengar oleh para pengguna teknologi informasi.
Baca SelengkapnyaPemasaran afiliasi atau affiliate marketing menjadi salah satu pekerjaan yang berkembang di era modern seiring berkembangnya lokapasar (marketplace).
Baca SelengkapnyaDengan bergabung bisnis afiliasi ini tentu bisa mendapatkan penghasilan yang lumayan loh.
Baca SelengkapnyaWebsite merupakan kumpulan halaman web yang dapat diakses publik dan saling terkait.
Baca SelengkapnyaDi media sosial sebenarnya ada banyak konten positif yang menghibur, inspiratif, informatif dan edukatif yang tak kalah menarik.
Baca SelengkapnyaIntip cara punya penghasilan dari media sosial tanpa harus mengeluarkan modal banyak.
Baca SelengkapnyaAda jutaan domain website pemerintah yang dicatut para pengelola judi online.
Baca SelengkapnyaAda beragam kata yang perlu dirangkai untuk membentuk kalimat ajakan yang menarik dan menjanjikan para calon pembeli.
Baca SelengkapnyaPenting untuk memilih nama Tiktok lucu aesthetic guna branding yang menarik.
Baca SelengkapnyaDengan lebih dari 1 miliar pengguna aktif setiap bulannya, Instagram adalah platform media sosial yang sangat cocok untuk mempromosikan produk.
Baca SelengkapnyaPenting untuk memilih nama toko yang unik dan branding yang menarik.
Baca Selengkapnya