Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Prime 7S, cara Polytron gaet konsumen dan perbesar market share

Prime 7S, cara Polytron gaet konsumen dan perbesar market share Polytron Prime 7S. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Pertarungan di ranah industri smartphone makin memanas. Para vendor smartphone berusaha memikat para konsumen Tanah Air. Tak terkecuali Polytron yang notabene produk nasional.

Kemarin, Selasa (01/11), Polytron merilis produk anyar Prime 7S. Prime 7S ini hadir dengan tujuh fitur unggulannya, di antaranya dual glass design, kamera 16 megapixel, prosesor performa tinggi, memori internal berkapasitas besar 64 GB dan RAM 3 GB.

Selain itu, teknologi sensor sidik jari, turbo charging, dan konektivitas. Dengan fitur unggulannya itu, Polytron pede mampu memikat konsumen di tengah persaingan yang ketat.

Orang lain juga bertanya?

"Kami tidak takut dan senang terpacu membuat lebih baik. Karena kita produk asli Indonesia jadi tahu konsumen Indonesia dan punya R and D sendiri di Indonesia. Jadi, sayang beli smartphone tapi fitur tidak bisa dipakai di Indonesia," ujar Managing Director Polytron, Tekno Wibowo saat acara konferensi pers di Jakarta, Selasa (01/11).

Menurutnya, persaingan industri smartphone di tanah air makin sengit disebabkan pasar Indonesia yang cukup besar dan menjanjikan. Masih banyak orang Indonesia yang belum beralih ke smartphone.

"Kalau lihat pasar Indonesia itu sangat menjanjikan, apalagi populasi penduduknya besar. Pasar pun mulai bergeser dari feature phone ke smartphone. Simpelnya, kita hidup tidak akan lepas dari smartphone," katanya.

Perbesar market share

Tekno mengakui, jika market sharenya untuk smartphone masih rendah berada di bawah 10 persen. Namun dirinya optimis di tahun depan mampu merebut pangsa pasar lebih dari 10 persen.

"Strategi detailnya tunggu dulu lah. Tapi yang jelas kita bakal keluarkan inovasi baru yang tentunya untuk dongkrak market share. Saat ini portfolio smartphone kita sudah ada 12 model smartphone," terangnya.

Terlepas dari itu, General Manager Mobile Phone Division Polytron, Usun Pringgodigdo mengatakan jika saat ini divisi mobile Polytron terus mengalami pertumbuhan yang menggembirakan.

"Tapi untuk detailnya, kami tidak bisa menyebutkannya. Namun kami terus tumbuh signifikan. Ini karena produk kami selalu memahami konsumen Indonesia," jelasnya.

(mdk/idc)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
HP TECHNO POVA 6 Dirilis, Cek Harga dan Spesifikasinya
HP TECHNO POVA 6 Dirilis, Cek Harga dan Spesifikasinya

Berikut harga dan spesifikasi dari HP TECHNO POVA 6.

Baca Selengkapnya
POCO C75 Dirilis, HP Harga Sejutaan, Apa Keunggulannya?
POCO C75 Dirilis, HP Harga Sejutaan, Apa Keunggulannya?

POCO C75 hadir dengan bandrol harga Rp.1.399.000 untuk varian 6GB+128GB.

Baca Selengkapnya
POCO C65 Dirilis di Indonesia, Ini Spek dan Harganya
POCO C65 Dirilis di Indonesia, Ini Spek dan Harganya

Berikut adalah spek dan harga POCO C65 yang baru dirilis di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Sasar Penggemar Game, HP ini Hanya Dibanderol Rp 3 Jutaan
Sasar Penggemar Game, HP ini Hanya Dibanderol Rp 3 Jutaan

Smartphone ini diklaim memberikan performa yang diperlukan bagi penggemar game.

Baca Selengkapnya
Dijual Mulai Hari Ini, Segini Harga dan Spesifikasi Lengkap iPhone Seri 15 di Indonesia
Dijual Mulai Hari Ini, Segini Harga dan Spesifikasi Lengkap iPhone Seri 15 di Indonesia

Peluncuran dilakukan di 5 kota besar, yaitu Jakarta, Bandung, Surabaya, Bali dan Makassar.

Baca Selengkapnya
Realme 12 Series 5G Masuk Pasar Indonesia, Ini Keunggulannya
Realme 12 Series 5G Masuk Pasar Indonesia, Ini Keunggulannya

Berikut adalah keunggulan Realme 12 Series 5G yang baru dirilis di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Itel P55 NFC Dirilis Harga Rp 1 Jutaan, Ini Spesifikasinya
Itel P55 NFC Dirilis Harga Rp 1 Jutaan, Ini Spesifikasinya

Dengan harga yang sangat terjangkau, HP ini menyuguhkan sejumlah fitur unggulan yang menarik perhatian.

Baca Selengkapnya
Deretan HP
Deretan HP "Berharga Sultan" Saingi iPhone dan Samsung

Berikut adalah daftar HP yang harganya bisa menyaingi iPhone dan Samsung.

Baca Selengkapnya
3 HP Ini Punya Kamera Mantap, Hasil Fotonya selalu Terbaik
3 HP Ini Punya Kamera Mantap, Hasil Fotonya selalu Terbaik

3 HP Ini Punya Kamera Mantap, Hasil Fotonya selalu Terbaik

Baca Selengkapnya
Realme C67 Dirilis di Indonesia, Ini Harga dan Speknya
Realme C67 Dirilis di Indonesia, Ini Harga dan Speknya

Berikut harga dan spesifikasi Realme C67 yang baru dirilis di Indonesia.

Baca Selengkapnya
POCO Beri Diskon Deretan HP Ini
POCO Beri Diskon Deretan HP Ini

Ini daftar HP POCO yang sedang beri diskon. Cek selengkapnya.

Baca Selengkapnya
Samsung Galaxy S24 Dirilis, Cek Speknya sebelum Membeli
Samsung Galaxy S24 Dirilis, Cek Speknya sebelum Membeli

Samsung akhirnya merilis Galaxy S24 di ajang Galaxy Unpacked 2024, San Jose, California, dini hari, Kamis (18/1).

Baca Selengkapnya