Kondisi Tubuh Manusia Jika Tersambar Petir
Merdeka.com - Hujan deras disertai petir mulai sering terjadi belakangan ini. Saat petir muncul, disarankan berlindung di tempat yang aman. Karena saat menyambar, kecepatan petir bisa mencapai 300.000 kilometer per jam. Berbagai kasus manusia menjadi korban sambaran petir, meski kemungkinannya kecil.
Perlu diketahui, menurut para ilmuwan, petir berasal dari partikel es yang bertabrakan satu sama lain di dalam awan. Hal ini menyebabkan kelebihan beban negatif yang harus dibawa ke dasar awan.
Beban ini bisa sangat kuat hingga partikel es 'menangkis' elektron, yang berupa partikel beban negatif, ke tanah di bawah awan tersebut. Hal ini menyebabkan tanah menjadi beban positif yang membuat terjadinya petir.
-
Apa yang terjadi pada tubuh orang yang tersambar petir? Petir menghantarkan tegangan listrik yang sangat besar. Sambaran petir itu bisa menyebabkan ritme jantung yang berubah, gendang telinga pecah, pernapasan tak stabil, dan luka bakar sebelum akhirnya tewas.
-
Apa yang terjadi saat petir menyambar? Petir terjadi akibat perbedaan muatan listrik antara awan dan bumi atau antara awan dengan awan lainnya. Ketika muatan listrik di awan mencapai tingkat yang cukup tinggi, listrik akan mengalir menuju tanah atau awan lainnya untuk menetralkan perbedaan muatan ini.Proses ini menghasilkan kilatan cahaya yang kita kenal sebagai petir.
-
Apa yang terjadi saat kepala tersambar petir? Sambaran petir bukanlah sebuah fenomena yang bisa dianggap remeh. Mereka dapat menghantarkan arus listrik melebihi 200 kiloampere – jauh lebih tinggi dari daya yang dibutuhkan untuk membunuh manusia.
-
Siapa saja korban sambaran petir? Ketiga korban yakni dua orang ibu, FT (35) dan WR (30), dan seorang remaja laki-laki AR (18).
-
Bagaimana petir bisa melewati tubuh? Petir dapat melewati tubuh seseorang hanya dalam sepersekian detik, seringkali bahkan tidak cukup waktu untuk meninggalkan bekas.
-
Kenapa petir menyambar? Ketidakseimbangan ini muncul karena adanya lompatan elektron-elektron dari awan bermuatan negatif ke bumi yang bermuatan positif.
Lalu, apa reaksi pada tubuh manusia jika tersambar petir? Berikut ulasannya:
Jaringan Kulit Rusak
Saat tersambar petir, tubuh akan merasakan aliran listrik selama 3 milidetik. Selesai menyambar, petir tersebut akan meninggalkan tubuh kita dengan luka dalam dan luka bakar. Tepatnya luka bakar bertipe 'third degree' yang merupakan luka bakar terparah, yang juga merusak jaringan bawah kulit.
Karena petir memiliki tenaga saat menghantarkan ke tanah sebesar 300 kilovolt, atau 150 kali lebih besar daripada listrik yang digunakan untuk industri.
Pembuluh Darah Terbakar
Tak hanya itu saja, pembuluh darah juga bisa terbakar. Hal ini dikarenakan hentakan elektrik dari petir dan panas, biasanya akan menyebabkan kondisi bernama 'Lichtenberg figure' di kulit, di mana kulit menjadi luka yang berpola menyerupai ranting pohon.
Gagal Jantung
Sambaran petir juga bisa mengakibatkan gagal jantung. Hal ini disebabkan karena ritme jantung yang berubah setelah terkena hentakan listrik. Ini yang menyebabkan beberapa kasus kematian akibat tersambar petir. Hentakan listrik ini juga dapat menyebabkan kerusakan kronis dari sistem pernapasan.
Jika hentakan listrik itu masuk ke dalam tengkorak, otak akan jadi sasaran utamanya. Hal ini bisa menyebabkan koma, serta lumpuh, baik temporer maupun total.
Kondisi Jika Selamat dari Sambaran Petir
Dalam beberapa kasus, ada manusia yang bisa selamat dari sambaran petir. Meski begitu, kondisinya tetap akan terganggu. Ada beberapa hal yang berkaitan dengan saraf yang akan berubah. Beberapa ilmuwan masih belum menemukan sebabnya, namun mereka percaya jika hentakan listrik menyentuh 'sirkuit' internal di otak, perilaku sel juga akan berubah.
Hal ini akan menyebabkan perubahan kepribadian, suasana hati yang mudah gonta-ganti, serta hilang ingatan. Secara fisik, sangat mungkin untuk mereka yang selamat dari sambaran petir untuk mengalami hilang kontrol terhadap otot, layaknya Parkinson. (mdk/dan)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Petir terjadi akibat perbedaan muatan listrik dalam awan, yang kemudian menghasilkan pelepasan energi dalam bentuk cahaya dan bunyi (guntur).
Baca SelengkapnyaBerikut informasi tentang mitos atau fakta bahwa HP bisa mengundang petir. Benarkah?
Baca SelengkapnyaPetir yang menyambar air lebih memengaruhi permukaan daripada kedalaman. Jadi kesimpulannya?
Baca SelengkapnyaTiga petani di Desa Tanjung Alam, Lintang Kanan, Empat Lawang, Sumatera Selatan, disambar petir saat berteduh di pondok ketika hujan deras melanda kawasan itu.
Baca SelengkapnyaBerikut adalah foto -foto yang berhasil menangkap kilatan petir.
Baca SelengkapnyaPertanyaan ini sering muncul terutama di musim hujan ketika petir dan kilat menjadi lebih sering terjadi.
Baca SelengkapnyaCuaca panas dan terik yang muncul beberapa waktu belakangan bisa menyebabkan munculnya sejumlah masalah kesehatan.
Baca SelengkapnyaHipotermia merupakan kondisi ketika tubuh lebih cepat kehilangan panas dibandingkan panas yang dihasilkan.
Baca SelengkapnyaKeduanya kini masih menjalani perawatan intensif di rumah sakit.
Baca SelengkapnyaMerdeka.com merangkum informasi tentang apakah petir bisa masuk rumah dan bagaimana Anda dapat melindungi diri serta rumah Anda dari bahaya petir.
Baca SelengkapnyaBerikut cara agar manusia punya peluang hidup jika kepalanya tersambar petir.
Baca SelengkapnyaHipotermia dan frostbite merupakan dua kondisi yang dialami oleh pendaki namun sebenarnya sangat berbeda.
Baca Selengkapnya