Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Diungkap Politisi PDIP, Panglima & Kasad Tak Akur Sejak Era Moeldoko Sampai Andika

Diungkap Politisi PDIP, Panglima & Kasad Tak Akur Sejak Era Moeldoko Sampai Andika Isu Ketidakharmonisan Panglima TNI dan Kasad. Youtube/MerdekaDotCom ©2022 Merdeka.com

Merdeka.com - Anggota Komisi I DPR RI Effendi Simbolon, menyinggung isu disharmoni hubungan antara Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa dengan Kepala Staf Angkatan Darat (kasad) Jenderal Dudung Abduracahman.

Hal itu disampaikan Effendi usai kasad terlihat absen dalam rapat dengan anggota Komisi I DPR, Senin kemarin.

Politisi PDIP itu juga blak-blakan mengungkap, jika ketidakharmonisan hubungan antara Panglima dan Kasad sudah terjadi sejak era Moeldoko sampai saat ini. Simak ulasannya:

Politisi PDIP Ungkap Hubungan Tak Akur Panglima dan Kasad

Isu keretakan hubungan antara Panglima TNI dan Kasad mencuat setelah Dudung terlihat absen dalam rapat kerja bersama Komisi I DPR RI Senin, (5/9) kemarin. Dudung sendiri tampak diwakili oleh Wakasad Letjen Agus Subiyanto.

Effendi Simbolon kemudian mempertanyaan ketidakhadiran Dudung di momen rapat yang cukup penting tersebut. Ia lalu menyinggung soal isu keretakan hubungan antara Panglima TNI dan Kasad.

isu ketidakharmonisan panglima tni dan kasad

Youtube/MerdekaDotCom ©2022 Merdeka.com

"Ada apa si ini? Jangan ada dusta di antara kita dong. Masa setiap ada Panglima, dari panglima ke kasad begitu terus," kata Effendi dikutip dari Youtube MerdekaDotCom (6/9/2022).

Sebut Terjadi Sejak Era Moeldoko

Tak hanya itu, Effendi juga menyebut jika hubungan tidak harmonis antara Panglima dengan Kasad sudah terjadi sejak era kepemimpinan Moeldoko di TNI."Dari zaman pak Moeldoko ini. Pak Moeldoko ke Pak Gatot begini, lalu pak Gatot ke Pak Hadi begini, Pak Hadi ke Pak Andika begini, Pak Andika ke Pak Dudung begini," ungkapnya.

isu ketidakharmonisan panglima tni dan kasad

Youtube/MerdekaDotCom ©2022 Merdeka.com

Ia menilai, kehadiran Dudung dalam rapat itu sebenarnya sangat penting. Termasuk untuk menepis isu ketidakharmonisan tersebut. Ia pun berharap, di kesempatan selanjutnya Panglima bersama pimpinan di tiga matra TNI bisa datang menghadiri rapat bersama."Saya usul mendingan dihentikan semuanya. Ini agar kita tidak menganggap isu ini isu sederhana. Saya mohon di suatu hal yang bersangkutan (kasad) hadir di sini agar clear kita. Saya tidak ingin menyalahkan siapa-siapa saya hanya ingin dapat penjelasan seperti apa, apa yang terjadi di tubuh TNI," kata Effendi.

Respon Jenderal Andika Perkasa soal Isu Hubungan Tak Harmonis dengan Kasad

Menanggapi pernyataan Effendi, Jenderal Andika Perkasa pun membantah isu tersebut. Dia menegaskan, selalu bertindak sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Andika mengatakan hanya menjalankan tugasnya sesuai undang-undang. Bila ada pihak yang memandang berbeda, dia tidak masalah."Ya dari saya tidak ada, karena semua yang berlaku sesuai dengan peraturan perundang-perundangan, tetap berlaku selama ini, jadi tidak ada kemudian yang berbeda," ujar Andika usai rapat kerja bersama Komisi I DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (4/9).Terkait sikap Dudung, Andika meminta hal itu langsung ditanyakan ke Dudung langsung. Andika hanya menegaskan tugas keduanya tidak ada yang berbeda."Itu ditanyakan langsung ke dia. Menurut saya kita tetap menjalankan kegiatan kita sesuai dengan peraturan perundangan jadi enggak ada yang berbeda, dan enggak ada yang kemudian melenceng dari tupoksi," ujar Andika.

