Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kisah pendiri Alibaba, dari guru bahasa jadi orang terkaya di China

Kisah pendiri Alibaba, dari guru bahasa jadi orang terkaya di China Jack Ma Alibaba. ©Reuters

Merdeka.com - Sukses bisa dimulai kapan saja, meski kita hanya memiliki pekerjaan dengan gaji yang cukup rendah, guru misalnya. Hal itu yang berhasil dibuktikan oleh pendiri sekaligus mantan CEO dari e-commerce raksasa China, Alibaba. Ini dia kisahnya!

Lahir dari keluarga miskin

Walaupun saat ini dikenal sebagai salah satu orang terkaya di China, Jack Ma, awalnya adalah orang biasa yang bahkan dilahirkan dari keluarga yang cukup miskin tahun 1964 silam.

Lahir di Hangzhou, China, Jack Ma lahir dari orang tua yang memiliki profesi sebagai pemusik dan pendongeng tradisional. Akibat desakan ekonomi, Jack Ma sejak berusia belasan tahun sudah bekerja sebagai pemandu wisata di danau Hangzhou.

Jadi guru bahasa Inggris

Dari pekerjaan 'guide' itulah, Jack Ma tertarik mendalami bahasa Inggris hingga akhirnya mendapatkan gelar sarjana di bidang bahasa Inggris. Pasca lulus sekitar tahun 1980an, Jack Ma pun menjadi guru bahasa Inggris di universitas keguruan tempatnya belajar dulu.

Saat itu, Jack Ma jauh dari kata sukses. Sebab gaji bulanannya hanya sekitar Rp 150 ribuan! Ingin mencoba peruntungan baru, di tahun 1992 Jack Ma menjajal pekerjaan baru sebagai seorang manajer di sebuah gerai ayam goreng.

Nah, pekerjaan baru tersebut membuat Jack Ma mengenal komputer dan internet untuk pertama kalinya, terutama mesin pencari Yahoo. Betapa terkejutnya Jack Ma saat menggunakan Yahoo dan tidak menemukan hasil pencarian tentang China ketika mencari bir.

Ciptakan start-up tanpa pengetahuan soal komputer

Jack Ma pun tanpa pikir panjang langsung meminjam uang sekitar Rp 26 juta pada saudaranya untuk membangun sebuah start-up komputer. Menariknya, saat itu pengetahuan Jack Ma soal komputer bisa dikatakan nol.

Namun, tanpa kenal menyerah, Jack Ma terus berusaha di dunia jual beli online dan membantu warga China menjual barang buatan mereka ke luar negeri via internet. Dari situlah, awal kelahiran Alibaba.

Selain terus menyemangati perusahaan kecil di China untuk menggunakan Alibaba untuk menembus pasar dunia, Jack Ma juga ingin membantu pebisnis Amerika menawarkan produk mereka di China. Sehingga kedua belah pihak bisa sama-sama untung.

"Peluang dan strategi yang kami ciptakan bertujuan untuk membantu bisnis kecil di Amerika pergi ke China, dan menjual produk mereka di sana. Kami di sini juga membutuhkan produk dari Amerika," ujar Jack Ma di bulan Juni lalu.

Jack Ma jadi orang terkaya nomor 2 di China

Dengan strategi itu, Alibaba menjelma menjadi e-commerce terbesar di China dan sedang bertarung dengan eBay untuk menjadi e-commerce terbesar di dunia. Nilai aset Alibaba pun meroket tajam hingga menyentuh angka USD 41 miliar lebih!

Tak salah jika keberhasilan Alibaba juga membuat Jack Ma menduduki posisi orang terkaya nomor dua di China saat ini dengan aset USD 22,5 miliar.

Mengaku lebih bahagia jdi guru bahasa Inggris

Di luar perkiraan, Jack Ma mengatakan bila ketimbang menjadi orang terkaya, dia lebih memilih menjadi guru bahasa Inggris dengan gaji rendah.

"Uang yang aku miliki hari ini adalah sebuah tanggung jawab. Ini adalah bukti kepercayaan masyarakat pada saya. Jika saya terlahir kembali, saya ingin perusahaan saya tidak perlu masuk bursa saham," kata Jack Ma.

Memang, menurut Jack Ma, menjadi guru lebih bisa membuatnya bahagia dan tidak perlu pusing memikirkan bisnis sebuah e-commerce raksasa. (mdk/bbo)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cerita Konglomerat China Gagal Melamar Kerja 30 Kali hingga Akhirnya Punya Kekayaan Ratusan Triliun
Cerita Konglomerat China Gagal Melamar Kerja 30 Kali hingga Akhirnya Punya Kekayaan Ratusan Triliun

Mereka bilang ini ide paling bodoh yang pernah saya lakukan. Saya tidak peduli selama orang dapat menggunakannya

Baca Selengkapnya
Ditolak Kerja 30 Kali, Pria Ini Kini Jadi Miliarder Dunia
Ditolak Kerja 30 Kali, Pria Ini Kini Jadi Miliarder Dunia

Dia pernah dinobatkan sebagai orang terkaya di China.

