Teknologi Mutakhir Warnai Kemeriahan Pameran Manufaktur Terbesar di Indonesia
Merdeka.com - Setelah lama dinantikan Manufacturing Indonesia 2018 Series of Exhibitions akhirnya resmi digelar. Pameran internasional di bidang teknologi dan layanan manufaktur terbesar di Indonesia tingkatkan pencapaian di momen penutupan, sekaligus menandai prestasi 32 tahunnya dalam menyajikan ribuan mesin cerdas dengan teknologi manufaktur termutakhir dari lebih 28 negara.
Diselenggarakan bersama dengan Machine Tool Indonesia, Tools & Hardware Indonesia, Industrial Automation & Logistic Indonesia 2018, dan pameran subkontraktor pertama di Indonesia, Subcon Indonesia 2018 berbagai teknologi dan inovasi disajikan dalam Industry 4.0 Showcase untuk pertama kalinya di pameran tersebut, yang sukses menarik 34.959 pembeli potensial dan profesional di industri tersebut.
-
Kapan PMI Manufaktur Indonesia berada di level tertinggi? Data Purchasing Manager's Index (PMI) Manufaktur Indonesia yang dirilis oleh S&P Global untuk bulan Maret 2024 menunjukkan bahwa PMI Manufaktur Indonesia berada di level 54,2.
-
Di mana posisi Indonesia dalam volume produksi otomotif? Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) mencatat, industri otomotif Indonesia berada di peringkat ke-11 dunia dari sisi volume produksi dengan 1,47 juta unit per tahun.
-
Bagaimana Forbes menentukan posisi perusahaan Indonesia di dunia? 1. Bank Rakyat Indonesia (BRI) menempati posisi ke 307 di dunia dengan market value USD 53.79 miliar 2. Bank Mandiri menempati posisi ke 418 dengan market value USD 32.58 miliar 5. Bank Negara Indonesia (BNI) menempati posisi ke 930 dengan market value USD 11.76 miliar 6. Bayan Resources menempati posisi ke 983 dengan market value USD 46.96 miliar 7. Adaro Energy menempatkan posisi ke 1393 dengan market value USD 5.93 miliar
-
Bagaimana Indonesia jadi produsen nikel terbesar? Indonesia menjadi produsen nikel terbesar setelah Filipina membuat kebijakan ketat penambangan.
-
Apa peringkat negara terkaya di Asia Tenggara? Diketahui, Indonesia menduduki peringkat kelima sebagai negara terkaya di Asia Tenggara dengan pendapatan kotor per kapita sekitar Rp 59,29 juta. Sementara, peringkat pertama dimiliki oleh Singapura yang memiliki pendapatan kotor per kapita sebesar Rp935,37 juta.
-
Kenapa perusahaan dari Indonesia masuk dalam daftar Forbes? Sementara itu, ada 8 perusahaan milik Indonesia yang masuk dalam daftar perusahaan terbesar di dunia versi Forbes.
"Lebih dari 1.600 pemain utama di industri tersebut telah berhasil melahirkan terobosan di industri manufaktur, sekaligus menjadi pelopor pabrik cerdas di Indonesia. Menghadirkan ribuan teknologi mesin dan otomatisasi terbaru, kami puas telah mengantarkan inovasi untuk mendukung roadmap industry 4.0 di Indonesia, sekaligus mempersiapkan Indonesia untuk siap memasuki era baru globalisasi," ujar Maysia Stephanie, Project Director Pamerindo Indonesia, selaku penyelenggara.
Mengukuhkan diri sebagai pusat teknologi terdepan di industri manufaktur, solusi berbasis data dan manufaktur aditif menjadi terobosan yang paling ditunggu selama acara, berkat kecanggihan menghubungkan manusia dengan mesin industri dan listrik cerdas secara otomatis.
Solusi berbasis data ini mencakup teknologi inti dalam sembilan pilar IoT, seperti big data & analytics, cloud, dan augmented reality. Peserta pameran yang menampilkan teknologi ini di antaranya DMG Mori, Fanuc Indonesia, First Machinery, Inti Inovasi Teknologi, Kanematsu KGK Indonesia, Indoserako Sejahtera, Indo Kompresigma, Mitsubishi Electric Indonesia, Mitutoyo, dan Prima Tigon Global.
