Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menkominfo saksikan peresmian kerjasama Liga Digital 2015

Menkominfo saksikan peresmian kerjasama Liga Digital 2015 Penandatanganan Perjanjian Kerjasama Liga Digital 2015. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Demi mendorong daya saing aplikasi lokal Indonesia untuk berkompetisi dengan aplikasi asing yang semakin marak, para tokoh dunia teknologi Tanah Air melakukan penandatanganan Perjanjian Kerjasama penyelenggaraan Liga Digital 2015.

Penandatanganan yang turut disaksikan oleh Menkominfo Rudiantara itu dilaksanakan hari ini, Selasa (04/08), di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD Tangerang.

Lebih lanjut, perjanjian kerjasama Liga Digital 2015 tersebut ditandatangani oleh Sapto Anggoro selaku Sekjen Klik Indonesia, Hari Sungkari selaku Sekjen Masyarakat Industri Kreatif Teknologi Informasi dan Komunikasi Indonesia (MIKTI), M. Andy Zaky selaku CEO Teknopreneur Indonesia, serta Jamallul Izza, Ketua Umum Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII).

Orang lain juga bertanya?

penandatanganan perjanjian kerjasama liga digital 2015

Perlu diketahui, Liga Digital adalah kompetisi antar aplikasi-aplikasi lokal yang penilaiannya dilakukan berdasarkan performa nyata mereka di pasar dalam jangka waktu tertentu. Para perserta yang ikut dalam kegiatan ini juga akan mendapat fasilitas berupa platform hingga infrastruktur dari Liga Digital. Dua hal yang sangat dibutuhkan bagi developer aplikasi di tahap awal masuk pasar.

Tidak ketinggalan, pemenang dari Liga Digital akan diberi kesempatan publikasi luas, pertemuan dengan investor untuk penambahan investasi, inkubasi bisnis, sampai opportunity untuk membuat aplikasi mereka dipasang (pre-install) di smartphone lokal.

Lewat kompetisi yang diagendakan dua kali dalam satu tahun ini, diharapkan akan muncul aplikasi lokal unggulan yang bakal didorong oleh seluruh organisasi penyelenggara Liga Digital untuk bisa mendominasi pasar dunia.

Sapto Anggoro dari Klik Indonesia yang juga penggiat media nasional menyatakan, "Kegiatan ini akan kami sosialisasikan seluasnya, supaya menjangkau seluruh stakeholder serta bermanfaat bagi bangsa dan negara".

Di samping itu, Liga Digital siap menjadi alat untuk mengukur kebutuhan dan memperkuat ekosistem digital nasional. Tujuannya adalah agar aplikasi lokal bisa mendapatkan fasilitas dan infrastruktur yang memadahi. Dengan begitu, aplikasi lokal dapat membangun daya saing dan basis pengguna semaksimal mungkin.

"Kegiatan ini merupakan inisiasi pembangunan industri aplikasi, bukan pengrajin aplikasi. Ada perbedaan mencolok antara membangun industri dengan menciptakan pengrajin. Membangun industri adalah mendesain segala sesuatu secara terukur, ujar Hari Sungkari dari MIKTI.

Beberapa pengurus inti APJII yang hadir di acara, antara lain Ketua Umum Jamallul Izza, Sekretaris Jenderal Henry Kashfy, dan lainnya, secara senada menyampaikan komitmen mereka dalam membantu mendorong para startup atau developer UKM dengan segenap platform serta infrastruktur yang dimiliki.

(mdk/bbo)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
SIM Racing Championship Sukses Digelar, Menpora Apresiasi LPDUK
SIM Racing Championship Sukses Digelar, Menpora Apresiasi LPDUK

Daffa Nabiel dan Andika Rama akan mewakili Indonesia di ajang Asia Pasific Motorsport Championship 2023 di Sepang, Malaysia, 28 September-1 Oktober.

Baca Selengkapnya
Sembilan Sekda Presentasi Digital Leadership di ADLGA 2024
Sembilan Sekda Presentasi Digital Leadership di ADLGA 2024

Pemda membutuhkan para Sekda yang mempunyai mindset bagus dan pemahaman yang baik tentang dgitalisasi.

