Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ketemu Google, Menkominfo ingatkan lagi soal Pokemon Go

Ketemu Google, Menkominfo ingatkan lagi soal Pokemon Go Bermain Pokemon GO. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Rudiantara, mengingatkan kembali kepada Google agar aplikasi game berbasis peta digital untuk dijauhkan dari objek-objek vital nasional. Seperti game yang tengah digandrungi masyarakat Indonesia, Pokemon Go. Permintaan ini pun disanggupi oleh pihak Google saat berkunjung ke kantor Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) di Jakarta, Rabu (10/08).

Dikatakan Menkominfo, Google akan melakukan pendekatan kepada para penyedia game berbasis maps untuk memperhatikan permintaan dari pemerintah. Pihak Google pun juga akan terus menjaga komunikasi dengan Kemkominfo untuk membahas isu-isu penting yang membutuhkan penanganan dan perhatian khusus seperti kebutuhan dalam penanganan aplikasi berbasis maps tersebut.

Hadir dalam kunjungan tersebut VP Engineering on Maps, Hugh Williams; Product Management Director, Ben Galbraith; dan Director of GEO NBU Lead, Suren Ruhela. Kepada pihak Google, pria yang akrab disapa Chief RA ini, menyampaikan bahwa pemerintah Indonesia saat ini berfokus pada dua hal, yaitu percepatan pembangunan jaringan broadband yang menyeluruh, baik dalam hal backbone maupun akses; serta peningkatan efisiensi industri ICT Nasional.

Orang lain juga bertanya?

"Salah satu usaha yang dilakukan pemerintah untuk mempercepat broadband tersebut adalah dengan proyek Palapa Ring dan peningkatan akses 4G," katanya.

Meski begitu, pria kelahiran Bogor itu juga mengutarakan bagaimana agar aplikasi dan konten-konten Google, maupun penyedia aplikasi lain yang difasilitasi Google, untuk menjaga konten-konten negatif seperti pornografi masuk dan tersebar di Indonesia.

"Oleh karena itu, kerjasama dengan Google perlu semakin ditingkatkan," turutnya.

Sebelumnya, dia pernah mengatakan jika hubungan kedua belah pihak seperti pasangan suami istri. Namun selayaknya hubungan baik, pasti ada hal-hal yang membuat persoalan menjadi berbeda pendapat.

"Indonesia menjadi market yang dianggap besar bagi Google. Sudah seharusnya saling bekerja sama dengan baik. Hubungan kita dengan pihak Google sangatlah erat, seperti pasangan suami istri. Suami istri kadang-kadang tidak selalu sepakat dalam hal tertentu namun selalu ada cinta yang hidup di dalamnya," ujarnya.

(mdk/ega)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Menkominfo Bertemu Google Bahas Pemberantasan Judi Online Pakai AI, Begini Hasilnya
Menkominfo Bertemu Google Bahas Pemberantasan Judi Online Pakai AI, Begini Hasilnya

Sebelumnya, Budi Arie menyampaikan rencana pertemuannya dengan perwakilan raksasa teknologi Google.

Baca Selengkapnya
TikTok CS Disebut Pemerintah Mau Bantu Berantas Judi Online
TikTok CS Disebut Pemerintah Mau Bantu Berantas Judi Online

Media sosial TikTok, Meta, Google, dan Microsoft disebut mau membantu pemerintah memberantas judi online.

Baca Selengkapnya
Kemenkumham Ajak Humas Kuasai Teknologi Lewat Gelaran What's Up
Kemenkumham Ajak Humas Kuasai Teknologi Lewat Gelaran What's Up

Dalam era digital saat ini, peran humas menjadi semakin krusial. Penting bagi praktisi humas untuk menguasai teknologi, bukan sebaliknya.

Baca Selengkapnya
Benarkah Google Bakal Berhenti Beroperasi di Indonesia Buntut Boikot Israel? Cek Faktanya
Benarkah Google Bakal Berhenti Beroperasi di Indonesia Buntut Boikot Israel? Cek Faktanya

Google akan berhenti beroperasi di Indonesia imbas boikot? Simak penelusurannya

Baca Selengkapnya
Pelaku Usaha yang Cantumkan Alamat di Google Maps Segera Cek, Ada Penipuan Baru
Pelaku Usaha yang Cantumkan Alamat di Google Maps Segera Cek, Ada Penipuan Baru

Marak penipuan yang mencantumkan nomor HP di Google Maps pelaku usaha.

Baca Selengkapnya
Kominfo soal X Berkantor di Indonesia: Kita Tuntut Mereka Ada di Sini!
Kominfo soal X Berkantor di Indonesia: Kita Tuntut Mereka Ada di Sini!

Semenjak Twitter dibeli Elon Musk dan berganti X, media sosial itu tak memiliki perwakilan kantor di Indonesia. Berbeda dengan yang lain.

Baca Selengkapnya
Ramai Persaingan AI, Pendiri Google Sergey Brin Sampai Turun Gunung
Ramai Persaingan AI, Pendiri Google Sergey Brin Sampai Turun Gunung

Salah satu pendiri Google ini sampai turun tangan agar perusahaannya tak ketinggalan soal AI.

Baca Selengkapnya
Kolaborasi Telkom dengan Google Demi Percepatan Transformasi Digital Indonesia
Kolaborasi Telkom dengan Google Demi Percepatan Transformasi Digital Indonesia

Ini merupakan tahun kelima kerja sama Kominfo dan Google dalam pengembangan talenta digital di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Google Sambut Hangat Pimpinan ATVI-IMDE
Google Sambut Hangat Pimpinan ATVI-IMDE

Google sudah menyebarkan 1,5 juta laptop Chromebook di sekolah seluruh dan PTN di seluruh Indonesia. Yg belum ada adalah Google Reference University

Baca Selengkapnya
Google Gemini Ternyata Digandrungi Orang Indonesia
Google Gemini Ternyata Digandrungi Orang Indonesia

Gemini, chatbot yang dikembangkan oleh Google, sekarang telah mendukung Bahasa Indonesia.

Baca Selengkapnya
Bertemu Menkominfo Budi Arie, Gibran Singgung Perlindungan Data Pribadi
Bertemu Menkominfo Budi Arie, Gibran Singgung Perlindungan Data Pribadi

Budi Arie dan Gibran turut membahas tentang pengembangan ekonomi digital, termasuk dukungan terhadap startup dan UMKM dalam memanfaatkan teknologi digital.

Baca Selengkapnya
Telkom Gandeng Huawei untuk Percepat Adopsi Pemanfaatan AI bagi Dunia Usaha
Telkom Gandeng Huawei untuk Percepat Adopsi Pemanfaatan AI bagi Dunia Usaha

Penandatangan kerja sama yang dilakukan pada ajang Mobile World Congress 2024.

Baca Selengkapnya