Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Perkenalkan dua headphone 'kelas atas,' Sennheiser makin inovatif!

Perkenalkan dua headphone 'kelas atas,' Sennheiser makin inovatif! Headphone audiophile papan atas terbaru, Sennheiser HD 800 S. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Hari ini, spesialis audio Sennheiser untuk kedua kalinya menyelenggarakan Sennheiser Sound Forum untuk memberikan kesempatan bagi para audiophiles Indonesia merasakan secara langsung rangkaian produk premium Sennheiser melalui eksperimen uji coba dan presentasi produk headphone kelas atas dan portable milik Sennheiser. Pada acara tersebut, Sennheiser juga meluncurkan produk headphone kelas atas terbaru mereka yaitu HD 800 S dan HD 630VB, yang bertempat di Morrissey Hotel, Jakarta.

Sennheiser Sound Forum sendiri merupakan bentuk upaya Sennheiser mewujudkan komitmen kepada pasar Indonesia melalui rangkaian acara pembelajaran untuk media dan konsumennya. Hal ini dapat terwujud berkat pengalaman Sennheiser selama puluhan tahun berkecimpung di dunia audio.

"Selama lebih dari 70 tahun, inovasi Sennheiser telah menentukan masa depan dunia audio. Kami terus berupaya untuk menawarkan kualitas suara terbaik bagi konsumen Indonesia melalui produk inovatif kami dan solusi audio yang mutakhir. Headphone Sennheiser telah dikenal luas diantara komunitas audiophile global, dan kami percaya produk terbaru kami yaitu HD 800 S dan HD 630VB juga dapat diterima dengan baik oleh komunitas audiophile lokal," ucap Mr. Ng Chee Soon selaku Presiden & Managing Director dari Sennheiser Asia.

Orang lain juga bertanya?

mr ng chee soon president amp managing director sennheiser asia membuka acara sennheiser sound forum

Mr. Ng Chee Soon, President & Managing Director Sennheiser Asia ©2016 Merdeka.com

Posisi Sennheiser sebagai pemimpin di industri audio global juga dibuktikan tahun lalu ketika Sennheiser memperkenalkan penerus dari Orpheus yang legendaris, yaitu Sennheiser HE 1. HE 1 adalah hasil karya tangan yang dibuat di Jerman menggunakan bahan premium dan kemudian disempurnakan dengan menggunakan teknologi mutakhir. Selama beberapa dekade, Orpheus telah menjadi ikon dalam industri audio dan diakui sebagai salah satu headphone terbaik di dunia. Penyanyi internasional seperti Pink, Seal, Katy Perry, Beyoncé, dan Celine Dion, juga selebriti Indonesia seperti Raisa, Daniel Mananta, dan Pandji Pragiwaksono juga mengandalkan keahlian audio yang telah dimiliki Sennheiser selama bertahun-tahun. Rangkaian produk audiophile premium Sennheiser sekarang ini mencakup HD 700, IE 800, dan HD 800 yang memenangkan banyak penghargaan, serta dicintai banyak audiophiles dan pencinta musik di seluruh dunia.

Salah satu headphones terbaru yang diluncurkan pada hari ini, HD 800 S, diposisikan sebagai varian terbaru HD 800 yang sudah lama dikenal oleh pencinta musik karena kualitas suara yang baik dan spasialitas yang memukau. HD 800 S menggunakan transduser terbesar yang belum pernah digunakan oleh headphone manapun. HD 800 S menawarkan opsi konektivitas yang telah diperbaharui dan juga dilengkapi oleh dua koneksi lead, yakni dengan konektor 6.3mm dan XLR-4 balanced cable.

headphone audiophile papan atas terbaru sennheiser hd

Headphone audiophile papan atas terbaru, Sennheiser HD 800 S ©2016 Merdeka.com

HD 800 S menawarkan kualitas lebih baik dari pendahulunya dengan hasil suara yang seimbang, juga dilengkapi oleh ear cups terbuka untuk memperkuat suara akustik dan reproduksi suara yang lebih alami dan natural dengan resonansi yang minimum. Beragam kualitas yang membuat HD 800 memenangkan banyak penghargaan seperti Treble yang brilian, reproduksi bass yang detail, suara yang jernih, ditambah dengan frequency response dari 4 sampai 51,000 Hz, yang terdapat di HD 800 dan disempurnakan di HD 800 S. Dengan HD 800 S, reproduksi suara telah dioptimalkan agar melebihi apa yang telah ditawarkan oleh HD 800.

Selain HD 800 S, pencinta audio hari ini juga diperkenalkan dengan produk lainnya yaitu HD 630VB. Dengan konsep headphone circumaural tertutup, HD 630VB menghasilkan performa musik yang menakjubkan baik untuk penggunaan di rumah atau di manapun. HD 630VB juga menawarkan fitur-fitur yang tidak biasanya ditemukan di headphone audiophile lain. HD 630VB dilengkapi dengan pengaturan bass inovatif yang terintegrasi dengan ear cup sehingga pendengar dapat menyesuaikan kekuatan dan kedalaman suara bass sesuai dengan selera mereka.