Baca Selengkapnya
Lewat Aplikasi Livin dan Solo Techno Park, Bank Mandiri Sabet Penghargaan Merdeka Awards 2024
Lewat Aplikasi Livin dan Solo Techno Park, Bank Mandiri Sabet Penghargaan Merdeka Awards 2024

Penghargaan diterima langsung oleh Ricky Andriano, VP Corporate Communications Bank Mandiri.

Baca Selengkapnya
Ajang Optimalisasi Pelayanan Publik, Digikomfest 2024 Digelar di Bekasi
Ajang Optimalisasi Pelayanan Publik, Digikomfest 2024 Digelar di Bekasi

Penjabat Bupati Bekasi Dedy Supriyadi mengatakan penghargaan ini bagian dari komitmen pemerintah daerah untuk terus mendorong keterbukaan informasi publik.

Baca Selengkapnya
Menpora Harap LPDUK Makin Kredibel dan Terpercaya Mendukung Ekosistem Industri Olahraga
Menpora Harap LPDUK Makin Kredibel dan Terpercaya Mendukung Ekosistem Industri Olahraga

LPDUK telah menunjukkan kinerja yang positif. Sebagai Badan Layanan Umum (BLU).

Baca Selengkapnya
Daftar Lengkap Peraih Penghargaan Merdeka Awards 2023 Kategori Inovatif untuk Negeri
Daftar Lengkap Peraih Penghargaan Merdeka Awards 2023 Kategori Inovatif untuk Negeri

Merdeka Awards 2023 merupakan tahun ketiga merdeka.com memberikan apresiasi bagi pihak yang berkontribusi melakukan langkah konkret demi inovasi negeri.

Baca Selengkapnya
Daftar Peraih Penghargaan Merdeka Awards 2024 Kategori Kolaborasi Berbasis Teknologi
Daftar Peraih Penghargaan Merdeka Awards 2024 Kategori Kolaborasi Berbasis Teknologi

Memberikan apresiasi bagi pemerintah daerah maupun korporasi yang sukses melakukan inovasi teknologi

Baca Selengkapnya
Kolaborasi Pemerintah dan Pelaku Industri Kunci Mengubah Dinamika Pasar
Kolaborasi Pemerintah dan Pelaku Industri Kunci Mengubah Dinamika Pasar

Mabar gim lokal ini menjadi simbol penting bahwa kolaborasi antara pemerintah dan pelaku industri adalah kunci dalam mengubah dinamika pasar.

Baca Selengkapnya
FOTO: Inilah Peraih Penghargaan Merdeka Awards 2024 Kategori Program Kolaborasi Berbasis Teknologi
FOTO: Inilah Peraih Penghargaan Merdeka Awards 2024 Kategori Program Kolaborasi Berbasis Teknologi

Merdeka Awards 2024 memberikan apresiasi kepada pemerintah daerah hingga perusahaan yang dianggap sukses dalam penerapan Program Kolaborasi Berbasis Teknologi.

Baca Selengkapnya
Pesan Menggelitik Menkominfo Budi: Saya Pro Digital, Asal Jangan Suami dan Istri Jadi Digital
Pesan Menggelitik Menkominfo Budi: Saya Pro Digital, Asal Jangan Suami dan Istri Jadi Digital

Guyonan Menkominfo baru Budi Arie Setiadi soal digitalisasi di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Sudah Zamannya Semua Online, UMKM Ini Ceritakan Perjalanannya Saat Go Digital
Sudah Zamannya Semua Online, UMKM Ini Ceritakan Perjalanannya Saat Go Digital

Bagi para pebisnis kelas UMKM, digitalisasi membawa bisnis konvensionalnya naik level.

Baca Selengkapnya
Diskominfo Kutai Timur Raih Top Digital Implementation 2023 dengan Penghargaan Bintang 5
Diskominfo Kutai Timur Raih Top Digital Implementation 2023 dengan Penghargaan Bintang 5

Kutim menjadi salah satu institusi pemerintahan yang berhasil meraih penghargaan Bintang Lima.

Baca Selengkapnya