Sambut Hari Pelanggan, Presdir XL turun langsung
Merdeka.com - XL menyambut Hari Pelanggan dengan menggelar apresiasi bagi para pelanggan yang selama ini setia menggunakan layanan dua brand, XL dan AXIS. Tidak ketinggalan, apresiasi juga diberikan kepada pelanggan pascabayar XL PRIORITAS. Selain itu, pada Hari Pelanggan, manajemen XL Axiata dari mulai tingkat pusat di Jakarta, hingga di tingkat daerah di seluruh wilayah layanan, akan turun langsung melayani pelanggan. Tidak ketinggalan, Presiden Direktur/CEO XL Axiata, Dian Siswarini dan para direktur juga melayani pelanggan secara langsung di pusat-pusat layanan, antara lain XL Center di Jakarta, Senin (4/8).
“Hari Pelanggan selalu kami manfaatkan untuk mempererat hubungan baik kami dengan pelanggan. Karena itu, kami menggelar program apresisasi khusus, karena pelanggan adalah asset kami yang utama. Selain itu, Hari Pelanggan merupakan momentum yang tepat bagi manajemen XL Axiata untuk lebih memahami kebutuhan pelanggan. Dengan turun langsung melayani pelanggan seperti ini, kami bukan hanya sekadar untuk formalitas, namun saya ingin manajemen memanfaatkannya untuk berdialog dengan pelanggan, mendengar aspirasi mereka, agar kami bisa meningkatkan kualitas layanan kami," kata Dian dalam keterangan resminya.
Program apresiasi yang XL Axiata gelar antara lain berupa penawaran cashback senilai Rp 50 ribu yang bisa didapatkan pelanggan dengan cara terlebih dulu membeli paket Xtra Combo melalui aplikasi MyXL. Setiap hari, XL membuka kesempatan untuk puluhan pelanggan pertama untuk mendapatkan cashback ini. Penawaran menarik lainnya adalah pelanggan dapat berbagi pengalaman selama menggunakan layanan XL Axiata melalui akun MyXL Forum. Bagi pemenang harian dengan cerita pengalaman paling menarik akan mendapatkan hadiah XL Tunai senilai Rp 100rb.
-
Kenapa XL Axiata memberikan apresiasi ke Ibu? XL sangat menghargai semua upaya yang telah dilakukan oleh para Ibu, terutama di bulan Ramadan yang penuh berkah.
-
Di mana XL Axiata meningkatkan kualitas layanan internet? Saat ini, perluasan jaringan dan peningkatan kualitas masih terus dilakukan terutama di Kepulauan Anambas, Kepulauan Bintan dan Kepulauan Karimun.
-
Dimana XL Axiata fokus perkuat jaringan? Sejumlah daerah yang biasanya menjadi tujuan mudik dan wisata akan menjadi perhatian khusus, terutama di Pulau Jawa.
-
Bagaimana XL Axiata meningkatkan kualitas internet? Dalam 2 tahun terakhir di Kepri, XL Axiata telah meningkatkan kualitas layanan internet dengan menambahkan hampir 200 BTS dan lebih dari 1.000 BTS telah di-upgrade.
-
Bagaimana XL Axiata meningkatkan layanan internet di Lebaran? 'Kami sudah jauh-jauh hari melakukan menyiapkan jaringan dari semua aspek, termasuk berbagai langkah antisipasi yang diperlukan. Tim jaringan, termasuk yang di lapangan, juga bersiaga full time selama masa krusial kemarin agar bisa segera bergerak jika ada problem,' jelas dia.
-
Apa yang XL Axiata perluas di Sulawesi? PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) terus memperluas jaringan Fix Mobile Convergence (FMC) di Sulawesi.
