Cara Mengatasi Fobia Jarum Suntik saat Vaksinasi Covid-19
Merdeka.com - Pemerintah Indonesia kini tengah menggencarkan vaksinasi Covid-19 di berbagai wilayah di tanah air. Pemberian vaksin tersebut menjadi solusi tepat untuk mengurangi risiko terinfeksi Covid-19.
Perlu diketahui, vaksin Covid-19 disuntikkan untuk mendorong tubuh membentuk antibodi yang berguna dalam melawan infeksi virus corona. Oleh sebab itu, seseorang yang sehat sangat dianjurkan untuk melakukan vaksinasi.
Meski demikian, terkadang ada orang yang enggan vaksinasi lantaran takut terhadap jarum suntik. Kondisi itu dikenal dengan istilah 'trypanophobia'. Trypanophobia yakni kondisi saat seseorang mengalami ketakutan yang berlebihan terhadap tindakan medis yang berhubungan dengan jarum suntik.
-
Bagaimana cara mengatasi fobia? Terapi kognitif perilaku dan terapi lainnya dapat membantu seseorang mengatasi fobia dan mengembalikan kontrol atas kehidupan mereka.
-
Bagaimana orang mengatasi fobia? Meskipun fobia sering kali membuat penderitanya menghindari situasi atau objek yang menimbulkan ketakutan, tetapi dengan bantuan profesional, penderita fobia dapat belajar untuk mengatasi dan mengurangi intensitas kecemasan mereka terhadap objek atau situasi yang mereka anggap menakutkan.
-
Apa itu fobia? Dilansir dari Johns Hopkins Medicine, ketakutan yang tidak terkendali, tidak masuk akal, dan terus-menerus terhadap suatu hal, keadaan, atau tindakan tertentu dikenal sebagai fobia.
-
Bagaimana cara melawan rasa takut? Kenali dan Tantang Pikiran Ketika rasa takut ini ini muncul dari pikiran yang riasional, tantang mereka dengan bertanya apakah mereka berdasarkan bukti yang nyata atau hanya asumsi semata.
-
Kenapa fobia bisa terjadi? Penelitian dalam jurnal Clinical Psychology Review menunjukkan bahwa fobia dapat berkembang akibat kombinasi faktor genetik, pengalaman traumatis, atau kondisi lingkungan tertentu.
-
Bagaimana cara meningkatkan ketahanan kesehatan melalui vaksin? Menkes Budi juga menambahkan, untuk mendukung ketahanan kesehatan, diperlukan penelitian yang berkelanjutan dan mengikuti perkembangan teknologi. Pemerintah melalui berbagai program terus mendorong pengembangan vaksin berbasis teknologi terkini.
Melansir dari indonesiabaik.id, terdapat beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi fobia jarum suntik jelang vaksinasi, di antaranya sebagai berikut:
Mengatakan kepada petugas medis
Apabila Anda mengatakannya dengan jujur, maka tim medis pun akan memberikan langkah perawatan dengan cara yang paling tepat dan hati-hati.
Melakukan Applied Tension
Pertama, duduklah dengan nyaman lalu lemaskan otot-otot di tangan, leher, dan kaki selama 10 sampai 15 detik.
Kedua, perbaikilah posisi duduk menjadi lebih tegak selama 20 detik dan ulangi gerakan untuk melemaskan otot-otot.
Lakukan 3 kali dalam sehari selama satu minggu sebelum tindakan medis.
Latihan Pernapasan
Pertama, duduklah dengan nyaman, dengan posisi punggung tegak.
Kedua, letakkan satu tangan di depan perut dan ambil napas panjang dari hidung.
Ketiga, keluarkan napas secara perlahan lewat mulut.
Hadapi Ketakutan
Pertama, sugestikan pikiran bahwa jarum suntik yang menusuk rasanya tak sesakit yang Anda pikirkan.
Kedua, pikirkan apabila rasa sakitnya hanya setara dengan gigitan semut atau cubitan tangan.
Ketiga, pikirkan bahwa manfaat sesudah disuntik akan lebih besar dan tidak berbahaya. (mdk/add)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Vaksinasi jadi momen paling mendebarkan yang harus dihadapi anak-anak, namun dokter satu ini punya trik jitu.
Baca SelengkapnyaMengupas jenis-jenis fobia paling umum di dunia, dari ketakutan terhadap situasi sosial sampai ketinggian!
Baca SelengkapnyaBagi banyak orang, mengatasi rasa takut berlebihan bisa menjadi tantangan yang mengintimidasi.
Baca SelengkapnyaPenjelasan mengenai manfaat dan efek samping dan efek samping vaksin HPV.
Baca SelengkapnyaMenurut para pakar dan psikoterapis, takut naik pesawat terbang bukan jenis kecemasan yang tak mungkin diatasi.
Baca SelengkapnyaVaksin cacar api dirancang untuk merangsang sistem kekebalan tubuh agar dapat mengenali dan melawan virus varicella-zoster sebelum virus tersebut aktif kembali.
Baca SelengkapnyaDia lalu mengatakan vaksin dengue dapat diberikan kepada masyarakat berusia 6 hingga 45 tahun.
Baca SelengkapnyaOrang yang takut dengan kucing disebut juga dengan aulirofobia.
Baca SelengkapnyaPakar mengungkap sejumlah kiat agar masyarakat dapat menjalani liburan Natal dan Tahun Baru dengan aman di tengah kasus Covid-19 yang meningkat.
Baca SelengkapnyaBerikut adalah 10 jenis fobia aneh dan mungkin tidak masuk di akal.
Baca SelengkapnyaKetakutan dan fobia merupakan dua hal berbeda namun kerap dianggap sama.
Baca SelengkapnyaDengan melakukan tindakan pencegahan, Anda dapat membantu mencegah penularan batuk rejan dan mengurangi risiko komplikasi yang serius.
Baca Selengkapnya