Telkomsel Bebaskan Kuota 30 GB Akses Ilmupedia dan Situs E-Learning Kampus
Merdeka.com - Telkomsel menghadirkan Paket Bebas Akses ilmupedia hingga 30GB bagi mahasiswa 130 perguruan tinggi di Indonesia.
Paket ini memberikan keleluasaan bagi para mahasiswa untuk mengakses situs e-learning masing-masing kampus dan situs Spada Indonesia milik Kemendikbud RI selama 30 hari tanpa biaya, dan merupakan pengembangan dari paket ilmupedia yang sebelumnya telah bisa digunakan untuk mengakses platform e-learning Quipper, Zenius, Cakap, Bahaso dan Sekolahmu.
Direktur Utama Telkomsel Setyanto Hantoro mengatakan, Presiden Joko Widodo beserta para pemimpin Pemda (pemerintah daerah) telah mengimbau masyarakat untuk melaksanakan pembelajaran dari rumah sebagai upaya penanggulangan penyebaran COVID-19.
-
Siapa yang mendapat paket internet murah? XL Axiata memberikan apresiasi kepada para Ibu dan menawarkan beragam paket Ramadan mulai dari Rp 3 Ribu sebagai bagian dari komitmen mereka untuk memberikan layanan terbaik bagi masyarakat Indonesia.
-
Mengapa Telkom IndiBiz menyelenggarakan Indonesia Digital Learning? 'Program ini merupakan langkah strategis Telkom dalam upaya peningkatan kompetensi guru untuk mendukung tujuan pemerintah dalam menyongsong generasi emas 2045 dengan generasi yang unggul dan tangguh,' jelas Hery.
-
Siapa yang terima bantuan internet? Penerima bantuan terutama para pelaku UMKM di daerah yang jauh dari perkotaan dan masih kesulitan akses Internet.
-
Dimana Jokowi luncurkan internet gratis? Di Kamis pagi menjelang siang itu, 11 Juli 2024, Kabupaten Klaten persisnya di Desa Dompol jadi lokasi pusat peluncuran bantuan akses internet Fixed Broadband (FBB) 2024 Kementerian Komunikasi dan Informatika RI.
-
Apa program pemerintah untuk pemerataan akses internet? Saat ini pemerintah sudah punya program BAKTI, misalkan pemerataan 4G terutamanya.
-
Bagaimana tanggapan Telkomsel terkait rencana Menkominfo membuat regulasi kecepatan internet minimal 100 Mbps? 'Kita tinggal nunggu aturannya seperti apa, tapi itu kan dikembalikan ke pelanggan semoga economy of skill nya dapet lah,' Menurut Saki, dengan kecepatan minimal 100 Mbps sangat mungkin. Ia menyontohkan pelanggan IndiHome yang sudah memiliki opsi 100 Mbps. 'Intinya dari kami, tinggal tunggu dari pemerintah regilasinya sepetti apa,' ujar dia.
"Memahami hal tersebut, kami akan senantiasa berdampingan dan berkolaborasi bersama Pemerintah RI dan para pemangku kepentingan di sektor pendidikan untuk bergotong royong menjaga dan memastikan agar aktivitas belajar para pelajar di berbagai tingkatan pendidikan tetap dapat dilakukan dengan efektif, walau harus dilakukan secara daring," jelas Setyanto dalam siaran persnya, Selasa (24/3).
Dilanjutkannya, setelah sebelumnya bergotong royong bersama sejumlah platform penyedia layanan e-learning, pihaknya sangat senang kini dapat memperluas kolaborasi tersebut dengan perguruan tinggi dan Kemendikbud RI guna mengakomodasi kebutuhan belajar online para mahasiswa.
"Nantinya paket ini akan segera dapat digunakan untuk mengakses situs e-learning 130 perguruan tinggi di seluruh wilayah Indonesia mulai dari Universitas Syiah Kuala di Banda Aceh hingga Universitas Cendrawasih di Jayapura, dan dari Universitas Negeri Manado di Manado hingga Universitas Nusa Cendana di Kupang. Kami harap upaya solidaritas bersama ini dapat mempermudah mahasiswa, dosen maupun orang tua yang sedikit banyak menghadapi tantangan karena darurat COVID-19 ini," terang dia.
Peningkatan Trafik Layanan Data
Sejak diberlakukannya himbauan dari Pemerintah RI bagi para pelajar untuk melakukan proses belajar dari rumah secara daring, Telkomsel hingga kini mencatat peningkatan trafik layanan data dalam pemanfaatan sistem/aplikasi belajar daring (e-learning) yang mencapai 236 persen.
Untuk itu, Telkomsel telah menyiagakan tambahan kapasitas jaringan di sejumlah wilayah yang memberlakukan sistem pembelajaran jarak jauh. Selain itu, Telkomsel juga telah melakukan pengamanan jaringan di wilayah residensial dan titik posko penanggulangan COVID-19, seperti kantor pemerintahan terkait dan rumah sakit, termasuk tiga Rumah Sakit Darurat khusus penanganan pasien pandemi COVID-19 yaitu Hotel Patra Comfort Jakarta, Rumah Sakit Pertamina Jaya Jakarta, dan Wisma Atlet Kemayoran Jakarta.
"Telkomsel sebagai leading digital telco company akan terus bergerak maju untuk mengoptimalkan asset yang kami miliki sebagai connectivity enabler untuk memastikan masyarakat tetap terhubung dan produktif di segala sektor kehidupan di masa yang penuh tantangan ini. Namun kami juga sekaligus mengundang semua pihak yang memiliki visi yang sama untuk bergotong royong dalam upaya solidaritas bersama ini. Saatnya kita kuatkan kolaborasi dan bergandengan tangan agar bersama kita jaga Indonesia untuk atasi pandemi COVID-19," kata dia. (mdk/faz)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Ganjar Pranowo meluncurkan program ‘Gratisin’ yakni internet gratis, super cepat, dan merata bagi pelajar
Baca SelengkapnyaKuota internet yang bisa dibeli hingga tanggal 30 April 2024 tersebut memiliki masa aktif selama 30 hari.
Baca SelengkapnyaIM3 punya paket internet terbaru. Harganya tak terlalu mahal.
Baca SelengkapnyaProgram ini bertujuan untuk mendukung pemerintah dalam meningkatkan literasi digital di sektor pendidikan dan mendistribusikan akses internet gratis.
Baca SelengkapnyaUniversitas Terbuka Siap Bangun Anak Muda Tangguh dan Mandiri
Baca SelengkapnyaYouTube Premium ternyata makin diminati, Telkomsel beri paket langganan.
Baca SelengkapnyaUniversitas Gadjah Mada berulang tahun yang ke-74.
Baca SelengkapnyaAdin menjelaskan, kegemaran membaca di satuan pendidikan sudah berkembang melalui sekolah maupun perguruan tinggi.
Baca SelengkapnyaLayanan ini diperuntukkan bagi para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), badan usaha, layanan kesehatan, dan pemerintahan.
Baca SelengkapnyaCapres nomor urut 3 menjanjikan akses internet gratis bagi pelajar di luar pulau Jawa.
Baca SelengkapnyaProduk ini adalah fixed mobile convergence (FMC) hasil integrasi Telkomsel dengan IndiHome.
Baca SelengkapnyaTepat pada Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia (RI) pada 17 Agustus 2024 lalu, akses internet menjadi kado spesial untuk mereka.
Baca Selengkapnya