Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Stonehenge simbol perdamaian dunia?

Stonehenge simbol perdamaian dunia? Stonehenge (© Wallpaperflow.com)

Merdeka.com - Pernah mendengar atau melihat Stonehenge secara langsung atau melalui film atau gambar? Beberapa di antara Anda pasti pernah dan mengetahui apa yang dimaksud dengan Stonehenge. Stonehenge adalah suatu tumpukan batu yang disusun atau dibangun pada zaman perunggu.

Stonehenge berada di daratan Inggris yang bernama Wiltshire. Sampai saat ini, belum

terdapat catatan resmi berapa usia Stonehenge sebenarnya. Namun, banyak ilmuwan yang berasumsi bahwa Stonehenge dibangun sekitar 2500 tahun sebelum Masehi.

Selain masih menimbulkan perdebatan seputar usianya, deretan batu bertumpuk ini juga memunculkan banyak spekulasi mengenai apa maksud dari didirikannya Stonehenge tersebut.

Namun, sebuah penelitian yang dilakukan oleh gabungan peneliti dari lima universitas di Inggris menyatakan bahwa Stonehenge dibangun untuk misi perdamaian dan penyatuan manusia yang mendiami wilayah barat dan timur. Menurut Telegraph.co.uk, pada zaman tersebut, diyakini bahwa banyak pertempuran yang terjadi dan melibatkan orang-orang dari barat dan timur.

Seorang peneliti bernama Profesor Mike Parker Pearson dari Sheffield University mengatakan bahwa batu-batu Stonehenge dibawa dari berbagai tempat di belahan barat dan timur. Paker juga mengatakan bahwa terdapat ratusan orang dari berbagai penjuru dunia (barat dan timur) yang mengangkut batu-batu raksasa ini ke Wiltshire.

Setelah batu-batu terkumpul dan dipahat dengan desain berbentuk bujur sangkar, batu-batu tersebut didirikan dengan membentuk lingkaran. Selain itu, terdapat parit dan pintu masuk ke tengah lingkaran Stonhenge tersebut.

Selama ini terdapat banyak asumsi yang mengatakan bahwa Stonehenge dibangun untuk ritual keagamaan, acara musikal, sampai dengan sebagai tempat pemakaman.

Selain mengatakan bahwa Stonehenge adalah sebagai simbol perdamaian, para peneliti juga mengungkapkan satu asumsi lain bahwa tempat sebelum didirikannya Stonhenge tersebut merupakan tempat yang benar-benar khusus untuk melakukan suatu acara.

"Mungkin tempat didirikannya Stonehenge ini merupakan tempat yang diyakini oleh orang-orang pada zaman dahulu sebagai pusat dari dunia dan Stonehenge sengaja didirikan di pusat dunia sebagai simbol perdamaian dunia," lanjut Parker.

Apabila benar Stonehenge adalah simbol dari perdamaian dunia, maka dapat dikatakan bahwa orang-orang zaman dahulu juga sudah mengenal perdamaian. Ironisnya, sampai saat ini kata perdamaian tersebut belum juga tercapai dan peperangan masih terus berkecamuk di beberapa belahan dunia lain. So, let's make a better world for our next generations. (mdk/das)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pengertian Menhir Beserta Ciri dan Fungsinya, Menarik Dipelajari
Pengertian Menhir Beserta Ciri dan Fungsinya, Menarik Dipelajari

Menhir merupakan salah satu peninggalan sejarah yang memiliki fungsi religius pada zaman batu.

Baca Selengkapnya
Ditetapkan Jadi Warisan Budaya UNESCO, Ini Makna dan Sejarah di Balik Sumbu Filosofi Jogja
Ditetapkan Jadi Warisan Budaya UNESCO, Ini Makna dan Sejarah di Balik Sumbu Filosofi Jogja

Sumbu Filosofi Jogja pertama kali dicetuskan oleh Pangeran Mangkubumi, sang pendiri Kota Jogja.