"Kami percaya Indonesia mampu mewujudkan posisi terbaiknya di bidang ekonomi, yang didukung oleh kemudahan regulasi oleh pemerintah khususnya dalam mengembangkan R&D dan infrastruktur manufaktur. Kebanyakan mesin saat ini sangat terhubung dengan Wi-Fi dan internet, sehingga kesuksesan revolusi industri pun sangat bergantung dengan konektivitas internet yang cepat, yang mampu mempercepat penyerapan teknologi di berbagai industri," tambah Tony Sartono, Komisaris Kawan Lama Sejahtera, salah satu peserta pameran utama.
Menurut data Bank Dunia pada tahun 2017, kontribusi Indonesia di sektor manufaktur sekarang menempati peringkat tertinggi di Asia Tenggara, diperkirakan mencapai 20,5% di perekonomian dunia. Sebuah penelitian dari United Nations Industrial Development Organization (UNIDO) menambahkan, Indonesia menempati urutan ke-4, dari 15, dalam daftar negara-negara dengan kontribusi terbesar di sektor manufaktur dengan nilai lebih dari 10% terhadap PDB.
"Para peserta kami benar-benar puas dengan hasil dari acara ini. Mereka mengatakan mereka dapat memiliki negosiasi bisnis yang lebih menjanjikan dari yang diharapkan, serta pertemuan dengan banyak pembeli yang sangat prospektif. Ke depannya, Jepang akan terus konsisten mendukung industri manufaktur di Indonesia, tak hanya melalui transfer teknologi tetapi juga pengembangan SDM, sehingga Indonesia dapat menjadi basis produksi nomor 1 di ASEAN,” ujar Keishi Suzuki, Presiden Direktur JETRO (Japan External Trade Organization) Jakarta Office, yang membawa 40 perusahaan manufaktur Jepang terbaik untuk berpartisipasi pada pameran tersebut.
Kunjungi www.manufacturingindonesia.com untuk mendapatkan informasi selengkapnya. (mdk/tmi)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Capaian ini tidak lepas dari kerjasama solid dari sektor swasta, pemerintah, dan masyarakat luas.
Baca SelengkapnyaPermintaan furnitur yang melonjak, tidak hanya di dalam negeri tetapi juga di pasar internasional.
Baca SelengkapnyaHal ini menunjukkan sektor manufaktur Tanah Air ini dalam kategori ekspansif dan akseleratif bersama dengan India, Filipina, dan Meksiko.
Baca SelengkapnyaIndustri manufaktur di dalam negeri saat ini mengalami geliat pertumbuhan.
Baca SelengkapnyaKemenperin mencatat industri tersebut mencakup 99,7 persen dari total unit usaha industri di Indonesia, menyerap 12,37 juta tenaga kerja.
Baca SelengkapnyaPerusahaan dituntut untuk bertransformasi secara digital, termasuk bidang manufaktur.
Baca SelengkapnyaJepang merupakan rumah bagi produsen kendaraan kelas dunia. Tapi industri otomotif Indonesia berhasil mengalahkan Jepang.
Baca SelengkapnyaMa'ruf Amin mengungkapkan, industri otomotif telah menjadi salah satu motor penggerak pertumbuhan industri nasional dan menyerap banyak tenaga kerja.
Baca SelengkapnyaPeningkatan ini sejalan dengan berbagai program insentif pemerintah.
Baca SelengkapnyaPameran mesin industri dan produk elektronik Indonesia yang menghadirkan inovasi dan kemajuan teknologi terkini di bidang mesin industri.
Baca SelengkapnyaBak kendaraan masa depan, mobil-mobil sekarang sudah mulai menggunakan AI
Baca SelengkapnyaBanyak produsen furnitur Indonesia telah menanggapi tren ini dengan memperluas saluran penjualan online.
Baca Selengkapnya