Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menkominfo minta operator bantu sebar info soal virus WannaCry

Menkominfo minta operator bantu sebar info soal virus WannaCry Menkominfo saat acara Forum Teknologi Indonesia. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Rudiantara, mengatakan pihaknya gerak cepat memberikan informasi kepada masyarakat terkait malware Wannacry. Malware tersebut pada Jumat (12/5) lalu, berhasil menyusup ke sistem antrean RS Dharmais. Imbasnya, sistem tersebut kacau.

Kata dia, mengingat bahayanya virus ini pemerintah pun meminta tolong bantuan operator selular untuk mem-blast informasi melalui SMS seputar WannaCry.

"Malam senin kemarin saya sangat minta tolong ke Dirut operator selular untuk sms blast mengenai WannaCry," ungkap pria yang akrab disapa Chief RA saat acara Forum Teknologi Indonesia di Jakarta, Selasa (16/5).

Kata dia, meskipun informasi telah menyebar ke berbagai media, masih ada anggapan malware WannaCry yang menyerang RS Dharmais ini sekadar hoax. Namun, setelah informasi itu disebar melalui SMS, masyarakat pun memercayai kabar itu.

"SMS blast itu punya pengaruhnya juga karena meyakinkan masyarakat. Maklumlah, banyak hoax ntar dikira gak benar," kata dia.

Meski begitu, katanya, dibandingkan Inggris, Indonesia bukan negara yang diserang paling parah. Di Indonesia, diketahui hanya RS Dharmais saja yang menjadi korban. Kejadian ini, membuatnya menghimbau kepada seluruh masyarakat agar menggunakan software asli.

"Yang pakai bajakan ini dampaknya. Ini windows yang kena kan. Linux dan Mac gak kena," ujar dia.

Wannacry ransomware mengincar PC berbasis windows yang memiliki kelemahan terkait fungsi SMB yang dijalankan di komputer tersebut. WannaCry meminta dana tebusan agar file yang 'dibajak' dengan proteksi enkripsi bisa dikembalikan dan diakses lagi. Dana tebusan yang diminta berupa dana bitcoin yang jika dikurskan setara Rp 4 juta. Uang tebusan ini akan makin tinggi jika tebusan tak segera dibayar.

(mdk/idc)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Curhat Eks Menkominfo Tifatul Sembiring Diminta Tanggung Jawab soal Peretasan Pusat Data Nasional
Curhat Eks Menkominfo Tifatul Sembiring Diminta Tanggung Jawab soal Peretasan Pusat Data Nasional

Indonesia geger, karena server Pusat Data Nasional (PDN) diretas ransomware dan pemerintah menyatakan hanya pasrah.

Baca Selengkapnya
Ini Hasil Identifikasi Polisi soal Serangan Siber Pusat Data Nasional Kominfo
Ini Hasil Identifikasi Polisi soal Serangan Siber Pusat Data Nasional Kominfo

Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) mengidentifikasi bahwa ada kemungkinan laman tersebut telah diretas

Baca Selengkapnya
5 Pembelaan Menkominfo Budi Arie Dicecar DPR soal Kusut Data PDN Diretas Ransomware
5 Pembelaan Menkominfo Budi Arie Dicecar DPR soal Kusut Data PDN Diretas Ransomware

Budi Arie dicecar oleh anggota komisi 1 dengan pertanyaan-pertanyaan seputar peretasan yang terjadi

Baca Selengkapnya
PDNS Diserang Virus Ransomeware, Menko Polhukam: Kita Selidiki Dampak Lanjutannya
PDNS Diserang Virus Ransomeware, Menko Polhukam: Kita Selidiki Dampak Lanjutannya

Menko Polhukam menegaskan sedang melakukan mitigasi untuk mengantisipasi dampak lanjutan pasca kebocoran data tersebut.

Baca Selengkapnya
Server PDSN Diretas, Jokowi Panggil Menkominfo hingga Kepala BSSN
Server PDSN Diretas, Jokowi Panggil Menkominfo hingga Kepala BSSN

Rapat tersebut untuk membahas evaluasi server PDNS yang diretas.

Baca Selengkapnya
Usai Dipanggil Jokowi Terkait Hacker, Menkominfo dan Kepala BSSN ‘Menghilang’ dari Istana
Usai Dipanggil Jokowi Terkait Hacker, Menkominfo dan Kepala BSSN ‘Menghilang’ dari Istana

Keduanya tiba di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta pada pukul 13.30 WIB.

Baca Selengkapnya
Peretas PDNS 2 Dikabarkan Punya Niat Baik Mau Kembalikan Data dan Minta Maaf
Peretas PDNS 2 Dikabarkan Punya Niat Baik Mau Kembalikan Data dan Minta Maaf

Pelaku ransomware Brain Cipher akan mengembalikan data-data yang terkunci. Benarkah?

Baca Selengkapnya
Reaksi Wapres soal Server PDN Diretas: Jadi Pelajaran Berharga, Jangan Terjadi Lagi
Reaksi Wapres soal Server PDN Diretas: Jadi Pelajaran Berharga, Jangan Terjadi Lagi

Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin meminta investigasi terus dilakukan terkait peretasan server Pusat Data Nasional

Baca Selengkapnya
Mengenal Ransomware yang Bikin Geger Media Sosial
Mengenal Ransomware yang Bikin Geger Media Sosial

Lagi banyak dibahas di media sosial, sebenarnya apa sih ransomware itu?

Baca Selengkapnya
Ransomware Serang Pusat Data Nasional, 210 Instansi Terdampak
Ransomware Serang Pusat Data Nasional, 210 Instansi Terdampak

Serangan siber Ransomware Brain Chiper menyerang Pusat Data Nasional Sementara di Surabaya.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Menkominfo Blak-blakan Dampak Pusat Data Nasional Diserang Hacker, Ada Data Dicuri?
VIDEO: Menkominfo Blak-blakan Dampak Pusat Data Nasional Diserang Hacker, Ada Data Dicuri?

Menkominfo, Budi Arie mengungkapkan, sejumlah dampak dari serangan peretas ini kepada pusat data nasional

Baca Selengkapnya
Besok, Komisi I DPR Panggil Kominfo dan BSSN Buntut Server PDNS Diserang Ransomware
Besok, Komisi I DPR Panggil Kominfo dan BSSN Buntut Server PDNS Diserang Ransomware

Rapat kerja bersama Kominfo dan BSSN dilakukan untuk mendalami masalah bocornya PDNS yang tak kunjung

Baca Selengkapnya