Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

XL soal pre order Galaxy S8: Jumlah unit kami lebih banyak

XL soal pre order Galaxy S8: Jumlah unit kami lebih banyak Ilustrasi Provider. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Samsung Galaxy S8 kini sudah bisa dipesan dengan melakukan pre order mulai dari tanggal 8 sampai dengan 18 April 2017. Untuk melakukan pre order ini, tentu saja Samsung tak sendirian.

Beberapa pihak digandeng guna menyukseskan penjualan produk anyar ini. Salah satu pihak yang digandeng yakni operator selular. XL misalnya.

Operator selular yang identik warna biru ini, baru saja mengumumkan pre order Galaxy S8 untuk pelanggan XL Prioritas. Dengan sejumlah gimmick, XL mampu memberikan cash back Rp 8 juta kepada para pelanggannya. Tentu saja dengan syarat dan ketentuan.

Orang lain juga bertanya?

Sayangnya, syarat tersebut tak mereka ungkapkan saat acara konferensi pers di Jakarta, Kamis (13/4) kemarin.

Terlepas itu, mereka mengklaim jika XL merupakan satu-satunya operator selular yang diberikan kepercayaan jatah pre order paling banyak dari total unit yang disediakan pihak Samsung Indonesia. Bahkan saat ini lebih dari 50 persen kuota yang diberikan Samsung untuk Galaxy S8 telah terpenuhi.

"Kalau target total dari pihak Samsung sendiri 20 persen. Intinya, kuota yang diberikan mereka kepada kami lebih besar dibandingkan dengan para pesaingnya," tutur Vice President Region XL Axiata Jabodetabek Bambang Parikesit di Gandaria City, Jakarta.

Diklaimnya, kepercayaan Samsung ini disebut-sebut lantaran pre order yang dilakukan XL saat Galaxy S7 mencapai hasil yang memuaskan. Sehingga, pihak Samsung memberikan kuota yang berbeda dibandingkan dengan operator selular lain.

"Ini karena saat produk sebelumnya kita sukses," ujar dia.

Galaxy S8 ini memiliki dua tipe, Galaxy S8 dan S8 +. Galaxy S8 berukuran 5,8 inch dan Galaxy S8 Plus 6,2 inch. Dari sisi spesifikasinya, baik Galaxy S8 dan S8 + mengandalkan prosesor powerful Exynos 8895 dengan pabrikasi 10nm.

Setelah itu didukung pula dengan RAM 4 GB. Tak lupa, memori internal 64 GB dengan slot kartu SIM hybrid di mana slot SIM kedua bisa digantikan microSD sampai kapasitas 256 GB.

Daya tahan baterai S8 yakni 3.000 mAh serta S8 Plus 3.300 mAh. Kemudian beralih sisi kamera, S8 disematkan teknologi Dual Pixel dan resolusi 12 megapixel. Lalu kamera depannya 8 megapixel dengan autofokus. Harga resmi Samsung Galaxy S8 dan S8+ di Indonesia adalah Rp 10,5 juta untuk S8 dan Rp 12 juta untuk S8+.

(mdk/gni)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Paling Murah Harga Rp16 Juta, Begini Antrean Panjang iPhone 15
Paling Murah Harga Rp16 Juta, Begini Antrean Panjang iPhone 15

Berikut adalah foto-foto antrian memesan iPhone 15 di IBox di beberapa wilayah.

Baca Selengkapnya
Trafik Pengguna Internet XL Diprediksi Melonjak saat Hari Pencoblosan Pemilu 2024
Trafik Pengguna Internet XL Diprediksi Melonjak saat Hari Pencoblosan Pemilu 2024

Upaya terkait kenaikan trafik internet disebut pihak XL sudah diantisipasi.

Baca Selengkapnya
Penjualan Samsung Galaxy S24 Salip Galaxy S23 secara Global, Seri Ultra Tetap Jadi Terpopuler
Penjualan Samsung Galaxy S24 Salip Galaxy S23 secara Global, Seri Ultra Tetap Jadi Terpopuler

Ini merupakan riset dari lembaga Counterpoint Research yang memotret penjualan seri flagship Samsung.

Baca Selengkapnya
Telkomsel Tawarkan Paket Bundling iPhone 15, Bisa Dapat Kuota Ratusan GB
Telkomsel Tawarkan Paket Bundling iPhone 15, Bisa Dapat Kuota Ratusan GB

Berikut harga paket bundling iPhone 15 yang ditawarkan Telkomsel.

Baca Selengkapnya
Ada Paket Bundling dari XL dan Samsung kalau Beli HP Galaxy A06
Ada Paket Bundling dari XL dan Samsung kalau Beli HP Galaxy A06

Lewat kerja sama ini, pelanggan akan mendapatkan paket data mulai dari 36GB hingga 120GB selama 12 bulan.

Baca Selengkapnya
Ini Tren Terbaru Pasar Smartphone 2024
Ini Tren Terbaru Pasar Smartphone 2024

Jumlah pengiriman smartphone mengalami kenaikan, bila dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu (Q3 2023), hingga 4 persen.

Baca Selengkapnya
Nilai Pasar HP di Indonesia Mencapai Rp 48.9 Triliun, Harga Segini yang Paling Diburu Konsumen
Nilai Pasar HP di Indonesia Mencapai Rp 48.9 Triliun, Harga Segini yang Paling Diburu Konsumen

Ada peningkatan selera orang Indonesia saat mau mengganti HP.

Baca Selengkapnya
Cari Sumber Pendapatan Baru, XL Axiata Makin Genjot Layanan Fiber Home
Cari Sumber Pendapatan Baru, XL Axiata Makin Genjot Layanan Fiber Home

Layanan Fixed Mobile Convergence (FMC) diharapkan jadi ladang pendapatan baru XL Axiata.

Baca Selengkapnya
Samsung Galaxy Z Fold Special Edition Dikabarkan Segera Dirilis
Samsung Galaxy Z Fold Special Edition Dikabarkan Segera Dirilis

Samsung Galaxy Z Fold Special Edition akan mulai pre-order pada 18 Oktober dengan peluncuran resmi 25 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya
Cara iBox Genjot Pre-Order iPhone 15 yang Harga Paling Murahnya Rp 16 Jutaan
Cara iBox Genjot Pre-Order iPhone 15 yang Harga Paling Murahnya Rp 16 Jutaan

Demi masa penjualan pre-order iPhone 15 moncer, iBox punya strategi khusus yang ditawarkan konsumen.

Baca Selengkapnya
FOTO: Antusiasme Warga China Berburu iPhone 15, Antrean Mengular Sejak Jam 5 Pagi
FOTO: Antusiasme Warga China Berburu iPhone 15, Antrean Mengular Sejak Jam 5 Pagi

Antrean tersebut cukup mengejutkan di tengah kekhawatiran lesunya permintaan iPhone 15.

Baca Selengkapnya
XL Axiata Mulai Merangsek Masuk ke Desa-desa Pelosok di Sulawesi yang Belum Terjangkau Internet
XL Axiata Mulai Merangsek Masuk ke Desa-desa Pelosok di Sulawesi yang Belum Terjangkau Internet

Desa-desa pelosok di Sulawesi kini bahagia karena XL Axiata menawarkan internet di wilayahnya.

Baca Selengkapnya