Baca Selengkapnya
Zhang Xuefeng, Guru Les yang Digadang-Gadang Paling Sukses di China Punya Harta Triliunan Rupiah
Zhang Xuefeng, Guru Les yang Digadang-Gadang Paling Sukses di China Punya Harta Triliunan Rupiah

Dia tahu betul ujian nasional masuk universitas merupakan fase hidup paling penting di China.

Baca Selengkapnya
Jack Ma, Orang Terkaya  di China Kini Jual Makanan Kemasan
Jack Ma, Orang Terkaya di China Kini Jual Makanan Kemasan

Jack Ma membuka startup bisnis makanan bernama Hangzhou Ma's Kitchen Food.

Baca Selengkapnya
Anak Ranking 1 dari Belakang lalu Diumumkan di Depan Umum, Reaksi Sang Ayah jadi Perbincangan
Anak Ranking 1 dari Belakang lalu Diumumkan di Depan Umum, Reaksi Sang Ayah jadi Perbincangan

Orang tua sepantasnya menjadi pendukung dan pembela anaknya di situasi apapun.

Baca Selengkapnya
Pesan Orang Kaya Dunia untuk Anak Muda: Jangan Bekerja Demi Uang, Anda Tidak akan Pernah Bahagia
Pesan Orang Kaya Dunia untuk Anak Muda: Jangan Bekerja Demi Uang, Anda Tidak akan Pernah Bahagia

iliarder ini menyarankan agar pemuda bisa mencari pekerjaan yang disukainya dibanding harus mencari pekerjaan dengan gaji yang tinggi.

Baca Selengkapnya
Guru Bisa Jadi Miliarder, Ini 3 Hal yang Harus Dilakukan
Guru Bisa Jadi Miliarder, Ini 3 Hal yang Harus Dilakukan

Andrew Hallam, seorang guru sekaligus penulis dari buku Millionaire Teacher menuliskan pandangannya bahwa seorang guru memiliki peluang menjadi orang kaya.

Baca Selengkapnya
Kisah Buruh Plastik yang Kini Sukses jadi Konglomerat di Hongkong
Kisah Buruh Plastik yang Kini Sukses jadi Konglomerat di Hongkong

Bekas buruh pabrik plastik yang sukses merangkak menjadi orang terkaya di Hongkong.

Baca Selengkapnya
Kisah Unik di Balik Munculnya Aplikasi Zoom, Berawal dari Keresahan Susah Menemui Sang Kekasih
Kisah Unik di Balik Munculnya Aplikasi Zoom, Berawal dari Keresahan Susah Menemui Sang Kekasih

Aplikasi Zoom bisa menjadi tempat untuk melakukan panggilan video, untuk melakukan rapat pekerjaan, sekolah dan aktivitas lainnya.

Baca Selengkapnya
Tak Disangka-sangka, Pria Asal China Ini Sukses Menjadi Miliarder Usai Dengar Pidato Bill Gates
Tak Disangka-sangka, Pria Asal China Ini Sukses Menjadi Miliarder Usai Dengar Pidato Bill Gates

Saat itu, dia masih berusia 20 tahun dan tengah bekerja di Jepang selama beberapa bulan.

Baca Selengkapnya
Kisah Sukses Liu Yonghao, Lahir dari Keluarga Sederhana Hingga Jadi Juragan Pakan Ternak Berharta Rp157 Triliun
Kisah Sukses Liu Yonghao, Lahir dari Keluarga Sederhana Hingga Jadi Juragan Pakan Ternak Berharta Rp157 Triliun

Pada tahun 1982, Liu, bersama dengan 3 saudaranya, berhenti dari pekerjaan mereka dan mulai menjual jam tangan dan sepeda untuk mengumpulkan modal Rp19 juta.

Baca Selengkapnya
Kisah Mengharukan Robert Kouk, Dulunya Office Boy Kini Jadi Konglomerat Paling Kaya di Malaysia
Kisah Mengharukan Robert Kouk, Dulunya Office Boy Kini Jadi Konglomerat Paling Kaya di Malaysia

Sebelum berada di puncak kekayaan saat ini, Robert Kouk memiliki jalan hidup yang cukup menantang.

Baca Selengkapnya