HD 630VB juga memiliki transduser mutakhir dengan frequency response dari 10 hingga 42,000 Hz, sejalan dengan komitmen Sennheiser untuk menghasilkan suara yang sempurna. Dengan adanya variasi control pada ear cup yang kompatibel dengan perangkat iOS dan Android, Sennheiser memastikan bahwa pendengar dapat merasakan pengalaman mendengarkan yang terbaik di mana saja. Desain headphone HD 630VB memungkinkan untuk dilipat, sehingga mudah dibawa ke mana saja. HD 630VB juga dilengkapi dengan adaptor 3.5mm-6.3mm untuk dapat dihubungkan ke perlengkapan stereo audiophile di rumah Anda.

headphone audiophile dengan kemampuan kontrol bass inovatif sennheiser hd 630vb

Headphone audiophile dengan kemampuan kontrol bass inovatif, Sennheiser HD 630VB ©2016 Merdeka.com

"Sennheiser sangat mengerti kebutuhan konsumen. Dengan pengalaman dan pengetahuan kami di bidang teknologi audio selama beberapa dekade terakhir, kami akan terus berupaya untuk membuat terobosan masa depan dalam industri audio yang sesuai dengan sejarah, budaya inovasi dan semangat untuk meraih kesempurnaan. Saya percaya bahwa kehadiran teknologi terbaru, HD 800 S dan HD 630VB, merupakan perwujudan terbaik komitmen kami dalam berinovasi tanpa henti untuk terus menghasilkan kualitas suara yang sempurna," tutup Mr. Ng Chee Soon.

pengunjung diberikan kesempatan untuk merasakan dan membedakan kualitas beragam produk sennheiser melalui sesi blind test

Pengunjung diberikan kesempatan untuk merasakan dan membedakan kualitas beragam produk Sennheiser me ©2016 Merdeka.com

pengunjung sennheiser sound forum bersama menguji kualitas suara hd 630vb melalui sennheiser experience

Pengunjung Sennheiser Sound Forum bersama menguji kualitas suara HD 630VB melalui Sennheiser Experie ©2016 Merdeka.com

perwakilan sennheiser asia amp pt astrindo senayasa dalam acara sennheiser sound forum 2016

Perwakilan Sennheiser Asia & PT. Astrindo Senayasa dalam acara Sennheiser Sound Forum 2016 ©2016 Merdeka.com

(mdk/idc)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Biar Fokus, Begini Cara Memilih Headphone Buat Kerja yang Bagus
Biar Fokus, Begini Cara Memilih Headphone Buat Kerja yang Bagus

Sebelum memutuskan membeli, cari tahu kriteria headphone yang pas buat kerja agar fokus berikut ini.

Baca Selengkapnya
6 Tips Membeli Headset Terbaik, Cek Selengkapnya di Sini!
6 Tips Membeli Headset Terbaik, Cek Selengkapnya di Sini!

Sebelum membeli headset incaran, kamu bisa melakukan perbandingan harga, antara satu toko dengan toko online lain.

Baca Selengkapnya
Vidio Gandeng Simbadda, Hidupkan Pengalaman Menonton dengan Kualitas Audio Realistis
Vidio Gandeng Simbadda, Hidupkan Pengalaman Menonton dengan Kualitas Audio Realistis

Vidio Gandeng Simbadda, Hidupkan Pengalaman Menonton dengan Kualitas Audio Realistis

Baca Selengkapnya
Seperangkat Teknologi Keren Wajib Diboyong saat Mudik Lebaran Bikin Orang Kampung Melongo
Seperangkat Teknologi Keren Wajib Diboyong saat Mudik Lebaran Bikin Orang Kampung Melongo

Berikut adalah deretan teknologi terbaru yang cocok dibawa ke kampung halaman.

Baca Selengkapnya
Ambisi Besar Samsung Kalahkan Apple di Fitur Kesehatan
Ambisi Besar Samsung Kalahkan Apple di Fitur Kesehatan

Samsung ingin mengembangkan sensor kesehatan yang inovatif untuk perangkatnya agar bisa bersaing dengan Apple.

Baca Selengkapnya
Fokus HSR Wheel adalah menciptakan desain pelek mobil yang trendy
Fokus HSR Wheel adalah menciptakan desain pelek mobil yang trendy

HSR Wheel fokus pada perkembangan zaman dengan melahirkan desain pelek mobil yang up to date. Yuk simak!

Baca Selengkapnya
Penjelasan Bos Apple Kenapa Orang-orang Harus Beli iPhone Baru Setiap Tahun
Penjelasan Bos Apple Kenapa Orang-orang Harus Beli iPhone Baru Setiap Tahun

Tim Cook menjelaskan alasan orang-orang harus membeli iPhone tiap tahun. Begini katanya.

Baca Selengkapnya