Startup asal Indonesia, Andalin jadi juara Arena Pitch Battle Tech in Asia 2017
Merdeka.com - Tech in Asia Jakarta 2017, konferensi teknologi tahunan terbesar di Asia, resmi ditutup dengan diumumkannya Andalin (Indonesia) sebagai juara pertama Arena Pitch Battle, disusul oleh GYnetworks (Korea) sebagai juara kedua, dan juara ketiga ditempati oleh 3rd winner Spotdraft (India). Ketiga startup tersebut berhasil mengalahkan empat finalis yang tersisa yaitu Datum (Switzerland / Hongkong), Disitu (Indonesia), Hyku (China), dan Tune Map (Indonesia). Konferensi yang dinilai memiliki peran strategis di tengah semangat pemerintah menggalakkan penguatan ekonomi digital ini, berhasil menarik minat 5.383 pengunjung yang terdiri dari 4.320 pengunjung lokal dan 1.063 pengunjung mancanegara.
Andalin merupakan layanan yang bisa membantu para pemilik Usaha Kecil dan Menengah (UKM) untuk mengimpor dan mengekspor barang ke luar negeri dengan mudah. Melalui aplikasi ini, pengguna cukup mengirimkan segala persyaratan serta biaya yang dibutuhkan lewat platform yang mereka sediakan, dan mereka akan memastikan proses pengiriman barang lintas negara tersebut berjalan dengan baik.
"Selain konsep yang baik, Andalin juga memiliki kelebihan dari sisi perencanaan keuntungan, validasi market dan eksekusi. Faktor-faktor inilah yang penting untuk dimiliki para startup untuk dapat terus berkembang dan menarik investor, dan Andalin memberikan contoh yang baik, ujar Putra Setia Utama, COO Tech in Asia Indonesia.
-
Siapa yang hadir di acara peluncuran? Dari Syahnaz Sadiqah Hingga Rachel Vennya, Ini Deretan Artis yang Hadiri Acara Peluncuran Koleksi Terbaru dari Brand Fashion Milik Nagita
-
Siapa saja yang hadir di Merdeka Awards 2024 untuk Kolaborasi Berbasis Teknologi? Ajang penghargaan ini dihadiri oleh para tokoh penting, diantaranya Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi, Corporate Secretary SCM Gilang Iskandar, CEO KLY Steve Christian, Direktur Konten KLY Wenseslaus Manggut, dan Direktur Pupuk dan Pestisida Kementerian Pertanian Jekvy Hendra.
-
Siapa yang hadir di pembukaan Festival Indonesia 2024? Adapun sesi pembukaan dihadiri oleh sejumlah duta besar negara sahabat, yakni Duta Besar Malaysia Y.M. Dato’ Mohd Zamruni Khalid; Duta Besar Myanmar Y.M. Thant Sin dan isteri; Duta Besar Filipina Y.M. Maria Theresa Dizon–De Vega; Wakil Kepala Perwakilan Vietnam Nguyen Viet Anh, Wakil Kepala Perwakilan Singapura, Elenore Kang, dan perwakilan dari Kedutaan Besar Thailand.
-
Bagaimana acara tersebut? Acara gender reveal diadakan serentak dengan ulang tahun Michael di Bali, yang membuat momen tersebut sangat menarik.
-
Siapa yang memimpin delegasi Indonesia? Dalam pertemuan tersebut, delegasi Indonesia dipimpin Direktur Jenderal Perundingan Perdagangan Internasional Kementerian Perdagangan Djatmiko Bris Witjaksono.
-
Dimana pertemuan berlangsung? Kunjungan ini diterimanya di Markas Besar Angkatan Darat (Mabesad) Jakarta, Senin (22/4) kemarin.
"Harapan saya startup-startup di Indonesia ke depannya dapat mengikuti jejak Andalin dan membuat strategi yang lebih matang dari perencanaan keuntungan, bisnis, hingga manajemen produk sebelum menawarkan konsep mereka," imbuhnya.
Mengulang kesuksesan tahun lalu, Tech in Asia Jakarta 2017 berhasil mendatangkan ribuan pengunjung yang tidak saja memadati 6 panggung utama yang telah disediakan, termasuk panggung baru yaitu Revenue Stage, namun juga diseluruh sudut Hall B Jakarta Convention Center. Ini menunjukkan bernilainya informasi-informasi aktual yang tersaji, serta mengindikasikan semakin meningkatnya kebutuhan pengunjung terhadap wawasan-wawasan baru dan strategis yang berguna untuk mendukung aspirasinya di dunia startup atau usaha digital.
"Tahun ini, sebanyak 308 startup hadir memadati area eksibisi Bootstrap Alley selama dua hari, sedangkan area Speed Dating berhasil mempertemukan 392 startup. Kesuksesan ajang Tech in Asia Jakarta 2017 membuktikan tumbuh suburnya ekosistem startup di Indonesia dan menegaskan komitmen Tech in Asia sebagai hub yang menghubungkan seluruh ekosistem startup di Indonesia. Tentunya, kami akan hadir lagi tahun depan dengan konten-konten terkini dan sarat informasi untuk terus mendukung partumbuhan startup lokal," tutup Putra. (mdk/SRA)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Artificial Intelligence (AI) dan Automation Testing yang dianggap perlu diketahui para pelaku profesional software tester.
Baca SelengkapnyaPameran teknologi ini rutin digelar tiap tahun. Tahun ini Indocomtech 2024 mengangkat tema TechITAround.
Baca SelengkapnyaBerdasarkan data Startup Ranking, jumlah perusahaan rintisan di dunia per 10 Mei 2023 mencapai 144.688.
Baca SelengkapnyaKompetisi IdenTIK merupakan salah satu bagian dalam program Digital Technopreneur dari Kemenkominfo.
Baca SelengkapnyaPameran ini menampilkan beragam inovasi teknologi terbaru alat-alat pertanian. Dari traktor Mahindra hingga pertanian indoor sistem NFT (Nutrien Film Technic).
Baca SelengkapnyaBSI International Expo 2024 berhasil mencetak nilai transaksi lebih dari Rp2,4 triliun.
Baca SelengkapnyaDi dunia yang serba digital saat ini, level inovasi teknologi sudah berkembang hingga mampu menciptakan jembatan antara dunia nyata dan dunia maya.
Baca SelengkapnyaIEE 2023 menggabungkan delapan pameran berskala internasional penyokong berbagai sektor penting penggerak nasional.
Baca SelengkapnyaDalam 5 tahun, posisi daya saing RI naik 11 Peringkat dari nomor 56 ke 45.
Baca SelengkapnyaProyeksi pemerintah yang memperkirakan bahwa ekonomi digital Indonesia akan tumbuh hingga empat kali lipat atau mencapai nilai Rp 5.800 Triliun.
Baca SelengkapnyaBerikut salah satu strategi Telkomsel dukung industri e-sports Indonesia.
Baca SelengkapnyaPemenang Penghargaan SMARTIES Edisi ke-10 tahun 2024 akan diumumkan pada Gala Dinner Celebration bergengsi pada tanggal 15 November 2024
Baca Selengkapnya