Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menkominfo bicara pentingnya ekosistem digital di depan Jokowi

Menkominfo bicara pentingnya ekosistem digital di depan Jokowi Menkominfo Rudiantara. ©2015 merdeka.com/muhammad luthfi rahman

Merdeka.com - Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Rudiantara, mengatakan bahwa kehadiran 4G LTE merupakan awal dari pembangunan ekosistem digital. Pembangunan ekosistem digital tersebut, akan terus dipacu oleh pemerintah dan stakeholder terkait.

"Kalau kita bicara 4G adalah bagian dari telekomunikasi, maka kita tidak hanya melihat sektor telekomunikasi dari alat telepon dan sms saja. Tetapi memosisikan enabler dari pertumbuhan ekonomi, karenanya 4G ini bagian dari broadband tidak bisa jalan sendiri," ujar saat meresmikan 4G LTE secara nasional di Museum Gadjah, Jakarta, Jumat (11/12).

Menurut menteri yang akrab disapa Chief RA itu, ada tiga hal yang akan menjadikan penerapan ke depan dalam mempercepat tumbuh kembangnya ekosistem Digital di Indonesia. Di mana terdapat tiga aspek yang perlu dibangun, yaitu Device, Network dan Application atau dikenal dengan DNA.

Orang lain juga bertanya?

"Ada tiga komponen lain, yakni 4G sebagai network, kemudian device, dan aplikasi. Ketiga-tiganya harus jalan," tutur Dia.

Oleh sebab itu, Dia melanjutkan, bersama dengan Kemenperin dan Kemendag, Kemkominfo membuat kebijakan soal Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) khusus untuk device.

"Mulai 2017, ponsel 4G harus mengandung TKDN 30 persen. Saat ini ponsel 4G di pasar harga Rp 1 juta. Nah, targetnya tiga tahun setelah TKDN itu terlaksana, harapannya ponsel 4G bisa dihargai sekitar Rp 500 ribu hingga Rp 600 ribu, sehingga dengan harga ponsel yang turun, daya beli masyarakat akan meningkat. Jadi nantinya ponsel 4G itu bukan barang mewah lagi," terangnya.

Sementara itu, lanjutnya, untuk soal aplikasi, akan dititikberatkan pada pengembangan e-commerce. Sebagaimana diketahui, e-commerce Indonesia pada tahun lalu sudah mencapai USD12 miliar, diprediksikan pada tahun 2020 bisa mencapai USD130 miliar.

"Kalau road map e-commerce sudah dilaksanakan dan konsisten menjalankannya, maka proyeksinya sampai pada tahun 2020 bisa mencapai USD130 Miliar," jelasnya.

Pada peresmian 4G LTE secara nasional ini, dihadiri oleh Presiden RI Jokowi bersama para menteri Kabinet Kerja seperti Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Luhut Pandjaitan, Menteri Perindustrian (Menperin) Saleh Husin, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Puan Maharani, dan para CEO perusahaan operator selular.

(mdk/lar)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Menkominfo: Era Presiden Jokowi Kecepatan Internet Meningkat 10 Kali Lipat
Menkominfo: Era Presiden Jokowi Kecepatan Internet Meningkat 10 Kali Lipat

Dimulai sejak 2014, kecepatan internet di Indonesia mulai naik hingga saat ini.

Baca Selengkapnya
Wamen Nezar sebut Transformasi Digital Langkah Strategis Perkuat Ekonomi Bangsa
Wamen Nezar sebut Transformasi Digital Langkah Strategis Perkuat Ekonomi Bangsa

Transformasi digital juga tidak sekadar untuk mewujudkan pertumbuhan ekonomi, namun menjadi langkah strategis memperkuat bangsa di era digital.

Baca Selengkapnya
Groundbreaking Kantor Bank Mandiri di IKN, Jadi Bank Pertama di Nusantara
Groundbreaking Kantor Bank Mandiri di IKN, Jadi Bank Pertama di Nusantara

Hal ini menandai langkah penting dalam pengembangan infrastruktur dan layanan digital di ibu kota baru Indonesia.

Baca Selengkapnya
Menkominfo Janji Proyek BTS 4G Rampung 2024, Jokowi: Saya Catat!
Menkominfo Janji Proyek BTS 4G Rampung 2024, Jokowi: Saya Catat!

janjinya tahun depan semester 1. Jangan siap-siap lho, saya catat bener lho," kata Jokowi

Baca Selengkapnya
Jokowi Bangga Indonesia Bakal Punya Peta Jalan Digital, Tapi Terkendala Proyek BTS 4G Kominfo
Jokowi Bangga Indonesia Bakal Punya Peta Jalan Digital, Tapi Terkendala Proyek BTS 4G Kominfo

Jokowi bicara mengenai pemerintah yang sudah membuat peta jalan infrastruktur digital.

Baca Selengkapnya
Pesan Menggelitik Menkominfo Budi: Saya Pro Digital, Asal Jangan Suami dan Istri Jadi Digital
Pesan Menggelitik Menkominfo Budi: Saya Pro Digital, Asal Jangan Suami dan Istri Jadi Digital

Guyonan Menkominfo baru Budi Arie Setiadi soal digitalisasi di Indonesia.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Depan Pejabat Penting Negara, Jokowi Titip Pesan ini Jelang Pensiun Jadi Presiden
VIDEO: Depan Pejabat Penting Negara, Jokowi Titip Pesan ini Jelang Pensiun Jadi Presiden

Menurutnya, Indonesia harus mampu memanfaatkan potensi besar digital Indonesia untuk membawa kemajuan

Baca Selengkapnya
Pemerintah Jokowi Bangun Jalan Tol Pelayanan Publik, Apa Itu?
Pemerintah Jokowi Bangun Jalan Tol Pelayanan Publik, Apa Itu?

Setidaknya, ada beberapa langkah penting yang menjadi panduan transformasi digital layanan pemerintah.

Baca Selengkapnya
Ada 354 Juta Ponsel Aktif di Indonesia, Jokowi: 50 Persen Rentan Jadi Korban Kejahatan dan Penipuan Digital
Ada 354 Juta Ponsel Aktif di Indonesia, Jokowi: 50 Persen Rentan Jadi Korban Kejahatan dan Penipuan Digital

Presiden Jokowi sebut hampir setengah penduduk Indonesia rentan jadi korban kejahatan dan penipuan digital.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Momen Jokowi Bereaksi Catwalk AI Elon Musk, Ada Biden, Kim Jong Un hingga Putin Jadi Modelnya
VIDEO: Momen Jokowi Bereaksi Catwalk AI Elon Musk, Ada Biden, Kim Jong Un hingga Putin Jadi Modelnya

Jokowi juga menyebut Indonesia berpotensi dalam transisi digital

Baca Selengkapnya
Jokowi: Era Digital Buat Semua Orang Bisa Jadi Wartawan Tanpa Ada Redaksi
Jokowi: Era Digital Buat Semua Orang Bisa Jadi Wartawan Tanpa Ada Redaksi

Hal ini juga membuat media konvensional memiliki redaksi menjadi terdesak, sebab semua orang dapat melaporkan dan mendapatkan informasi melalui media sosial.

Baca Selengkapnya
Hadiri Alibaba Cloud Management Summit, Mendag: Perkuat Ekosistem Perdagangan Digital
Hadiri Alibaba Cloud Management Summit, Mendag: Perkuat Ekosistem Perdagangan Digital

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan berpesan agar semua pihak dapat berkolaborasi membangun dan memperkuat ekosistem perdagangan digital.

Baca Selengkapnya