Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pasar Tanah Abang kini punya e-commerce resmi

Pasar Tanah Abang kini punya e-commerce resmi E-commerce Tanah Abang. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Siapa yang tak kenal Pasar Tanah Abang? Rasanya, nama Pasar Tanah Abang tak asing lagi di telinga kita. Di Pasar Tanah Abang ini, ada sekitar 30.000 pedagang tradisional dengan omset Rp 200 miliar per harinya.

Menariknya, dengan perkembangan e-commerce saat ini, Pasar Tanah Abang juga tak ingin menyia-nyiakan potensi ini. Terbukti dengan baru saja meluncurkan market place bernama tanahabangmarket.co.id.

"Kami berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan melalui konsep 'Modernisasi Pasar Tanah Abang Menuju Era Ekonomi Digital'," ujar Direktur Utama Pengelola Pasar Tanah Abang Blok A, Indiarto Tanumihardja, saat acara peresmian di Pasar Tanah Abang, Rabu (01/06).

Sementara, menurut CEO PT Sejahtera Bersama Rakyat (Pengelola tanahabangmarket.co.id), Burhanudin Hulaimi, mengatakan, guna memudahkan sistem pembayaran pihaknya telah bekerja sama dengan perbankan besar.

"Kami telah bekerja sama dengan bank-bank besar yang diagregasi oleh payment gateway Faspay, di antaranya Bank Mandiri, Bank BRI, Bank BCA, Bank Permata, dan lainnya," terangnya.

Ditambahkan Burhanudin, dengan adanya market place ini, dirinya menjamin tidak akan membuat toko di Pasar Tanah Abang menjadi sepi, tetapi justru seharusnya dapat berkontribusi dalam meningkatkan omset Pasar Tanah Abang secara keseluruhan, karena Tanah Abang Market Online ini merupakan salah satu model Sharing Economy yang dapat menguntungkan semua pihak.

"Hingga hari ini pedagang yang sudah terdaftar di tanahabangmarket.co.id sudah ada 250 pedagang. Saat ini kami sedang membantu para merchant untuk melakukan pemotretan serta proses upload foto produk kurang lebih 10 ribu produk," jelas dia.

(mdk/bbo)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Suasana Terkini Pasar Tanah Abang Usai Tiktok Shop Ditutup
FOTO: Suasana Terkini Pasar Tanah Abang Usai Tiktok Shop Ditutup

Setelah TikTok Shop resmi ditutup pekan lalu, sejumlah pengunjung mulai berlalu-lalang di kawasan Pasar Tanah Abang yang sebelumnya dikabarkan sepi.

Baca Selengkapnya
Ternyata Ini Biang Kerok Sepinya Pasar Tanah Abang
Ternyata Ini Biang Kerok Sepinya Pasar Tanah Abang

Sepinya pembeli pedagang Pasar Tanah Abang jadi perhatian pemerintah.

Baca Selengkapnya
Nasib Memilukan Pasar Tanah Abang, Pusat Grosir Terbesar di ASEAN Kini Sepi Pengunjung
Nasib Memilukan Pasar Tanah Abang, Pusat Grosir Terbesar di ASEAN Kini Sepi Pengunjung

Beberapa kios di sekitar pasar juga tampak tutup, sementara pedagang yang buka hanya terlihat duduk di depan tokonya karena tidak ada pengunjung yang singgah.

Baca Selengkapnya
FOTO: Menelusuri Little Bangkok yang Menjadi Penggerak Pasar Tanah Abang Kembali Bergairah
FOTO: Menelusuri Little Bangkok yang Menjadi Penggerak Pasar Tanah Abang Kembali Bergairah

Pembukaan Little Bangkok perlahan menggairahkan kembali aktivitas bisnis dan perdagangan di Pasar Tanah Abang,

Baca Selengkapnya
ShopTokopedia Mall Janjikan Peningkatan Penjualan Pelaku Usaha
ShopTokopedia Mall Janjikan Peningkatan Penjualan Pelaku Usaha

Inisiatif ini bertujuan untuk membantu pelaku usaha memperluas dan meningkatkan bisnisnya serta memberikan pengalaman belanja daring.

Baca Selengkapnya
FOTO: Keluh Pedagang Meratapi Pasar Tanah Abang yang Kian Sepi Pengunjung Karena Toko Online
FOTO: Keluh Pedagang Meratapi Pasar Tanah Abang yang Kian Sepi Pengunjung Karena Toko Online

Sepinya pengunjung Pasar Tanah Abang membuat omzet para pedagang terus ambruk.

Baca Selengkapnya
Cepat atau Lambat, TikTok Shop Bakal Kembali Buka di Indonesia
Cepat atau Lambat, TikTok Shop Bakal Kembali Buka di Indonesia

Teten menilai hal tersebut karena kondisi pasar digital atau ekonomi digital di Indonesia yang cukup kuat.

Baca Selengkapnya
TikTok Mau Buka E-Commerce di Indonesia, Menteri Bahlil: Mereka Belum Ajukan Izin
TikTok Mau Buka E-Commerce di Indonesia, Menteri Bahlil: Mereka Belum Ajukan Izin

TikTok dikabarkan akan membuka e-commerce di Indonesia, setelah TikTok Shop ditutup beberapa waktu lalu.

Baca Selengkapnya
FOTO: Begini Suasana Pasar Tanah Abang Usai TikTok Shop Resmi Dilarang Berjualan
FOTO: Begini Suasana Pasar Tanah Abang Usai TikTok Shop Resmi Dilarang Berjualan

Usai menerbitkan larangan TikTok Shop untuk berjualan, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan meninjau situasi terbaru Pasar Tanah Abang.

Baca Selengkapnya
TikTok Mau Gandeng Tokopedia Bikin E-Commerce di RI, Mendag Zulhas: Belum Ada Pemberitahuan
TikTok Mau Gandeng Tokopedia Bikin E-Commerce di RI, Mendag Zulhas: Belum Ada Pemberitahuan

TikTok dikabarkan akan menggandeng Tokopedia untuk membuka e-commerce di Indonesia.

Baca Selengkapnya
TikTok Shop Kembali Dibuka, Pemerintah Beri Waktu Uji Coba Hingga 4 Bulan
TikTok Shop Kembali Dibuka, Pemerintah Beri Waktu Uji Coba Hingga 4 Bulan

TikTok bekerja sama dengan Tokopedia untuk mengembangkan bisnis e-commerce di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Pedagang Pasar Tradisional Tangerang Kini Dapat Layanan Perbankan, Bisa Ajukan Kredit Hingga Mesin EDC
Pedagang Pasar Tradisional Tangerang Kini Dapat Layanan Perbankan, Bisa Ajukan Kredit Hingga Mesin EDC

Perbankan mendukung pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan para pedagang di wilayah Tangerang yang merupakan wilayah penyangga Jakarta.

Baca Selengkapnya