Sambut 4G, XL klaim ekosistemnya sudah siap
Merdeka.com - Guna mendorong penetrasi layanan 4G LTE yang maksimal, sejak jauh-jauh hari XL telah mempersiapkan tumbuh kembangnya ekosistem bisnis layanan data sejalan dengan meningkatnya kebutuhan masyarakat terhadap layanan digital lifestyle.
Persiapan yang dilakukan tidak hanya menyangkut infrastruktur jaringan (Network) untuk 4G LTE dan smartphone 4G (Device), sekaligus aplikasi inovatif yang memanfaatkan keunggulan teknologi 4G disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat (Application).
"Kami sudah mempersiapkan segala sesuatunya sejak jauh-jauh hari sehingga ketika nanti tanggal 6 Juli 2015 pemerintah secara resmi memperbolehkan komersialisasi layanan 4G LTE di frekuensi 1800 MHz, XL sudah siap melayani pelanggan dan masyarakat. Bahkan, kami juga sudah selesai melakukan tender untuk pembangunan infrastruktur 4G LTE di berbagai daerah yang segera akan kami kebut," kata Direktur/Chief Service Management Officer XL, Ongki Kurniawan dalam siaran pers yang diterima Merdeka.com, Jumat (03/07).
-
Dimana XL Axiata membangun jaringan 4G di Sulawesi? Khusus di Pulau Sulawesi dalam kurun waktu dua tahun terakhir, XL Axiata gencar membangun jaringan 4G hingga ke wilayah pelosok pedesaan yang sebelumnya belum terjangkau, dengan menambah lebih dari 700 BTS 4G. Hingga akhir tahun 2023 lalu, ditopang dengan total lebih dari 9.800 BTS, termasuk lebih dari 6.400 BTS 4G, jaringan 4G XL Axiata telah menjangkau total lebih dari 1.900 desa/kelurahan dan 805 kecamatan di 108 kota/kabupaten dan 6 provinsi.
-
Kapan jaringan 4G akan aktif di Bulan? Pada akhir tahun ini, pendarat bulan swasta direncanakan akan membawa jaringan seluler 4G Nokia ke permukaan bulan.
-
Dimana jaringan 4G di Bulan akan diuji coba? Rencana jaringan 4G di bulan, yang dikenal sebagai Lunar Surface Communications System (LSCS), akan menjalani uji coba pertamanya tahun ini ketika misi robotik Intuitive Machines IM-2 mendarat di dekat kutub selatan bulan.
-
Dimana jaringan internet baru di Sentul City akan dibangun? Dalam upaya terbarunya, PT Akses Prima Indonesia berencana meluncurkan jaringan internet baru di Cluster Northridge dan Lakeside Home, yang dijadwalkan selesai pada Agustus 2024.
-
Siapa yang akan membangun jaringan 4G di Bulan? Nokia telah mengembangkan sistem komunikasi LTE/4G untuk bulan dan bagian pertama dari jaringan ini diharapkan akan diluncurkan akhir tahun ini.
-
Dimana warga Desa Kayu Batu dapat sinyal 4G? Menariknya, titik pertemuan di desa ini adalah sebuah kuburan.
Secara teknis, XL juga telah mendesain sedemikian rupa atas infrastruktur jaringan 4G LTE agar mampu memberikan kualitas layanan yang memuaskan. Selain itu, hampir semua jaringan XL juga telah melalui proses modernisasi sehingga siap untuk diaplikasikan untuk jaringan 4G. XL optimis, kesiapan teknis ini akan mampu menopang kebutuhan perluasan layanan 4G LTE ke depan.
Didukung dengan sumber daya spektrum 1800 MHz yang dimiliki XL dengan kapasitas besar, yang merupakan hasil konsolidari dari XL-AXIS, hal ini membuat XL memiliki keleluasaan memberikan layanan 4G dengan kecepatan sangat tinggi untuk kenyamanan pelanggan. Pada spektrum 1800 MHz ini, pelanggan XL dapat menikmati kecepatan hingga 100Mbps.
Ongki menyebutkan, hingga akhir tahun 2015 nanti, XL telah menyiapkan pengoperasian layanan 4G LTE di sejumlah daerah, baik di Jawa maupun pulau-pulau utama lainnya.
Kota-kota yang sudah dipastikan akan segera mendapatkan layanan internet cepat secara komersil antara lain adalah Lombok, Surabaya, Bandung, Bali, dan Jakarta. Sebelumnya, pelanggan di kota-kota tersebut sudah mendapatkan layanan 4G LTE secara terbatas uji coba di area tertentu (trial).
Sementara itu dari sisi aplikasi, XL juga telah melakukan sejumlah pengujian dan pengembangan sejumlah aplikasi inovatif berbasis layanan 4G LTE, termasuk diantaranya VoLTE (Voice over LTE), dan juga Rich Communication Suite over LTE (RCS). Aplikasi ini memiliki beragam fitur antara lain untuk menelpon, video call, chatting juga berbagi file dokumen dalam kapasitas besar.
Salah satu layanan inovatif yang sudah disiapkan oleh XL adalah program "XL 4G Roaming" di Malaysia, dan Srilanka. Program ini akan mulai berlaku pada bulan Juli 2015 ini.
Dengan program ini pelangan XL bisa tetap memanfaatkan layanan 4G saat berada di kedua negara tersebut dengan tarif yang kompetitif. Di Malaysia XL bekerjasama dengan operator Celcom, dan Sri Lanka dengan Dialog dari Axiata Group. XL akan terus memperluas cakupan program ini ke berbagai negara lainnya, termasuk ke negara-negara tujuan utama masyarakat Indonesia.
(mdk/bbo)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Morowali menjadi kota/kabupaten ke 3 di Sulawesi Tengah yang telah terjangkau layanan konvergensi ini.
Baca SelengkapnyaDesa-desa pelosok di Sulawesi kini bahagia karena XL Axiata menawarkan internet di wilayahnya.
Baca SelengkapnyaSebelumnya, XL Axiata belum dapat memberikan layanan terbaiknya di sepanjang jalur MRT terutama rute bawah tanah.
Baca SelengkapnyaXL Axiata dengan jaringan Fix Mobile Convergence (FMC) kini telah melayani sebanyak 86 kota/kabupaten.
Baca SelengkapnyaSelain penambahan BTS serta peningkatan bandwidth, pihaknya juga melakukan monitoring secara intensif selama pelaksanaan Pilkada 2024.
Baca SelengkapnyaDua lokasi di Bali ini menunjukan lokasi yang popular di antara wilayah dengan penggunaan internet.
Baca SelengkapnyaXL Axiata gencar membangun jaringan 4G, antara lain penambahan lebih dari 120 BTS 4G di NTT.
Baca SelengkapnyaTelkomsel telah menyiapkan dan menghadirkan 49 Base Transceiver Station (BTS) teknologi terkini 5G dan 4G di IKN.
Baca SelengkapnyaLangkah ini sebagai upaya Telkomsel terus meningkatkan keterjangkauan masyarakat dengan teknologi 5G.
Baca SelengkapnyaJaringan backbone Gorontalo – Palu yang menghubungkan dua provinsi di Sulawesi ini mulai dibangun pada tahun 2023.
Baca SelengkapnyaXL Axiata dan Smartfren dirumorkan akan merger. Kominfo memberi restu.
Baca SelengkapnyaPenguatan jaringan juga dilakukan di pulau-pulau sekitar yang berada di Provinsi Aceh.
Baca Selengkapnya