Selanjutnya, Direksi XL Axiata dijadwalkan menjamu makan siang sejumlah pelanggan yang selama ini bukan saja sangat loyal, namun juga sangat intens menggunakan semua jenis layanan dari XL Axiata. Acara spesial ini akan berlangsung di salah satu hotel bintang 5 di Jakarta. Jamuan makan secara eksklusif juga akan dilakukan Direksi XL Axiata dengan pelanggan layanan pascabayar XL PRIORITAS yang memiliki catatan pemakaian tinggi. Ada sejumlah pelanggan yang terpilih untuk mendapatkan jamuan makan malam dari CEO XL Axiata ini. Melalui acara yang memungkinkan interaksi secara langsung dengan pelanggan beragam latar belakang profesi ini, manajemen XL Axiata berharap bisa mendapatkan berbagai masukan yang bermanfaat guna meningkatkan layanan.
Hingga akhir Juni 2017 lalu, pelanggan XL Axiata mencapai 50,5 juta pelanggan, sebanyak 582.000 di antaranya adalah pelanggan layanan pascabayar. Untuk melayani mereka, sekaligus memberikan solusi atas berbagai pertanyaan baik menyangkut keluhan layanan hingga informasi produk, XL Axiata memiliki sebanyak total 1000 petugas layanan pelanggan (customer service). Layanan kepada pelanggan ini bersiaga selama 24 jam sehari, 7 hari dalam sepekan. Selain layanan melalui saluran telepon 817, pelanggan juga bisa mengakses layanan melalui saluran sosial media Twitter @myXL dan Facebook MyXL.
Selain melayani pelanggan melalui customer service, XL Axiata juga terus memperkuat layanan kepada pelanggan dalam hal kemudahan mendapatkan produk dan layanan. Untuk itu, XL Axiata terus memperkuat jalur distribusi. Saat ini, setidaknya XL Axiata memiliki 190 ribu retail outlet di seluruh wilayah layanan yang terbagi dalam 5 wilayah operasi, yang terbentang dari Sumatera, Jawa, Bali Lombok, Kalimantan, dan Sulawesi. Selain itu, ada sebanyak 86 XL Center di 72 kota. Khusus pada hari pelanggan, manajemen XL akan melayani dan bertemu langsung dengan para pelanggan di 5 wilayah operasi XL Center, yaitu XLC Martadinata - Bandung, XLC Ciputra - Jakarta, XLC Diponegoro - Medan), XLC Pettarani - Makasar, dan XLC Pemuda - Surabaya).
Bersamaan dengan Hari Pelanggan, XL Axiata juga memberikan apresiasi berupa hadiah utama untuk para pelanggan setia yang memenangi Program Xtravaganza & FantAXIS periode 7 Mei – 4 Agustus 2017. Program ini berupa kuiz dengan pertanyaan-pertanyaan yang harus dijawab oleh pelanggan yang mengikutinya untuk mendapatkan hadiah meranik. Pelanggan akan bermain secara gratis menjawab 5 pertanyaan setiap hari, dan setelah menjawab pertanyaan no. 3 dan no.5 pelanggan akan ditawarkan untuk berlangganan paket nelpon Family Minute (nelpon 50 menit XL ke XL / AXIS ke AXIS) dan akan mendapatkan tambahan 5 pertanyaan dengan perhitungan skor yang lebih besar. Selanjutnya kepada pelanggan akan ditawarkan konten M-Learning Bahasa inggris untuk kesempatan mendapatkan hadiah lain.
Jumlah pelanggan yang mengikuti program Xtravaganza dan FantAXIS periode ini tidak kurang dari 12,7 juta peserta. Hadiah bagi para pemenang dilakukan dengan pengundian setiap pekan di hadapan petugas dari Kementrian Sosial, Dinas Sosial, dan Kepolisian. Pengundian dilakukan dengan sistem komputer yang terhubung dengan database pemenang. XL Axiata telah melakukan pengundian sebanyak 13 kali dengan total 90 orang pemenang, yang terdiri dari pemenang mingguan babak gratis dan 13 pemenang mingguan babak eksklusif. Selain itu juga telah didapatkan 4 pemenang Grand Prize dan pemenang M-Learning diakhir periode.
