Tiket.com dorong ekosistem travelling Indonesia lebih maju

Merdeka.com - Tiket.com mengalami peningkatan jumlah pengguna di tahun ke-5, tercatat jumlahnya mencapai 3,5 juta pengguna dengan total unduhan aplikasi hingga 1,5 juta. Tak hanya itu, traffic pengakses situsnya pun tumbuh drastis dibandingkan tahun lalu yakni lebih dari 70 persen.
Melihat hasil itu, di tahun ini mereka pun akan terus memaksimalkan aplikasi pada Android dan IOS. Mengingat, strategi tersebut menjadi salah satu penyumbang revenue di Tiket.com. Kenaikan pengguna aplikasi mobile di tahun ini mencapai 400 persen dari tahun lalu. Inilah yang mendorong Tiket.com masuk pada tahap kuartal II dan hampir mencapai target dua kali lipat.
Chief Communication Officer & Co Founder Tiket.com Gaery Undarsa mengatakan, usia ke-5 tahun Tiket.com ini adalah suatu pembuktian bahwa mereka merupakan salah satu perusahaan online yang berhasil membangun ekosistem traveling menjadi lebih mudah.
"Sekarang, untuk bisa traveling ke seluruh destinasi bisa diakses secara instan melalui web dan aplikasi mobile dan semuanya menjadi lebih mudah dan praktis," ujar Gaery di Menteng, Jakarta Pusat, (23/8).
Tak sampai di situ, tahun ini mereka juga menjual lebih banyak tiket penerbangan rute luar negeri. Mereka juga membuka kantor baru di Yogyakarta pada tahun ini. Tujuannya ialah mengembangkan hubungan bisnis dengan partner Tiket.com seperti hotel, perusahaan rental mobil, taman hiburan dan pusat kebudayaan yang ada di Yogyakarta dan sekitarnya.
"Yogyakarta menjadi destinasi wisata favorit dan banyak menjual tiket untuk hotel-hotel kelas bintang 2 dan bintang 3," pungkasnya. (mdk/hrs)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya