3 Manfaat Setelah Mendapat Vaksin Covid-19, Jangan Ragu Lagi
Merdeka.com - Pemerintah Indonesia saat ini tengah gencar memberikan vaksin Covid-19 pada masyarakat. Meski demikian, kekhawatiran yang menyebar di berbagai kalangan masyarakat tentang vaksin Covid-19 membuat mereka ragu untuk melakukan vaksinasi.
Ada beragam alasan yang membuat mereka ragu melakukan vaksinasi, mulai dari ragu dengan keamanan vaksin, ketakutan dengan potensi efek samping dari vaksin, hingga keraguan tentang waktu pengembangan vaksin yang dinilai terlalu cepat.
Padahal, Badan Pengawas Obat dan Makanan AS (FDA) sudah menetapkan kriteria tertentu dalam mengembangkan vaksin serta memastikan keamanannya dari vaksin yang diproduksi, ujar seorang Dokter Pengobatan Keluarga di Geisinger Medical Clinic Lock Haven, Dr. Amit Mehta.
-
Kenapa vaksin dalam negeri penting? Hal ini disampaikannya saat meresmikan fasilitas produksi vaksin PT Biotis Pharmaceuticals Indonesia di Kabupaten Bogor, pada Rabu (11/9). Menkes Budi menekankan bahwa pengalaman sukses dalam mengembangkan Vaksin Merah Putih menunjukkan betapa krusialnya memiliki berbagai jenis vaksin untuk memastikan keamanan kesehatan masyarakat.
-
Mengapa vaksin kanker penting bagi masyarakat? Putin menggambarkan pencapaian ini sebagai langkah penting menuju terobosan medis yang bisa membawa manfaat besar bagi masyarakat.
-
Apa manfaat utama dari vaksin HPV? Manfaat utama dari vaksin ini adalah mencegah perkembangan kanker yang disebabkan oleh HPV.
-
Bagaimana cara meningkatkan ketahanan kesehatan melalui vaksin? Menkes Budi juga menambahkan, untuk mendukung ketahanan kesehatan, diperlukan penelitian yang berkelanjutan dan mengikuti perkembangan teknologi. Pemerintah melalui berbagai program terus mendorong pengembangan vaksin berbasis teknologi terkini.
-
Apa manfaat vaksin Mpox? Dengan adanya persetujuan dari dua lembaga kesehatan internasional dan nasional tersebut, vaksin Mpox telah dipastikan keamanannya dan siap digunakan untuk melindungi masyarakat dari penularan virus Mpox (MPXV).
-
Kenapa anak harus divaksinasi? Vaksinasi atau imunisasi adalah langkah penting dalam menjaga kesehatan anak-anak kita.
Melansir dari laman Geisinger, ahli-ahli terkait pun terus mempelajari efek jangka panjang dari vaksin Covid-19. Kabar baiknya ialah hingga kini belum menunjukkan kekhawatiran yang serius.
Setiap kelompok usia mempunyai risiko berbeda jika terpapar virus Covid-19. Mempunyai risiko tinggi ataupun rendah untuk terjangkit Covid-19 beserta gejala yang menyertai, turut serta menyukseskan program vaksinasi adalah cara terbaik untuk terhindar dari infeksi parah dari Covid-19.
Anda perlu mengetahui beberapa manfaat setelah mendapat vaksin Covid-19, dilansir dari Liputan6.com, berikut ulasan lengkapnya.
Sebagai Pertahanan Terbaik Melawan Covid-19
Virus Covid-19 dapat mengakibatkan tubuh terjangkit penyakit yang serius. Bahkan, bisa mengancam jiwa sebagian orang.
Tak ada cara yang bisa dilakukan untuk mengetahui secara pasti bagaimana pengaruh paparan Covid-19 jika belum terinfeksi. Bisa saja tidak menimbulkan gejala apapun bagi seseorang yang sehat dan bugar, tetapi terjangkit Covid-19 dengan gejala paling ringan pun bisa membahayakan orang-orang sekitar.