Baca Selengkapnya
Patung Unta dari Masa 7.000 Tahun Lalu Ditemukan di Saudi, Lebih Tua dari Piramida Giza Mesir
Patung Unta dari Masa 7.000 Tahun Lalu Ditemukan di Saudi, Lebih Tua dari Piramida Giza Mesir

Sederet patung unta berukuran sesuai aslinya ditemukan pada 2018 lalu di Arab Saudi utara. Awalnya, peneliti memperkirakan patung ini berusia 2000 tahun.

Baca Selengkapnya
Barisan Batu Raksasa di Atas Bukit Cipangramatan Garut Ini Disebut Mirip Stonehenge Inggris, Ini Potretnya
Barisan Batu Raksasa di Atas Bukit Cipangramatan Garut Ini Disebut Mirip Stonehenge Inggris, Ini Potretnya

Batu ini mencuri perhatian karena bentuknya mirip stonehenge yang ada di Inggris

Baca Selengkapnya
Situs Batu di Maroko Ini Dikaitkan dengan Raksasa dan Sihir Zaman Kuno, Asal Usulnya Misterius
Situs Batu di Maroko Ini Dikaitkan dengan Raksasa dan Sihir Zaman Kuno, Asal Usulnya Misterius

Situs batu megalitikum ini juga dikaitkan dengan Stonehenge di Inggris.

Baca Selengkapnya
Candi Borobudur Dibangun Berdasarkan Ilmu Astronomi, Ini Buktinya
Candi Borobudur Dibangun Berdasarkan Ilmu Astronomi, Ini Buktinya

Ilmuwan menjelaskan posisi dan relief Candi Borobudur sarat dengan makna astronomi.

Baca Selengkapnya
Hiasan Gading Berusia 2.800 Tahun Ditemukan di Reruntuhan Kota Kuno, Detail Ukirannya Menakjubkan
Hiasan Gading Berusia 2.800 Tahun Ditemukan di Reruntuhan Kota Kuno, Detail Ukirannya Menakjubkan

Artefak ini ditemukan di Kota Kuno Hattusa, Çorum, Turki.

Baca Selengkapnya
Arkeolog Temukan Gambar Misterius di Sepanjang Jejak Dinosaurus, Berasal dari 9.400 SM
Arkeolog Temukan Gambar Misterius di Sepanjang Jejak Dinosaurus, Berasal dari 9.400 SM

Arkeolog Temukan Gambar Misterius di Sepanjang Jejak Dinosaurus, Berasal dari 9.400 SM

Baca Selengkapnya
Piramida di Lampung Timur Ini Ditemukan Tak Sengaja Tahun 1957, Alasan Keberedaanya Masih Jadi Misteri hingga Kini
Piramida di Lampung Timur Ini Ditemukan Tak Sengaja Tahun 1957, Alasan Keberedaanya Masih Jadi Misteri hingga Kini

situs ini ditemukan secara tidak sengaja oleh kelompok transmigran pada 1957.

Baca Selengkapnya
Lebih Tua dari Mesir Kuno, Peradaban Berusia 9.000 Tahun Ditemukan di Dasar Danau
Lebih Tua dari Mesir Kuno, Peradaban Berusia 9.000 Tahun Ditemukan di Dasar Danau

Penemuan menarik ini dimulai ketika radar Amerika Serikat tiba-tiba mendeteksi struktur aneh di dasar Danau Huron.

Baca Selengkapnya
Alun-Alun Batu Berusia 4.750 Tahun Ditemukan di Atas Gunung, Dibangun 100 Tahun Sebelum Piramida Mesir
Alun-Alun Batu Berusia 4.750 Tahun Ditemukan di Atas Gunung, Dibangun 100 Tahun Sebelum Piramida Mesir

Alun-alun ini merupakan struktur unik berupa lingkaran batu, tempat dilakukan persembahan kepada dewa-dewa.

Baca Selengkapnya
Misteri Ukiran Bergambar Tas Tangan dalam Berbagai Peradaban Kuno, Pertanda Apa?
Misteri Ukiran Bergambar Tas Tangan dalam Berbagai Peradaban Kuno, Pertanda Apa?

Salah satu fenomena misterius yang muncul dalam seni ukiran kuno adalah gambaran tas tangan yang mirip dengan tas modern.

Baca Selengkapnya