Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kiamat internet 'kecil' akan terjadi tanggal 30 Juni 2015?

Kiamat internet 'kecil' akan terjadi tanggal 30 Juni 2015? ilustrasi koneksi internet putus. © Citizengame.co.uk

Merdeka.com - Tanpa disadari oleh manusia, putaran bumi pada porosnya (rotasi) semakin melambat tiap 100 tahun. Hal itu ternyata dapat menyebabkan kiamat internet kecil di pertengahan tahun nanti.

Kelompok ilmuwan yang mengatur ketepatan waktu di bumi, Paris Observatory dan International Earth Rotation Service (IERS), telah memutuskan untuk menambah satu detik di tahun 2015. Hal tersebut dibutuhkan untuk mengkompensasi ketepatan waktu dunia yang berubah akibat melambatnya rotasi bumi.

Ilmuwan berpedoman pada jam atom untuk menetapkan waktu di bumi. Jam tersebut diketahui mempunyai keakuratan tinggi yang bahkan tidak akan berubah hingga ribuan tahun. Namun, di sisi lain bumi lah yang justru semakin lambat berputar dan menyebabkan satu hari mempunyai durasi lebih lama dari seharusnya (24 jam).

Untuk menyamakan waktu bumi dan jam atom tadi, ilmuwan terpaksa menambah satu detik di tahun 2015, tepatnya pada tanggal 30 Juni nanti. Tetapi, banyak yang berpendapat hal tersebut akan memicu kiamat internet skala kecil. Bagaimana bisa?

Penambahan waktu meski satu detik saja tercatat dapat menyebabkan bencana pada server internet di dunia. Situs-situs di dunia bisa mengalami crash atau down secara bersamaan karena harus beradaptasi dengan penambahan waktu tadi.

Kiamat kecil ini sebelumnya pernah terjadi di tahun 2012. Saat itu, situs-situs besar seperti Reddit dan LinkedIn dilaporkan mengalami crash besar-besaran akibat tidak mampu beradaptasi dengan waktu baru bumi.

Menurut Daily Mail (06/01), penambahan satu detik di 30 Juni nanti bisa membuat website di dunia offline jika masalah server yang timbul tidak segera diatasi.

Guna menghindari kiamat internet yang sama di tahun 2012 atau 2015 yang akan datang, pemerintah dunia nampaknya akan memutuskan untuk menghapus praktik penambahan waktu bumi. Pemerintah Amerika misalnya, mengatakan bila hal itu tidak diperlukan, karena cepat atau lambat waktu bumi memang tidak akan sinkron dengan jam atom akibat melambatnya putaran bumi yang terus terjadi.

Jika benar penambahan waktu itu dihilangkan, kiamat internet kecil tahun 2015 ini dipastikan adalah yang terakhir. Di sisi lain, manusia mungkin tidak akan sadar bila di tahun 2700 nanti satu hari di bumi menjadi 24,5 jam.

(mdk/bbo)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Viral NASA Prediksi Kiamat Internet pada 2025, Simak Faktanya
Viral NASA Prediksi Kiamat Internet pada 2025, Simak Faktanya

NASA memprediksi bakal terjadi kiamat internet pada tahun 2025, simak penelusuran lengkapnya

Baca Selengkapnya
Ahli Astronomi Jelaskan Dampak Fenomena Pergerakan Bulan Menjauhi Bumi, Durasi Waktu Sehari Bertambah Jadi 25 Jam
Ahli Astronomi Jelaskan Dampak Fenomena Pergerakan Bulan Menjauhi Bumi, Durasi Waktu Sehari Bertambah Jadi 25 Jam

Peneliti Astronomi dan Astrofisika BRIN Thomas Djamaluddin menjelaskan, pergerakan Bulan menjauhi Bumi disebabkan interaksi antara Bumi, Bulan, dan Matahari.

Baca Selengkapnya
Para Ahli Was-was dengan Dampak Rotasi Bumi yang Berputar Lebih Cepat dari Biasanya, Apa yang Bakal Terjadi?
Para Ahli Was-was dengan Dampak Rotasi Bumi yang Berputar Lebih Cepat dari Biasanya, Apa yang Bakal Terjadi?

Dampak dari perubahan tersebut bisa sangat luas, termasuk dampak pada jaringan komputer.

Baca Selengkapnya
Inti Bumi Berputar Lebih Lambat, Ilmuwan Mulai Bingung Menjelaskannya
Inti Bumi Berputar Lebih Lambat, Ilmuwan Mulai Bingung Menjelaskannya

Perputaran Bumi lebih lambat ini menjadi perhatian ilmuwan. Hingga saat ini mereka pun masih dilanda kebingungan.

Baca Selengkapnya
Ini Gambaran yang akan Terjadi jika Internet Mati Total di Seluruh Dunia
Ini Gambaran yang akan Terjadi jika Internet Mati Total di Seluruh Dunia

Berikut peristiwa mengerikan saat internet mati total di seluruh dunia.

Baca Selengkapnya
Jika Fenomena Alam Ini Terjadi, Kiamat Internet Tak Bisa Dihindari
Jika Fenomena Alam Ini Terjadi, Kiamat Internet Tak Bisa Dihindari

Ilmuwan memperingatkan kembali fenomena badai matahari yang akan terjadi.

Baca Selengkapnya
Bumi Pernah Mengalami Sehari Tidak 24 Jam, Ilmuwan Ungkap Penyebabnya
Bumi Pernah Mengalami Sehari Tidak 24 Jam, Ilmuwan Ungkap Penyebabnya

Ada fakta bahwa Bumi pernah tidak 24 jam dalam sehari.

Baca Selengkapnya
Suatu Saat Nanti Sehari di Bumi Tidak 24 Jam Lagi, Ini Penjelasan Ilmuwan
Suatu Saat Nanti Sehari di Bumi Tidak 24 Jam Lagi, Ini Penjelasan Ilmuwan

Penelitian terbaru menunjukkan bahwa Bulan yang terus menjauh dari Bumi menyebabkan rotasi Bumi melambat.

Baca Selengkapnya
Mengapa Bumi Kini Memiliki Dua
Mengapa Bumi Kini Memiliki Dua "Bulan"? Berikut Penjelasannya

Tahukah Anda bahwa Bumi saat ini memiliki dua bulan? Asteroid kecil 2024 PT5 tertangkap gravitasi Bumi dan menjadi satelit sementara.

Baca Selengkapnya
Ukuran Bulan Terus Menyusut, ini Dampaknya Bagi Bumi
Ukuran Bulan Terus Menyusut, ini Dampaknya Bagi Bumi

Ukuran Bulan ternyata setiap tahun menyusut. Lantas, apakah akan ada dampaknya bagi Bumi?

Baca Selengkapnya
Fenomena 'Bulan Kembar' Bikin Heboh Media Sosial, Begini Penjelasan Ahli Astronomi BRIN
Fenomena 'Bulan Kembar' Bikin Heboh Media Sosial, Begini Penjelasan Ahli Astronomi BRIN

Sejumlah masyarakat yang mengira bahwa fenomena tersebut adalah kejadian astronomis langka yang memperlihatkan dua bulan di langit secara bersamaan.

Baca Selengkapnya
Ilmuwan Terkejut Cincin Saturnus akan Hilang Lebih Cepat, Ini Prediksi Tahunnya
Ilmuwan Terkejut Cincin Saturnus akan Hilang Lebih Cepat, Ini Prediksi Tahunnya

Berikut adalah tahun yang diprediksikan ilmuwan cincin Saturnus lenyap.

Baca Selengkapnya