LG bawa empat remaja disabilitas ke Global IT Challenge di Hanoi
Merdeka.com - PT LG Electronics Indonesia siap memberangkatkan empat remaja penyandang disabilitas pada kompetisi teknologi informasi (TI) antarnegara bagi penyandang disabilitas yang bernama "Global IT Challenge 2017". Di ajang ini, keempat remaja disabilitas menjadi wakil Indonesia untuk beradu kemampuan TI dengan 100 peserta dari 15 negara.
Global IT Challenge ini akan berlangsung di Hanoi, Vietnam, pada 18 - 22 September. Selain berkompetisi, ajang ini juga menjadi forum bagi peserta dari masing-masing negara untuk bertukar pikiran dan mendapat pelatihan terkait upaya memperluas akses digital bagi penyandang disabilitas. Di samping remaja berusia 13-19 tahun yang menjadi peserta kompetisi, Global IT Challenge juga mengundang perwakilan pemerintah dari setiap negara peserta.
Menurut Richard Lumban Tobing, Head of Human Resources LG Electronics Indonesia, dukungan LG terhadap tim Indonesia sesuai dengan semangat inovasi yang diterapkan pada tiap produk LG.
-
Bagaimana Kemensos tangani disabilitas anak? 'Saya melihat beberapa kasus di sentra atau balai. Menurut saya masih kurang bagaimana menangani dan membimbing anak disabilitas. Salah jika kita memvonis tuna netra hanya bisa diberikan pelatihan musik.'
-
Bagaimana caranya agar anak disabilitas mendapatkan MBG? Farid menekankan pentingnya memastikan bahwa anak berkebutuhan khusus (ABK) yang tidak terdaftar di sekolah formal juga mendapatkan manfaat dari program makanan bergizi gratis yang digagas oleh Presiden Prabowo Subianto.
-
Mengapa Banyuwangi membuat sekolah inklusif untuk para penyandang disabilitas? Bupati Ipuk Fiestiandani menjelaskan sejak 2013 Banyuwangi telah mewujudkan sekolah inklusi yang ramah bagi para penyandang disabilitas.
-
Di mana festival seni untuk anak berkebutuhan khusus? Di GOR Satria Banyumas, ratusan anak berkebutuhan khusus dari Kabupaten Banyumas dan Cilacap mengikuti lomba karya seni.
-
Apa hadiah lomba 17 Agustus untuk anak-anak? Jenis hadiah ini tentu sangat bermanfaat bagi anak-anak yang masih sekolah.
-
Kenapa Polri merekrut disabilitas? Sebelumnya, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menetapkan kebijakan penyandang disabilitas boleh mengikuti seleksi masuk SIPSS dan Pendidikan Pembentukan Bintara Polri.
“Menjadi bagian dari acara ini, mewakili upaya LG untuk mendukung semakin meluasnya akses di dunia digital bagi setiap orang tanpa terkecuali,” ujar Richard, saat seremoni pelepasan tim Indonesia di Tangerang Selatan, kemarin.
Empat remaja Indonesia yang menjadi peserta "Global IT Challenge" adalah Alifia Parachyta Rinnabillah, Akhlaful Imam, Ahmad Fauzan Nur Rizkiawan, dan Ivo Shadan. Mereka merupakan remaja asal Salatiga, Padang, dan Jakarta.
Hadir pula dalam seremoni itu, perwakilan dari Badan Penelitian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kementerian Komunikasi dan Informatika dan Yayasan Penyandang Anak Cacat (YPAC) Nasional.
Dia berharap, kolaborasi yang terjalin dengan baik bagi kompetisi ini menjadi sebuah dorongan awal bagi upaya yang lebih besar untuk meningkatkan akses dunia digital bagi penyandang disabilitas di Indonesia.
Kompetisi tahunan Global IT Challenge fokus pada remaja penyandang disabilitas. Ini sesuai dengan visi awal penyelenggaraan sejak 2011 lalu yang dilatarbelakangi perhatian terhadap adanya kesenjangan informasi bagi penyandang disabilitas di berbagai negara. Kesenjangan informasi ini dikatakan berakibat pada keterasingan dari lingkungan, ketidaksetaraan, bahkan berpotensi menimbulkan kemiskinan.
Bila menilik lebih dalam, kesenjangan informasi bagi penyandang disabilitas ini lebih terjadi pada kelompok negara berkembang. Merujuk pada indeks Information & Communication Technology (ICT) Development, kelompok negara di Asia Pasifik berada pada angka 4,70. Sementara indeks rata-rata dari berbagai negara di dunia mencapai 5,03.
Keterlibatan LG sendiri sebenarnya tak hanya terbatas pada memfasilitasi keberangkatan peserta dari berbagai negara tempatnya beroperasi. Pada penyelenggaraan Global IT Challenge tahun ini, LG Corporation yang merupakan induk usaha LG Electronics, bahkan berperan sebagai organisatornya.
(mdk/idc)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Panggung Talenta 2023, Wadah Kaum Difabel Berkreasi Sambut Hari Disabilitas Dunia
Baca SelengkapnyaTelkom beri bantuan ke 50 SLB di Jawa, Sumatera, dan Kalimantan
Baca SelengkapnyaPelatihan ini dilakukan di 16 titik lokasi di seluruh Indonesia dan diikuti oleh 356 peserta penyandang disabilitas.
Baca SelengkapnyaPenyandang Disabilitas Tampil Luar Biasa di Panggung Talenta 2024 Garapan Perkumpulan Lions Indonesia
Baca SelengkapnyaKapolri Listyo Sigit Prabowo beri semangat ke disabilitas berprestasi jago komputer hingga diminta wajib lanjut S2.
Baca SelengkapnyaAcara ini mengintegrasikan kolaborasi antara Indonesia, Malaysia, dan Singapura untuk meningkatkan daya saing dan meningkatkan level acara.
Baca SelengkapnyaPara penyandang disabilitas juga dihibur dengan berbagai atraksi panggung hingga penyerahan doorprizes dan bingkisan.
Baca SelengkapnyaBupati Ipuk Fiestiandani menyampaikan Festival Kita Bisa sudah menjadi agenda rutin di Banyuwangi sebagai panggung aktualisasi bagi para anak muda difabel.
Baca SelengkapnyaKemensos telah menelurkan tiga inovasi alat bantu disabilitas dengan fitur teknologi tinggi.
Baca SelengkapnyaRekrutmen disabilitas bintara Polri untuk yang menamatkan pendidikan di tingkat SMU dan SMK.
Baca SelengkapnyaPekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVII Solo 2024 menjadi momentum penting bagi pengembangan olahraga para e-sport di Indonesia.
Baca SelengkapnyaKrakatau Posco ingin meyakinkan para murid luar biasa ini bahwa mereka memiliki potensi untuk mencapai kesuksesan.
Baca Selengkapnya