Telkomtelstra sasar perusahaan multinasional di Indonesia
Merdeka.com - PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) baru saja menjalin kerjasama dengan dengan operator telekomunikasi asal Australia, Telsra. Kerjasama kedua operator ini yakni, membentuk joint venture dengan nama Telkomtelstra.
Menurut Direktur Enterprise & Business Service Telkom, Muhammad Awaluddin, pertumbuhan ekonomi Indonesia yang saat ini sedang berkembang memberikan kesempatan sangat baik bagi perusahaan yang beroperasi di Indonesia.
"Di Indonesia, daya saing merupakan agenda utama dan riset IDC menunjukkan bahwa 60 persen perusahaan memanfaatkan ICT dalam perencanaannya untuk mendorong produktivitas dan mengoptimalkan proses bisnisnya," ujar Awaluddin di Jakarta, Rabu, (13/05).
-
Apa yang Telkom wujudkan untuk karyawan? PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) mewujudkan komitmen senantiasa mendukung dan menghargai peran karyawan di luar tanggung jawab mereka selain bekerja. Salah satunya adalah menghadirkan fasilitas daycare terpadu pertama yang tersertifikasi Taman Asuh Ceria Anak (TARA) Ramah Anak, yaitu sertifikasi kategori tertinggi dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia (KemenPPPA RI).
-
Bagaimana Telkom membangun konektivitas di Indonesia? 'Melalui kemitraan kami dengan BW Digital dan sebagai bagian dari keseluruhan 7 sistem kabel bawah laut ICE kami, kami bertujuan untuk menjembatani kesenjangan konektivitas antar data center di negaranegara ini dan membentuk masa depan Lanskap Bawah Laut Asia Pasifik,' ungkap Chief Executive Officer Telin, Budi Satria Dharma Purba.
-
Apa strategi utama Telkom? Kelima strategi utama ini dicanangkan untuk memperkuat posisi Telkom sebagai perusahaan telekomunikasi digital dalam menciptakan nilai yang lebih tinggi bagi para pemangku kepentingan perusahaan, serta memaksimalkan peluang, meningkatkan daya saing, dan value creation dalam menghadapi tantangan di masa depan.
-
Apa yang di bangun Telkom? Anak perusahaan Telkom Indonesia, PT Telekomunikasi Indonesia International (Telin) dan Singtel mengumumkan penandatanganan Nota Kesepahaman untuk mengembangkan Sistem Komunikasi Kabel Laut (SKKL) baru yang menghubungkan Singapura dan Batam, Indonesia, yang berada dalam Konsorsium INSICA (Indonesia Singapore Cable System) yang baru dibentuk.
-
Bagaimana Telkom melakukan transformasi? Telkom terus melanjutkan langkah transformasi melalui inisiatif Five Bold Moves (5BM) yang terdiri dari Fixed Mobile Convergence (FMC), InfraCo, Data Center Co, B2B Digital IT Service Co dan DigiCo.
-
Siapa yang mendorong Telkom? Dalam sambutannya, Menteri BUMN Erick Thohir mendorong seluruh perusahaan BUMN untukterus menerapkan prinsip keterbukaan informasi dan program keberlanjutan demi terciptanya tata kelola perusahaan yang baik.
Sementara di kesempatan yang sama, President Director Telkomtelstra, Philip Sporton, mengatakan Telkomtelstra bersama Telkom akan mendukung pelanggan korporasinya dengan layanan Managed Solutions, meliputi Managed Network Services, Managed Cloud Services (MCS), Managed Security Services (MMS), Unified Communications and Collaboration (UC&C).
Pada hari ini juga, layanan Managed Network Services (MNS), Integrated Service Management (ISM), Professional Services, SaaS (Whispir, Mandoemedia, IPScape) akan siap dipasarkan secara komersil.
"Kehadiran Telkomtelsra di Indonesia bertujuan untuk menyiasati tantangan-tantangan bisnis yang dihadapi oleh perusahaan selaku pelanggan kami dan membantu dalam mengoptimalisasikan, mengembangkan, serta mentransformasikan bisnis mereka melalui layanan ICT Managed Solutions yang kami miliki," ungkap Sporton.
Dengan memanfaatkan kapabilitas network dan data center yang dimiliki oleh Telkom, serta posisi Telkom yang kuat di segmen pasar enterprise, Telkomtelstra diharapkan dapat memperkuat posisi Telkom Group di industri ICT, baik dalam lingkup lokal maupun regional.
Selain itu, melalui kerjasama dengan Telsra, Telkomtelsra akan menjadi kombinasi yang sangat baik dalam menghadirkan layanan managed solutions kelas dunia. (mdk/bbo)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kerja sama ini memungkinkan Telkomsat untuk menggelar layanan bisnis berbasis Starlink.
Baca SelengkapnyaKemitraan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan keterampilan, serta mengembangkan solusi keamanan siber.
Baca SelengkapnyaXL Axiata dan Smartfren dirumorkan akan merger. Kominfo memberi restu.
Baca SelengkapnyaTelkomsat dengan fasilitas VSAT Star juga mendukung penyediaan internet berkecepatan tinggi di Kantor Diskominfo Provinsi Papua Pegunungan.
Baca SelengkapnyaLayanan ini diperuntukkan bagi para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), badan usaha, layanan kesehatan, dan pemerintahan.
Baca SelengkapnyaMenjawab kebutuhan terhadap layanan keamanan digital yang terus meningkat di Indonesia.
Baca SelengkapnyaTelkomGroup menyediakan dukungan berupa digital connectivity melalui infrastruktur jaringan telekomunikasi terbaik.
Baca SelengkapnyaAda hal lain nampaknya dari rayuan pemerintah ke Elon Musk untuk hadirkan satelit Starlink.
Baca SelengkapnyaTelkom dan Huawei Jalin Kerja Sama strategis B2B, Data Center, dan Cloud, serta percepatan pembangunan keahlian TelkomGroup.
Baca SelengkapnyaMoU tersebut ditandatangani di Washington DC saat event International Telecoms Week 2024.
Baca SelengkapnyaStarlink tak bisa melenggang begitu saja di Indonesia tanpa syarat yang harus dipenuhi.
Baca SelengkapnyaPertumbuhan data dan layanan digital telah mencatat kinerja positif di kuartal satu tahun 2024.
Baca Selengkapnya