(mdk/khu)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Melihat Kedekatan Andika Perkasa dan Megawati
Melihat Kedekatan Andika Perkasa dan Megawati

Hasto melihat sendiri Kedekatan Andika dengan Megawati ketika mendampingi almarhum Taufik Kiemas di Amerika Serikat pada tahun 2006.

Baca Selengkapnya
Hubungan Jokowi dan Mega Renggang Setelah Kaesang Gabung PSI? Ini Kata PDIP
Hubungan Jokowi dan Mega Renggang Setelah Kaesang Gabung PSI? Ini Kata PDIP

PDIP mengklaim Jokowi dan Megawati tetap punya hubungan yang erat.

Baca Selengkapnya
Soal Kans Duet Anies-Andika di Pilgub Jakarta, Puan: Belum Tentu Pak Andika Wagub
Soal Kans Duet Anies-Andika di Pilgub Jakarta, Puan: Belum Tentu Pak Andika Wagub

Puan Jawab soal Duet Anies-Andika di Pilgub Jakarta: Belum Tentu

Baca Selengkapnya
Tawa Renyah Panglima TNI Jenderal Agus Bersama Kapolri, Ingat Masa Lalu Sama-sama Jebolan 1991
Tawa Renyah Panglima TNI Jenderal Agus Bersama Kapolri, Ingat Masa Lalu Sama-sama Jebolan 1991

Panglima dan Kapolri sedang duduk bersama tertawa renyah dan mengenang masa lalu, keduanya sama-sama lulusan Akmil dan Akpol tahun 1991.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Sapa Eks Panglima TNI Andika Perkasa, Megawati
VIDEO: Sapa Eks Panglima TNI Andika Perkasa, Megawati "Kok Banyak Fansnya, Jadi Curiga!"

PDI Perjuangan menggelar Rakernas V pada Jumat 24 Mei 202

Baca Selengkapnya
VIDEO: Tudingan Keras Hasto PDIP Sebut Aparat Negara Lakukan Tekanan ke Ganjar-Mahfud
VIDEO: Tudingan Keras Hasto PDIP Sebut Aparat Negara Lakukan Tekanan ke Ganjar-Mahfud

Sekjen PDIP Hasto merasa pasangan Ganjar-Mahfud mendapatkan banyak tekanan dari aparat negara

Baca Selengkapnya
Ini Reaksi Puan Maharani soal Duet Anies-Andika di Pilkada Jakarta 2024
Ini Reaksi Puan Maharani soal Duet Anies-Andika di Pilkada Jakarta 2024

Nama mantan Panglima TNI Andika Perkasa masuk dalam radar di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Eks Panglima TNI Tegas Turun Tangan Panas Jampidsus Vs Densus 88 Polri
VIDEO: Eks Panglima TNI Tegas Turun Tangan Panas Jampidsus Vs Densus 88 Polri

Hadi Tjahjanto memastikan hubungan Kapolri Listyo Sigit dan Jaksa Agung ST Burhanuddin sudah baik

Baca Selengkapnya
Andika Perkasa Mengaku Pernah Dapat Tekanan di Pilpres 2019 Menangkan 1 Capres: Tidak Saya Turuti
Andika Perkasa Mengaku Pernah Dapat Tekanan di Pilpres 2019 Menangkan 1 Capres: Tidak Saya Turuti

Namun, mantan Panglima TNI itu tidak merinci tekanan apa yang dimaksud.

Baca Selengkapnya
HNW Tegaskan PKS-PDIP Bukan Minyak dan Air, Sudah Pernah Koalisi di Pilkada
HNW Tegaskan PKS-PDIP Bukan Minyak dan Air, Sudah Pernah Koalisi di Pilkada

HNW mencontohkan saat Pilkada 2018 di Jawa Timur PKS mendukung Puti Guntur Soekarno bersama PDIP.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Eks Panglima Andika Perkasa Bahas Pencopotan Baliho Ganjar-Mahfud,
VIDEO: Eks Panglima Andika Perkasa Bahas Pencopotan Baliho Ganjar-Mahfud, "Tekanan Pasti Ada"

Andika pun menanggapi soal aksi pencopotan baliho yang dialami Ganjar-Mahfud di daerah.

Baca Selengkapnya
Megawati: Andika Perkasa Sekarang KTA-nya PDIP Loh, Asal Jangan Mbalelo!
Megawati: Andika Perkasa Sekarang KTA-nya PDIP Loh, Asal Jangan Mbalelo!

Megawati: Andika Sekarang KTA-nya PDIP Loh, Jangan Mbalelo!

Baca Selengkapnya