Qualcomm Rilis Snapdragon 712, Prosesor Dengan Segmen Membingungkan?
Merdeka.com - Tahun lalu, Qualcomm merilis sebuah prosesor baru Snapdragon 710 yang mengisi celah antara Snapdragon 6XX yang merupakan prosesor kelas menengah, serta Snapdragon 8XX yang merupakan kelas flagship.
Ketika prosesor ini rilis, kebingungan melanda para pecinta teknologi karena dianggap 'nanggung.' Pasalnya, ini adalah SoC berbasis teknologi 10 nanometer, CPU octa-core yang bertenaga, modem LTE super cepat, serta kapabilitas AI untuk perangkat non-flagship.
Jadi pada dasarnya, smartphone dengan otak Snapdragon 710 akan jadi perangkat kelas menengah premium dengan harga yang hampir menyundul flagship. Tercatat, hanya ada 6 smartphone yang mengusung prosesor ini. Mereka adalah Xiaomi Mi 8 SE, Vivo Nex A, Nokia 8.1, Vivo Z3, Oppo R17 Pro, dan Samsung Galaxy A9 Pro.
-
Apa yang ditemukan pada chipset Qualcomm? Qualcomm mengumumkan bahwa sejumlah hacker telah memanfaatkan kerentanan zero-day, yaitu celah keamanan yang belum diketahui oleh pengembang saat dieksploitasi.
-
Kenapa Asus ROG Phone 8 Pro pakai Qualcomm? ROG Phone 8 Pro, sebagai ponsel gaming, mungkin memprioritaskan daya mentah, yang mungkin menjelaskan pilihan Qualcomm-nya.
-
Siapa yang membuat Snapdragon 8 Elite? Pada acara Qualcomm's Snapdragon Summit yang berlangsung di Hawaii, perusahaan chip tersebut memperkenalkan silikon terbaru mereka untuk ponsel premium, yaitu Snapdragon 8 Elite.
-
Apa yang ditawarkan Snapdragon 8 Elite? Qualcomm mengungkapkan bahwa Snapdragon 8 Elite menawarkan banyak kemajuan berkat Oryon CPU, yang pertama kali diperkenalkan dalam chip PC perusahaan tahun lalu. Pada perangkat mobile, chip ini menjanjikan peningkatan kinerja serta efisiensi yang lebih besar, terutama saat melakukan tugas berat. Misalnya, ponsel yang menggunakan chip ini dapat bermain game hingga 2,5 jam lebih lama, menurut Qualcomm.
-
Kenapa Galaxy S25 Ultra pake Snapdragon? Sebelum ini, sempat beredar kabar bahwa perangkat Android ini akan dilengkapi dengan chipset Exynos. Namun, hasil benchmark menunjukkan bahwa para penggemar Samsung dapat merasa puas dengan prosesor terbaru dari Qualcomm ini.
-
Kenapa Qualcomm tertarik akuisisi Intel? 'Perusahaan pembuat chip seluler ini telah memikirkan untuk mengambil alih beberapa bagian dari Intel, yang saat ini berjuang untuk mendapatkan keuntungan dan berusaha menjual unit bisnis serta aset lainnya,' ungkap seorang sumber kepada Reuters pada Jumat (6/9).
Bisa dibilang sebenarnya adopsi Snapdragon 710 ke vendor cukup lambat. Uniknya, Qualcomm justru merilis suksesornya yakni Snapdragon 712. Phone Arena pun menyebut pembaharuan ini dengan sangat minor dengan spesifikasi yang hampir identik. Klaim Qualcomm sendiri adalah adanya peningkatan performa 10 persen ketimbang pendahulunya.
Perbedaan terbesar antara 710 dan 712 adalah delapan CPU Kyro 360 kini diclock di kecepatan maksimum yakni 2,3GHz. Di 710, hanya 2,2GHz. Perubahan ini yang menaikkan performa hingga 10 persen.
Selain itu, terdapat juga pembaharuan fitur fast charging dari Quick Charge 4 ke Quick Charge 4+. Serta dukungan TrueWireless Stereo Plus, serta teknologi Broadcast Audio untuk performa audio terbaik lewat Bluetooth.
Alasan Qualcomm merilis Snapdragon 712 adalah untuk membawa fitur premium ke lebih banyak smartphone. Meski demikian, pada akhirnya fitur-fitur semacam ini akan membuat smartphone terasa lebih mahal namun kelasnya masih belum papan atas. Apakah efektif? Kita lihat saja.
(mdk/idc)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Qualcomm menginformasi bahwa para hacker berhasil mengeksploitasi bug zero-day yang cukup membahayakan bagi pengguna HP Android.
Baca SelengkapnyaBerikut adalah HP-hp yang punya performa dari sisi kecepatan.
Baca SelengkapnyaBerikut harga dan spesifikasi lengkap iQOO Seri Z9.
Baca SelengkapnyaDengan peningkatan signifikan dalam desain, seri ROG Phone 8 telah mengalami evolusi yang memukau dari generasi sebelumnya.
Baca SelengkapnyaSharp memperkenalkan HP terbaru untuk kelas menengah yakni Aquos Sense8.
Baca SelengkapnyaSamsung masih merahasiakan kode 'Q7M' pada serial HP layar lipat terbarunya.
Baca SelengkapnyaBerikut harga Asus Zenfone 10 yang dirilis di Indonesia.
Baca SelengkapnyaSamsung akhirnya merilis Galaxy S24 di ajang Galaxy Unpacked 2024, San Jose, California, dini hari, Kamis (18/1).
Baca SelengkapnyaSamsung Galaxy S25 diperkirakan akan dilengkapi dengan RAM sebesar 12GB.
Baca SelengkapnyaIni rencana Samsung berkolaborasi dengan AMD. Berikut selengkapnya.
Baca SelengkapnyaBerikut spek Samsung Galaxy Z Fold 6 yang baru dirilis di Paris.
Baca SelengkapnyaExynos jadi salah satu prosesor yang keunggulannya nggak boleh disepelekan.
Baca Selengkapnya