Xiaomi Konfirmasi Redmi Note 9 Segera Dijual di Indonesia

Merdeka.com - Xiaomi dipastikan membawalini smartphone anyarnya untuk pasar Indonesia. Kali ini, perusahaan asal Tiongkok itu akan meluncurkan perangkat terbaru Redmi, yakni Redmi Note 9 dan Redmi Note 9 Pro.
Informasi itu diketahui dari kicauan akun resmi Xiaomi Indonesia di Twitter yang dipantau Liputan6.com, di mana peluncuran smartphone tersebut juga diungkap untuk dihelat virtual.
"Xiaomi Indonesia mengundang kamu untuk nonton live-streaming pelucuran seri yang memiliki fitur Jawara, Redmi Note 9 Series," tulis akun tersebut. Adapun acara peluncuran akan digelar 9 Juni 2020 pukul 13.00 WIB di kanal YouTube Xiaomi Indonesia.
Untuk sekarang, belum ada informasi mengenai harga dari kedua smartphone anyar tersebut. Karenanya, menarik untuk menunggu pengumuman resmi yang dilakukan minggu depan.
Redmi Note 9 series sendiri terdiri dari versi reguler dan Redmi Note 9 Pro. Keduanua baru diperkenalkan beberapa bulan lalu. Sesuai namanya, Redmi Note 9 Pro memiliki spesifikasi yang lebih tinggi dari saudaranya.
Smartphone ini memiliki bentang layar 6,67 inci beresolusi Full HD+. Lalu untuk spesifikasinya, Xiaomi mengggunakan chipset Snapdragon 720G.
Sementara Redmi Note 9 memiliki bentang layar lebih kecil, yakni 6,53 inci. Adapun untuk spesifikasinya, perangkat ini memakai chipset MediaTek Helio G85.
Sumber: Liputan6.comReporter: Agustinus Mario Damar
(mdk/idc)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya