Slot orbit Telkom 1, Kemkominfo sebut telah kirim surat ke ITU
Merdeka.com - Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Rudiantara, menjamin slot orbit 108 bujur timur yang saat ini ditempati satelit Telkom 1 aman. Maksudnya, slot tersebut dipastikan tidak akan terisi oleh satelit lain selain milik Telkom.
Sebab, pihaknya telah mengirimkan notifikasi perihal kejadian gangguan satelit Telkom 1 kepada International Telecommunication Union (ITU).
“Notifikasi sudah disampaikan memberitahu bahwa ada kejadian ini. Nanti kami bersama Telkom, berdasarkan data-data dari Telkom akan menyampaikan lebih detail lagi ke ITU,” ungkap Rudiantara belum lama ini.
-
Di mana satelit-satelit itu mengorbit? Satelit merupakan objek buatan manusia yang mengorbit bumi atau planet lain dalam tata surya.
-
Di mana sebagian besar satelit berada? LEO adalah wilayah ruang angkasa di sekitar Bumi tempat sebagian besar satelit berada.
-
Bagaimana Telkom memastikan keamanan jaringan selama KTT ASEAN? Layanan Tak hanya diversity pada jalur komunikasi, layanan Telkom Group juga dilengkapi dengan Next Generation Firewall untuk mengantisipasi adanya serangan siber.
-
Dimana satelit kayu akan mengorbit? Menurut laporan LiveScience dan Medium, Jumat (17/11), satelit ini diberi nama LignoSat, dengan ukuran yang hanya sebesar cangkir kopi. Bahan dasarnya adalah kayu magnolia, dan akan diluncurkan ke orbit Bumi pada musim panas tahun depan.
-
Satelit apa yang paling banyak dimiliki? Berdasarkan data pada laman GoodStats, Amerika Serikat memiliki jumlah terbesar dari satelit yang mengorbit bumi, dengan lebih dari 3.000 satelit, termasuk satelit militer, komunikasi, pengintaian, dan ilmiah.
-
Siapa yang menemukan celah keamanan satelit? Sebuah penelitian terbaru dari Ruhr University Bochum dan CISPA Helmholtz Center for Information Security di Saarbrücken, Jerman ramai diperbincangkan. Pasalnya, menurut penelitian mereka menyebutkan bahwa satelit memiliki kerentanan yang dapat dieksploitasi oleh hacker.
Disampaikan notifikasi ini juga sebagai cara untuk mengamankan slot orbit satelit Telkom 1. Hal ini lantaran pada Agusuts 2018 nanti, Telkom akan meluncurkan satelit Telkom 4 sebagai pengganti Telkom 1 yang bermasalah.
“Kita udah menyampaikan bila slotnya tidak boleh digunakan oleh yang lain kecuali Telkom. Jadi agar tidak ada masalah bila tahun depan Telkom mau meluncurkan satelit pengganti Telkom 1,” ungkapnya.
Terlepas itu, terkait gangguan Satelit Telkom 1 saat Kamis malam (7/9), pihak perusahaan plat merah itu telah memastikan 82 persen site pelanggan berhasil dipulihkan. Hal ini berarti, sebanyak 12.311 sites pelanggan telah kembali normal dari total 15.000 sites pelanggan yang semula terganggu.
Secara keseluruhan, dari total 63 pelanggan yang mengalami dampak anomali Satelit Telkom 1, Telkom telah merampungkan service recovery bagi 54 pelanggan, termasuk sebagian besar pelanggan layanan perbankan.
Khusus untuk layanan Very Small Aperture Terminal (VSAT) ATM perbankan, Telkom telah memperbaiki sekitar 80 persen site atau sebanyak 9.209 sites dari total target pemulihan sebanyak 11.574 sites layanan ATM.
(mdk/idc)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Menkominfo Budi dengan santai meminta sejumlah pihak tak perlu takut dengan kehadiran Starlink.
Baca SelengkapnyaHal itu disampaikan Budi dalam Rapat Kerja bersama Komisi I DPR RI di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (10/6).
Baca SelengkapnyaMemiliki kapasitas 32 Gbps dengan frekuensi C-band dan Ku-band, satelit Telkom akan menempati slot orbit 113 BT.
Baca SelengkapnyaSatelit Merah Putih 2 berhasil diluncurkan dari Cape Canaveral, Florida, Amerika Serikat pada Rabu (21/2).
Baca SelengkapnyaLayanan ini diperuntukkan bagi para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), badan usaha, layanan kesehatan, dan pemerintahan.
Baca SelengkapnyaIni keunggulan dari satelit Merah Putih 2 dengan memakai teknologi terbaru.
Baca SelengkapnyaLaporan langsung Pemimpin Redaksi Merdeka.com, Darojatun di Florida, Amerika Serikat.
Baca SelengkapnyaOperator seluler khawatir jika tidak ada ketidakadilan dalam berbisnis saat satelit Starlink Elon Musk masuk Indonesia.
Baca SelengkapnyaKominfo melalui BAKTI telah meluncurkan satelit SATRIA-1 untuk menyasar wilayah 3T.
Baca SelengkapnyaSATRIA-1 diluncurkan demi menjangkau fasilitas publik di wilayah 3T, termasuk Puskesmas.
Baca SelengkapnyaTak hanya sekadar memasang internet, SpaceX disebutnya akan menyambungkan jaringan ke pusat kesehatan masyarakat atau Puskesmas di sekitar ibu kota baru.
Baca SelengkapnyaTelkomsat dengan fasilitas VSAT Star juga mendukung penyediaan internet berkecepatan tinggi di Kantor Diskominfo Provinsi Papua Pegunungan.
Baca Selengkapnya