Hadiah bagi pemenang pada Xtravaganza & FantAXIS periode kedua ini berupa masing-masing 90 keping emas 5 gram untuk hadiah mingguan babak awal, 13 keping emas 20 gram untuk hadiah mingguan babak eksklusif. Hadiah Utama untuk babak awal berupa uang tunai Rp 60 juta dan emas 100gram. Hadiah Utama babak eksklusif uang tunai Rp 300 juta dan emas 500gram. Sementara itu untuk babak M-Learning akan mendapatkan emas 10gram, uang 10 juta, HP Samsung c9 dan motor Yamaha Mio M3, dengan ketentuan 1 kategori hadiah untuk 1 pemenang.
Untuk kategori Babak Premium, pelanggan dari Waru, Sidoarjo, Jawa Timur, berhasil meraih hadiah berupa 500 gram emas. Pelanggan dari Tangerang Selatan, Banten, meraih hadiah uang tunai Rp 300 juta. Sementara itu untuk Babak Gratis, pelanggan dari Brebes, Jawa Tengah, memenangi 100 gram emas, dan pelanggan dari Cilandak, Jakarta Selatan, memenangi uang tunai Rp 60 juta. Hadiah diserahkan oleh Presiden Direktur/CEO XL Axiata, Dian Siswarini dan anggota Direksi XL Axiata lainnya di Jakarta, 4 September 2017.
Saat ini, kuiz Xtravaganza & FantAXIS Sesi ke-3 sedang berlangsung mulai 5 Agustus 2017 lalu dan akan berakhir pada 2 November 2017. Masih ada kesempatan bagi pelanggan XL dan AXIS untuk mengikuti program menarik ini, dan meraih hadiah serta beragam konten edukasi. Hadiah untuk periode ke-3 berupa Hadiah Utama untuk babak awal berupa uang tunai Rp 60 juta. Hadiah Utama babak eksklusif uang tunai Rp 400 juta dan emas 500 gram. Keterangan lebih lanjut mengenai program ini bisa diperoleh melalui https://www.xl.co.id/id/xtravaganza& https://www.axisnet.id/promo/fantaxis.
(mdk/idc)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Program ini memungkinkan setiap pelanggan XL Prabayar yang melakukan transaksi, baik melalui aplikasi myXL.
Baca SelengkapnyaBergabungnya salah satu penyedia layanan internet kabel terbesar di Indonesia tersebut sebagai bagian dari tindak lanjut bergabungnya Link Net dengan XL Axiata.
Baca SelengkapnyaPada periode ini, pendapatan data dan layanan digital mencapai Rp 23,38 triliun, atau sekitar 92 persen dari total pendapatan.
Baca SelengkapnyaXL Axiata dan CIMB Niaga menjalin kerja sama strategis untuk mensinergikan layanan perbankan dan telekomunikasi.
Baca SelengkapnyaDesa-desa pelosok di Sulawesi kini bahagia karena XL Axiata menawarkan internet di wilayahnya.
Baca SelengkapnyaUpaya terkait kenaikan trafik internet disebut pihak XL sudah diantisipasi.
Baca SelengkapnyaLayanan Fixed Mobile Convergence (FMC) diharapkan jadi ladang pendapatan baru XL Axiata.
Baca SelengkapnyaJaringan backbone Gorontalo – Palu yang menghubungkan dua provinsi di Sulawesi ini mulai dibangun pada tahun 2023.
Baca SelengkapnyaPaket Internet Murah Ramadan XL Axiata, Solusi Tepat untuk Ibu-ibu!
Baca SelengkapnyaMomen Lebaran selalu menghadirkan tantangan operator telekomunikasi dan data karena trafik selalu melonjak cukup signifikan.
Baca SelengkapnyaDiperkirakan pelanggan akan banyak berkirim konten video atau foto, serta akses streaming baik video, musik, serta gim.
Baca SelengkapnyaBerikut adalah faktor-faktor yang mendorong XL bisa meraih pendapatan sebesar itu.
Baca Selengkapnya