Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Picopad S4 tablet anyar Axioo dibanderol Rp 1 jutaan

Picopad S4 tablet anyar Axioo dibanderol Rp 1 jutaan Axioo Picopad S4. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Axioo kembali mengeluarkan produk barunya yakni tablet Picopad S4 series. Tablet anyarnya ini meneruskan seri sebelumnya, Picopad S3 yang diluncurkan pada awal tahun 2016. Axioo cukup yakin tablet terbarunya ini akan mampu diserap pasar seperti halnya Picopad S3.

Dalam waktu 6 bulan saja tablet S3 mampu menguasai pasar dengan tingkat penerimaan yang baik di masyarakat. Hal tersebut menjadi semangat lebih bagi Axioo untuk selalu berinovasi dan memberikan yang terbaik bagi masyarakat Indonesia. S4 merupakan tablet produk menengah dari seri S series Axioo," ujar Michael Sugiarto, Marketing Director Axioo, Senin (01/08).

Michael mengatakan, tablet S4 menggunakan sistem operasi Android Lollipop 5.1 dan juga prosesor Intel Sofia 3G-R seperti halnya pada S3. Prosesor Intel Sofia 3G-R menjadi prosesor spesial dalam perangkat S series, pasalnya berbeda dengan seri lainnya. Intel Sofia 3GR memiliki arsitektur 64-bit yang bisa memberikan dukungan kapasitas RAM empat kali lebih besar dibandingkan prosesor 32-bit. Sehingga membuat performa perangkat ini lebih efisien dan lebih cepat. Di Intel Sofia tertanam chipsset A-Gold 620 yang mengatur Wifi & B/T, GPS, B/T, PMU, Audio, sementara itu juga mempunyai sistem integrasi yang menangkap jaringan lebih luas seperti GSM/GPRS/EDGE, HSPA+ 21/5.8, DSDS, DvP membuat koneksi data terasa lebih responsif dan optimal.

Orang lain juga bertanya?

"Yang membedakan S4 series dengan S3 adalah kapasitas RAM, ROM dan baterai yang lebih besar. 3 bagian tersebutlah yang menjadi poin utama untuk memaksimalkan penggunaannya yang seiring dengan tingginya permintaan pasar dan tingginya kebutuhan sehari-hari masyarakat. RAM yang semula 1GB, kini menjadi 1.5 GB, ROM yang semula 8 GB kini 16 GB, dan baterai yang saat ini menjadi 2.800 mAh. Dan perangkat terbaru ini hadir dengan dua tipe, S4 dan S4+," jelas Michael.

Tablet S4 dan S4+ memiliki RAM yang sama-sama 1.5 GB, namun berbeda pada ROM dan baterainya. S4 RAM 1.5 GB, ROM 8GB, dan baterainya 2.200 mAh. S4+ RAM 1.5 GB, ROM 16 GB, dengan kapasitas baterai 2.800 mAh. ROM kedua tipe tersebut bisa ditingkatkan oleh memori eksternal hingga 32 GB.

"Keunggulan yang ada pada tablet S4 series, nantinya diharapkan dapat memaksimalkan setiap aktivitas penggunannya. Sehingga para pengguna merasa puas menggunakan tablet S4 dari Axioo. S4 dipasarkan dengan harga Rp.999.000, sedangkan S4+ pada Rp.1.099.000 dengan banyak pilihan warna menarik," kata Michael dalam keterangan resminya.

(mdk/ega)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Axioo Perkenalkan Laptop Baru Harga Rp 3 Jutaan, Ini Speknya
Axioo Perkenalkan Laptop Baru Harga Rp 3 Jutaan, Ini Speknya

Axioo mengklaim dengan harga Rp 3 juta konsumen sudah dapat laptop spek mumpuni.

Baca Selengkapnya
Mencoba Tablet Pertama POCO, Begini Hasilnya
Mencoba Tablet Pertama POCO, Begini Hasilnya

Berikut hasil review POCO Pad dalam penggunaan sehari-hari dalam bekerja.

Baca Selengkapnya
Axioo Perkenalkan Laptop Premium Khusus Gamers, Segini Harganya
Axioo Perkenalkan Laptop Premium Khusus Gamers, Segini Harganya

Harga yang dibanderol diklaim sebanding dengan performa laptop.

Baca Selengkapnya
Axioo Perkenalkan Laptop Game PONGO 725, Ini Spek dan Harganya
Axioo Perkenalkan Laptop Game PONGO 725, Ini Spek dan Harganya

Laptop ini disebut Axioo didesain untuk memanjakan gamers.

Baca Selengkapnya
POCO Beri Diskon Deretan HP Ini
POCO Beri Diskon Deretan HP Ini

Ini daftar HP POCO yang sedang beri diskon. Cek selengkapnya.

Baca Selengkapnya
Huawei Perkenalkan MateBook X Pro dan 14, Ini Spek dan Harganya
Huawei Perkenalkan MateBook X Pro dan 14, Ini Spek dan Harganya

Berikut adalah spesifikasi dan harga MateBook terbaru Huawei.

Baca Selengkapnya
Axioo Jamin 3 Laptop ini Mampu Bersaing di Kelasnya
Axioo Jamin 3 Laptop ini Mampu Bersaing di Kelasnya

Meski brand lokal, Axioo sebut produknya tak kalah unggul dengan kompetitor lain.

Baca Selengkapnya
ASUS Rilis Vivobook S14 OLED, Pakai Prosesor AMD Ryzen Khusus AI
ASUS Rilis Vivobook S14 OLED, Pakai Prosesor AMD Ryzen Khusus AI

Prosesor tersebut tidak hanya menawarkan performa dan efisiensi lebih baik, tetapi juga pengalaman AI terbaik berkat NPU dengan performa hingga 50 TOPs.

Baca Selengkapnya
HP Gaming Ini Dibanderol Harga Rp 1 Jutaan, Begini Speknya
HP Gaming Ini Dibanderol Harga Rp 1 Jutaan, Begini Speknya

Ada beragam fitur menarik pada HP yang dikhususkan untuk game ini. Tertarik?

Baca Selengkapnya
iQOO Rilis HP Terbaru Seri Z9, Ini Harga dan Spesifikasinya
iQOO Rilis HP Terbaru Seri Z9, Ini Harga dan Spesifikasinya

Berikut harga dan spesifikasi lengkap iQOO Seri Z9.

Baca Selengkapnya
Sharp AQUOS R9, Penantang Baru HP Flagship, Apa Keunggulannya?
Sharp AQUOS R9, Penantang Baru HP Flagship, Apa Keunggulannya?

AQUOS R9 dilengkapi dengan prosesor Snapdragon® 7+ Gen 3 terbaru, yang dipadukan dengan RAM 12GB.

Baca Selengkapnya
Tablet Gaming X8 Pad Besutan OPPO Bakal Dirilis, Ini Bocoran Speknya
Tablet Gaming X8 Pad Besutan OPPO Bakal Dirilis, Ini Bocoran Speknya

OPPO dilaporkan sedang merancang tablet gaming bernama X8 Pad atau Find X8 Pad yang memiliki layar 8,8 inci, desain bodi logam yang ramping.

Baca Selengkapnya