Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Soal Akses Data Pengguna Lewat Facebook, Netflix Indonesia Angkat Bicara

Soal Akses Data Pengguna Lewat Facebook, Netflix Indonesia Angkat Bicara Netflix. © Digitaltrends.com

Merdeka.com - Baru-baru ini, Netflix dan Spotify masuk dalam laporan New York Times terkait kebocoran data pengguna Facebook. Dalam laporan yang ditulis pada Selasa (18/12/2018) tersebut, disebut bahwa Facebook mengizinkan Netflix, Spotify, serta Royal bank of Canada untuk melihat langsung percakapan Facebook Messenger pengguna. Hal ini pun termasuk soal izin untuk membaca, menulis, dan menyunting pesan.

Terkait hal ini, platform streaming Netflix yang kini tersedia di Indonesia akhirnya angkat bicara.

Melalui keterangan resminya pada Kamis (20/12/2018) kepada Merdeka.com, Netflix memberikan klarifikasi bahwa perusahaan yang berpusat di AS tersebut tidak melakukan pengaksesan data pengguna.

"Selama beberapa tahun terakhir, kami mencoba berbagai strategi agar Netflix lebih terdengar di media sosial. Salah satu contoh dari strategi ini adalah pada tahun 2014 ketika kami meluncurkan fitur yang memungkinkan para pelanggan untuk merekomendasikan acara TV dan film kepada teman-teman mereka di Facebook melalui Messenger atau Netflix. Fitur tersebut tidak pernah menjadi populer sehingga kami menghentikan fitur tersebut pada tahun 2015," tulis Netflix dalam keterangan resminya.

"Kami sama sekali tidak pernah mengakses pesan pribadi milik pengguna Facebook apapun atau meminta akses untuk melakukan hal tersebut," lanjutnya.

Dari pernyataan tersebut, Netflix mengklaim hanya memiliki akses menyangkut daftar teman Facebook milik pelanggan, dan tidak memiliki akses untuk pesan-pesan pribadi termasuk soal penyuntingan pesan. Netflix juga menggarisbawahi bahwa mereka tidak pernah meminta izin akses pada pelanggan untuk melakukan hal tersebut.

Saat ini, fitur tersebut sudah tak lagi digunakan oleh Netflix baik di Amerika Serikat maupun di Indonesia. Fitur ini sudah ditinggalkan platform streaming tersebut sejak 2015 karena tak populer untuk menjaring pelanggan baru.

Sekadar informasi, Netflix adalah layanan streaming yang masuk ke Indonesia sejak 2016 lalu. Dalam layanan tersebut, Anda bisa menikmati tayangan original Netflix berupa series, film, dokumenter, serta stand-up comedy. Selain itu masih banyak konten populer lain. Layanan ini bisa Anda dapatkan dengan berlangganan tiap bulannya.

(mdk/idc)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Syarat Jadi Admin Netflix, Harus K-Drama Lovers
Syarat Jadi Admin Netflix, Harus K-Drama Lovers

Konten berkaitan dengan drama Korea menjadi jembatan untuk popularitas konten-konten di Netflix.

Baca Selengkapnya
Situs Film Ilegal Jadi Alternatif jika Tayangan di Netflix hingga Disney+ Kena Sensor
Situs Film Ilegal Jadi Alternatif jika Tayangan di Netflix hingga Disney+ Kena Sensor

Wu Shangyuan menilai rencana pemerintah tersebut bakal mendorong publik beralih ke situs streaming ilegal.

Baca Selengkapnya
Serangan Siber Kembali Terjadi, Giliran Data BPJS Ketenagakerjaan Diduga Diretas
Serangan Siber Kembali Terjadi, Giliran Data BPJS Ketenagakerjaan Diduga Diretas

Data BPJS Ketenagakerjaan diduga diretas dan diumumkan di forum internet.

Baca Selengkapnya
Data NPWP Diduga Bocor, Menko Polhukan akan Panggil Dirjen Pajak hingga BSSN
Data NPWP Diduga Bocor, Menko Polhukan akan Panggil Dirjen Pajak hingga BSSN

"(Penyebab kebocoran) Nanti kami jelaskan setelah kami memanggil dirjen pajak hari Jumat," kata Menko Hadi

Baca Selengkapnya
Buka-bukaan Presiden Jokowi Cium Keteledoran Usai Data NPWP Miliknya Diduga Bocor dan Dijual Bersama Pejabat Elite
Buka-bukaan Presiden Jokowi Cium Keteledoran Usai Data NPWP Miliknya Diduga Bocor dan Dijual Bersama Pejabat Elite

Presiden Jokowi angkat bicara komentari kabar soal kasus dugaan bocornya data NPWP miliknya dan jutaan warga Indonesia.

Baca Selengkapnya
Diam-diam HP Bisa Nguping dan Munculkan Iklan Hasil Percakapan di Telepon? Begini faktanya
Diam-diam HP Bisa Nguping dan Munculkan Iklan Hasil Percakapan di Telepon? Begini faktanya

Ini penjelasan dari pakar siber security mengenai kecurigaan orang-orang terkait hal itu.

Baca Selengkapnya
Atur TikTok di Masa Transisi, Pemerintah Bisa Belajar dari Kebijakan AS
Atur TikTok di Masa Transisi, Pemerintah Bisa Belajar dari Kebijakan AS

DPR AS akan mengambil sikap terkait aturan yang memaksa Bytedance, menjual kepemilikan Tiktok kepada pemilik di luar China jika masih ingin beroperasi.

Baca Selengkapnya
Menteri Budi Ungkap Ada Bank Jual Data Pribadi Nasabah
Menteri Budi Ungkap Ada Bank Jual Data Pribadi Nasabah

Data tersebut seolah menjadi komoditas yang diperjual-belikan.

Baca Selengkapnya
Data NPWP Jokowi, Gibran dan Kaesang Diduga Bocor, Sri Mulyani Perintahkan Ditjen Pajak Lakukan Penyelidikan
Data NPWP Jokowi, Gibran dan Kaesang Diduga Bocor, Sri Mulyani Perintahkan Ditjen Pajak Lakukan Penyelidikan

Sri Mulyani bilang telah meminta Direktorat Jenderal Pajak (DJP) untuk melakukan pendalaman terhadap dugaan kebocoran NPWP tersebut.

Baca Selengkapnya
Bukan Hanya KPU, Ini Sederet Situs Pemerintah yang Pernah Dibobol Hacker
Bukan Hanya KPU, Ini Sederet Situs Pemerintah yang Pernah Dibobol Hacker

Indonesia kembali dihebohkan kabar kebobolan 204 juta Data Pemilih Tetap (DTP) Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Baca Selengkapnya
Anggota DPR Curigai Motif Penguasaan Data di Balik Rencana TikTok Gandeng Tokopedia
Anggota DPR Curigai Motif Penguasaan Data di Balik Rencana TikTok Gandeng Tokopedia

TikTok dikabarkan akan menggandeng Tokopedia untuk membuka e-commerce di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Disinggung Anies saat Debat Capres, Aplikasi JAKI Langsung Diretas
Disinggung Anies saat Debat Capres, Aplikasi JAKI Langsung Diretas

Anies lalu membeberkan keberhasilan dirinya memimpin Jakarta dengan membuat aplikasi Jakarta Kini atau JAKI.

Baca Selengkapnya