Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Planet 'neraka' Venus jadi rumah badai sepanjang 4000 kilometer!

Planet 'neraka' Venus jadi rumah badai sepanjang 4000 kilometer! Planet Venus. ©ESA

Merdeka.com - Bulan lalu, publik dibuat resah dengan kedatangan badai Patricia yang diklaim sebagai salah satu badai terkuat yang pernah diketahui manusia. Namun, badai menghantam kawasan sepanjang Pasifik Timur dan Atlantik itu mungkin tidak ada apa-apanya dibanding badai yang menimpa planet Venus ini.

Berdasarkan pengamatan dari pesawat luar angkasa Venus Express milik European Space Agency (ESA), planet Venus memiliki badai berukuran raksasa, panjangnya sampai 4.000 kilometer, Daily Mail (09/11).

Tidak hanya besar, badai ini juga sangat kuat dan diperkirakan mempunyai kecepatan angin 400 kilometer per jam! Angka itu menunjukkan bila badai Venus jauh lebih kuat dari badai Patricia yang berkecepatan 250an kilometer per jam.

Foto badai raksasa itu sendiri diambil di daerah kutub selatan Venus pada tahun 2007 sampai 2008 lalu. Data akan badai ini memang baru selesai diteliti ESA yang mengakhiri misi pesawat Venus Express Desember 2014.

Perlu diketahui, badai di planet Venus bisa membunuh manusia dengan sangat cepat. Sebab, selain kuat badai ini sudah tercampur dengan atmosfer dan gas di udara Venus yang terkenal panas dan beracun.

Contohnya, salah satu pesawat luar angkasa Uni Soviet, Venera 13, yang berhasil mendarat dengan selamat di permukaan Venus pada tahun 1981 dinyatakan hanya mampu bertahan sekitar 127 jam sebelum akhirnya hancur, atau lebih tepatnya meleleh.

Hal tersebut bukanlah sesuatu yang aneh, sebab suhu rata-rata dari permukaan Venus ternyata mencapai 462 derajat Celsius, empat kali lipat dari suhu air mendidih di Bumi!

Tingginya suhu Venus disebabkan oleh lapisan tebal atmosfernya yang dipenuhi oleh gas-gas rumah kaca sehingga panas yang masuk ke Venus justru terperangkap di dalamnya, mirip sebuah oven raksasa.

Tidak hanya itu, atmosfer dari planet ini juga sangat beracun karena dipenuhi oleh asam sulfat, zat yang biasa dipakai untuk cairan aki motor yang jika disentuh bisa membuat kulit melepuh dan merusak logam. Kombinasi suhu tinggi dan udara asam membuat manusia meleleh dalam hitungan menit.

(mdk/bbo)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Planet yang Letaknya Paling Jauh dari Matahari Berjuluk Dewa Laut Romawi
Planet yang Letaknya Paling Jauh dari Matahari Berjuluk Dewa Laut Romawi

Tata Surya merupakan sebuah sistem yang memukau dengan keelokan alam semesta yang luar biasa. Terpusat pada Matahari, tata surya terdiri dari 8 planet.

Baca Selengkapnya
Ini Planet yang Disebut Ilmuwan Lebih Panas dari Matahari
Ini Planet yang Disebut Ilmuwan Lebih Panas dari Matahari

Planet begitu mengagumkan ilmuwan lantaran suhunya panas melebihi matahari.

Baca Selengkapnya
4 Asteroid Besar Mendekati Bumi, Ada yang Seukuran Gedung Pencakar Langit, Bahaya jika Hantam Planet Ini
4 Asteroid Besar Mendekati Bumi, Ada yang Seukuran Gedung Pencakar Langit, Bahaya jika Hantam Planet Ini

Empat asteroid besar mendekati Bumi pada 24 Oktober, dengan jarak terdekat sekitar 1,5 juta mil. Salah satunya, sebesar gedung pencakar langit.

Baca Selengkapnya
Planet Ini Mirip Venus, Kaya Air tapi Tak Layak Huni
Planet Ini Mirip Venus, Kaya Air tapi Tak Layak Huni

Planet ini punya suhu yang panas mencapai 430 derajat celcius.

Baca Selengkapnya
Planet Disebut Ilmuwan Bisa Berpindah ke Lokasi Lain, Ini Penyebabnya
Planet Disebut Ilmuwan Bisa Berpindah ke Lokasi Lain, Ini Penyebabnya

Teori ini menawarkan pemahaman baru mengenai dinamika tata surya serta proses pembentukan orbit planet.

Baca Selengkapnya
Astronom Temukan Planet yang Mengorbit Bintangnya Jauh Lebih Cepat Dibandingkan Bumi
Astronom Temukan Planet yang Mengorbit Bintangnya Jauh Lebih Cepat Dibandingkan Bumi

Planet ini masuk dalam kategori planet orbit pendek yang berada di luar tata surya Bima Sakti.

Baca Selengkapnya
Ada Asteroid Sebesar Piramida Mesir Melintasi Bumi
Ada Asteroid Sebesar Piramida Mesir Melintasi Bumi

Asteroid sebesar Piramida Gaza di Mesir disebutkan NASA melintas ke Bumi.

Baca Selengkapnya
Bukan Hanya Satu, Ilmuwan Ungkap Jumlah Asteroid yang Musnahkan Dinosaurus di Bumi 66 Juta Tahun Lalu
Bukan Hanya Satu, Ilmuwan Ungkap Jumlah Asteroid yang Musnahkan Dinosaurus di Bumi 66 Juta Tahun Lalu

Kepunahan massal dinosaurus disebabkan hantaman asteroid.

Baca Selengkapnya
SpaceX Tunda Kepulangan Crew-8, Ada Persoalan Serius
SpaceX Tunda Kepulangan Crew-8, Ada Persoalan Serius

NASA menjadwalkan Crew-8 pulang dari ISS pada Minggu (13/10). Tapi ditunda. Ada apa?

Baca Selengkapnya
Fenomena Badai Meteor ini Diabadikan dalam Sebuah Lukisan
Fenomena Badai Meteor ini Diabadikan dalam Sebuah Lukisan

Badai meteor akan menghasilkan lebih dari 1.000 meteor per jam. Badai meteor Leonid terakhir terlihat pada 2001.

Baca Selengkapnya
FOTO: Keganasan Badai Otis Obrak-Abrik Meksiko hingga Bikin Kota Acapulco Luluhlantak Seperti Medan Perang
FOTO: Keganasan Badai Otis Obrak-Abrik Meksiko hingga Bikin Kota Acapulco Luluhlantak Seperti Medan Perang

Hantaman Badai Otis telah meninggalkan kerusakan yang parah di Kota Acapulco di Meksiko, pada, Rabu (25/10/2023).

Baca Selengkapnya
Detik-detik Meteor Terekam Tabrak Bulan, Pernah Kejadian Dihantam Seberat 400 Kg
Detik-detik Meteor Terekam Tabrak Bulan, Pernah Kejadian Dihantam Seberat 400 Kg

Bulan juga sama seperti Bumi, pernah dihantam meteor. Tapi Bulan lebih parah.

Baca Selengkapnya