Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menilik Pasar Ekstrem Rel Kereta Api Dupak Magersari Surabaya

Menilik Pasar Ekstrem Rel Kereta Api Dupak Magersari Surabaya Pasar Rel Dupak Magersari. ©2021 Merdeka.com/Zidane Fausta

Merdeka.com - Pagi itu, di tengah hiruk pikuk pasar sang penjual yang menjajakan dagangannya. Pembeli yang sedang tawar menawar harga. Suara sirene berbunyi keras dari kejauhan. Menjadi penanda kereta api sebentar lagi akan lewat.

"Sepur..sepur, minggir..awas..awas" seru pedagang satu dengan lainnnya.

Dengan reflek, para pedagang mulai menepi, merapikan barang jualannya melipatnya ketepian menunggu sang lokomotif berjalan. Begitupula para pembeli beralih sebentar. Para pedagang dan pembeli tak lupa saling mengingatkan jika masih ada yang asyik dengan proses penjualan. Proses jual beli memang penting, namun keselamatan yang utama.

Bunyi kereta api melintas terdengar keras menutupi kebisingan Pasar Dupak Magersari. Usai kereta melintas, pedagang dan pembeli ke aktivitas biasanya. Tak ada rasa was-was, kaget atau berdebar dari pengunjung. Semua nampak biasa saja. Pemandangan unik ini lah yang hanya bisa ditemukan di sudut Kota Pahlawan.

pasar rel dupak magersari©2021 Merdeka.com/Zidane Fausta

Pasar Dupak Magersari ini memang nampak ekstrem dibanding pasar-pasar lainnya. Bagaimana tidak? Setiap harinya, proses jual beli di pasar ini berlangsung di atas perlintasan rel kereta api. Pedagang dan pembeli tanpa rasa gentar berjalan di tengah rel kereta api yang masih aktif.

Pasar yang berada di kawasan Jalan Dupak Magersari No.09, Jepara, Kecamatan Bubutan, Surabaya ini sering dilewati kereta api dari Stasiun Pasar Turi menuju PerakPasar Turi menuju Perak ataupun daerah Gubeng, serta Sidotopo.

pasar rel dupak magersari©2021 Merdeka.com/Zidane Fausta

Pasar yang terletak persis di sebelah Pasar Turi dan Pusat Grosir Surabaya (PGS) ini sudah lama ada sejak 1970-an. Pembeli dan penjual sepertinya sudah hafal pada saat kereta api akan melintas. Mereka sudah terbiasa dengan kereta api yang melintas tepat selangkah di depannya.Aktivitas ini sudah menjadi hal yang biasa di Dupak.

pasar rel dupak magersari©2021 Merdeka.com/Zidane Fausta

Suara riuh Pasar Rel Dupak Magersari ini ramai sejak subuh. Usai azan subuh berkumandang, para pedagang sibuk menata barang dagangannya di tepian rel kereta api. Segala dagangan nampak lengkap di pasar ini. Sayur mayur, camilan, lauk-pauk, bahkan sandang pun ada.

Ketika terik matahari mulai meninggi, sekitar jam 10 pagi. Pasar Dupak mulai sepi pembeli. Para penjual merapikan barang dagangannya dan pulang. Ya, ketika siang aktivitas jual-beli di pasar ini memang berhenti.

pasar rel dupak magersari©2021 Merdeka.com/Zidane Fausta

Meski terlihat ekstrem, namun Pasar Rel Dupak Magersari ini selalu ramai pengunjung. Letak yang strategis dari permukiman warga juga menjadi pilihan bagi para pembeli. Bahkan, para pembeli yang berbelanja di Pasar Rel Dupak Magersari tidak hanya berasal dari kelurahan Jepara, tetapi juga dari Kelurahan Krembangan Selatan dan Kelurahan Bubutan.

Pasar Dupak menjadi salah satu ciri khas yang tak terpisahkan dari Kota Surabaya. Aktivitas di Pasar Dupak mirip dengan Maeklong Railway Market di Thailand. (mdk/Tys)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bak Nostalgia, Begini Momen Penumpang Turun Beli Jajan saat Kereta Berhenti di Stasiun Kecil Pedalaman
Bak Nostalgia, Begini Momen Penumpang Turun Beli Jajan saat Kereta Berhenti di Stasiun Kecil Pedalaman

asana ketika penumpang kereta membeli jajanan kaki lima di pinggir rel ini menimbulkan kesan nostalgia.

Baca Selengkapnya
Pedagang Pasar Rangkasbitung Bongkar Paksa Penutup Perlintasan Kereta Api
Pedagang Pasar Rangkasbitung Bongkar Paksa Penutup Perlintasan Kereta Api

Pedagang membongkar paksa pagar penutup perlintasan sebidang kereta api. Aksi itu mereka lakukan, karena penutupan akses membuat Pasar Rangkasbitung sepi.

Baca Selengkapnya
Melihat Aktivitas Jual Beli di Pasar Terpencil Wonogiri, Jam Setengan Delapan Pagi Sudah Sepi
Melihat Aktivitas Jual Beli di Pasar Terpencil Wonogiri, Jam Setengan Delapan Pagi Sudah Sepi

Walaupun berada di daerah terpencil, namun pasar tersebut kondisinya ramai

Baca Selengkapnya
Pemotor Nekat Terobos Pintu Perlintasan yang Sudah Tertutup, Akhirnya Kereta yang Mengalah
Pemotor Nekat Terobos Pintu Perlintasan yang Sudah Tertutup, Akhirnya Kereta yang Mengalah

Saat ada kereta api yang akan lewat, sudah seharusnya kendaraan lain berhenti. Namun belum lama ini, yang terjadi justru kereta api yang mengalah.

Baca Selengkapnya
Mengunjungi Pasar Awi Campernik di Cimahi, Nuansa Jadul dengan Pemandangan Indah Hutan Bambu
Mengunjungi Pasar Awi Campernik di Cimahi, Nuansa Jadul dengan Pemandangan Indah Hutan Bambu

Di sini, pengunjung bisa merasakan aneka kuliner tradisional bahkan yang langka di Indonesia seperti kopi pasir dari Turki.

Baca Selengkapnya
5 Pasar Wisata Unik di Indonesia, Suguhkan Berbagai Macam Kebudayaan
5 Pasar Wisata Unik di Indonesia, Suguhkan Berbagai Macam Kebudayaan

Beberapa pasar unik di Indonesia menarik untuk dikunjungi.

Baca Selengkapnya
Mengunjungi Kampung Pasar Setan, Desa Terpencil di Banjarnegara Bagian Selatan
Mengunjungi Kampung Pasar Setan, Desa Terpencil di Banjarnegara Bagian Selatan

Pada malam Jumat Kliwon sering terdengar keramaian seperti pasar.

Baca Selengkapnya
Viral Video Warga Piknik di KA Makassar-Parepare, Begini Penjelasan Kemenhub
Viral Video Warga Piknik di KA Makassar-Parepare, Begini Penjelasan Kemenhub

Beredar video piknik penumpang kereta api Makassar-Parepare

Baca Selengkapnya
Sensasi Seru Jajan di Warung Kerek Bogor, Pembeli Wajib Teriak ke Penjual saat Pesan Makanan
Sensasi Seru Jajan di Warung Kerek Bogor, Pembeli Wajib Teriak ke Penjual saat Pesan Makanan

Keharusan berteriak sendiri karena adanya jarak yang jauh, antara konsumen dan pemilik kedai yang terpisah aliran sungai.

Baca Selengkapnya