"Bahkan jika Anda memiliki kasus Covid-19 ringan, Anda masih dapat menularkannya kepada orang yang Anda cintai, mungkin mereka akan benar-benar kesakitan merasakan gejalanya," kata Metha.
Semua vaksin Covid-19 yang ada di AS telah terbukti aman dan efektif dalam mencegah penyakit dari virus Covid-19. Vaksin juga mampu membantu mencegah sakit parah atau gejala berat jika tertular Covid-19.
Perlu diketahui, pada dasarnya efek samping yang dirasakan seseorang usai melakukan vaksin adalah hal yang wajar, seperti demam, nyeri di beberapa bagian tubuh, dan sakit kepala. Efek samping ini muncul sebagai tanda bahwa tubuh sedang membangun sistem imun baru terhadap virus Covid-19.
Langkah Aman Memperoleh Kekebalan Virus Covid-19
Vaksinasi Covid-19 merupakan langkah aman untuk memperoleh kekebalan virus Covid-19. Penyitas Covid-19 juga tetap harus memperoleh vaksin.
Meski ia telah memiliki antibodi sendiri yang diproduksi secara alami dalam tubuh mereka, akan tetapi belum diketahui tingkat kekebalan itu akan bertahan berapa lama. Oleh sebab itu, vaksin Covid-19 perlu diberikan untuk kekebalan tambahan.
Upaya Mengakhiri Pandemi Covid-19 Pandemi Covid-19 hingga kini belum menunjukkan tanda-tanda berakhirnya. Telah lebih dari satu tahun pandemi ini melanda berbagai negara di seluruh dunia. Rasa bosan dan lelah memakai masker, rasa ingin berkumpul dengan orang-orang terdekat, serta rasa ingin bepergian tanpa protokol kesehatan menjadi hal yang tentu dirindukan saat ini. Oleh sebab itu, vaksin dapat menjadi upaya kita mencapai semua keinginan itu. Meski dengan memakai masker, menjaga jarak, serta mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir dapat mengurangi penyebaran virus Covid-19, tetapi itu tidaklah cukup untuk mengakhiri pandemi. Vaksin Covid-19 membantu membangun kekebalan terhadap virus Covid-19, sehingga apabila terpapar virus, tubuh sudah bisa melawannya. Sesuai dengan pedoman CDC, mereka yang memperoleh vaksin penuh yakni 2 minggu sejak dosis akhir, sudah bisa kembali melakukan aktivitas seperti sebelum pandemi. (mdk/add)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Vaksin booster masih gratis dan dapat ditemukan di puskesmas atau faskes terdekat.
Baca SelengkapnyaPakar mengungkap sejumlah kiat agar masyarakat dapat menjalani liburan Natal dan Tahun Baru dengan aman di tengah kasus Covid-19 yang meningkat.
Baca SelengkapnyaMenkes angkat bicara mengenai efek samping vaksin Covid-19 AstraZeneca
Baca SelengkapnyaSejak 27 November sampai 3 Desember kenaikan sebanyak 30 persen.
Baca SelengkapnyaVaksin Demam Berdarah Dengue (DBD) adalah inovasi penting dalam upaya mengurangi beban penyakit dengue.
Baca SelengkapnyaBelakangan, vaksin AstraZeneca disebut-sebut memicu kejadian trombosis with thrombocytopenia syndrome (TTS) atau pembekuan darah.
Baca SelengkapnyaHarga vaksin kucing akan bervariasi tergantung pada jenisnya. Ketahui waktu yangtepat untuk memvaksin.
Baca SelengkapnyaPenjelasan mengenai manfaat dan efek samping dan efek samping vaksin HPV.
Baca SelengkapnyaDia lalu mengatakan vaksin dengue dapat diberikan kepada masyarakat berusia 6 hingga 45 tahun.
Baca SelengkapnyaNamun kalau untuk yang komorbid, kata Menkes, risiko tetap ada karena virusnya tidak hilang.
Baca Selengkapnya