Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Heboh Calon Mertua Hajar Menantu Saat Akad, Ternyata Ini Penyebabnya

Heboh Calon Mertua Hajar Menantu Saat Akad, Ternyata Ini Penyebabnya Mertua Hajar Menantu Saat Akad Nikah. Instagram @ndorobeii ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Seorang pria paruh baya tertangkap kamera melayangkan tendangan ke arah seorang mempelai pria. Pria itu merupakan calon menantunya.

Proses akad nikah awalnya terlihat lancar, mendadak menjadi ricuh. Diduga lantaran sang ayah dari mempelai wanita kecewa kepada calon menantunya tersebut.

Video berdurasi 1 menit 41 detik itu pun lantas viral. Hingga dibagikan ulang di berbagai media sosial.

Simak ulasannya berikut ini, seperti dihimpun dari akun Instagram @ndorobei.official, Minggu (26/9).

Akad Nikah Ricuh

Pernikahan sederhana dihelat tanggal 14 Agustus 2021 lalu. Namun videonya baru beredar dan viral pada Sabtu (25/9) kemarin. Pertama kali diunggah oleh akun Facebook Ansar Blur.

Berdasarkan informasi, akad nikah tersebut berlokasi di Oimbo, Kecamatan Rasanae Timur, Kota Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB).

mertua hajar menantu saat akad nikah

Instagram @ndorobeii ©2021 Merdeka.com

Tampak dalam video, sang penghulu yang mengenakan jas biru memimpin acara akad nikah dengan begitu khidmat. Kemudian giliran orangtua mempelai wanita membacakan istigfar dan syahadat.

Tapi di penghujung bacaan, tiba-tiba menyebut nama hewan menggunakan bahasa daerah. Diduga saking emosinya terhadap calon menantu di hadapannya itu.

Ucapan tersebut memicu reaksi dari pihak keluarga mempelai pria, dan terdengar seorang wanita dari jauh.

"Au wali si masalah na, hargai ja ku mada doho sebagai keluarga na ni, gak enak didengar masalah begini (apalagi si masalahnya ini. Hargai kami sebagai keluarganya. Tidak enak didengar masalah begini)," katanya dalam video.

Beruntunglah tidak terjadi perkelahian. Sang mertua segera dilerai dan ditenangkan. Akad nikah pun gagal dan dilanjutkan via telepon.

Mertua Dilaporkan ke Polisi

mertua hajar menantu saat akad nikah

Instagram @ndorobeii ©2021 Merdeka.com

Lantaran sikap sang mertua yang disebut telah melakukan tindak kekerasan, pihak keluarga mempelai pria pun melaporkannya ke kepolisian.

Kapolsek Rasanae Timur, IPTU Surato membenarkan laporan tersebut. Namun masih dilakukan pemeriksaan tindak lanjut.

"Kasusnya sedang kita tangani dan saksi-saksi sudah juga sudah kita periksa," kata Kapolsek Rasanae Timur, IPTU Surato, seperti dikutip dari kabarbima.com, Sabtu (25/9).

Alasan Mertua Marah Hingga Ingin Menghajar

Kalut dan emosi yang tertahankan, seakan diluapkan oleh sang ayah. Menurut Surato, keterlambatan pengantin pria diduga memicu amarah pihak keluarga mempelai wanita.

Acara yang semula dijadwalkan pukul 10.00 WITA, ternyata pihak keluarga mempelai pria malah tiba di lokasi pukul 16.00 WITA.

"Empat kali ditunggu oleh KUA di tempat (akad nikah) yang disediakan, namun pengantin pria tak kunjung datang. Selain karena perbuatan pengantin pria. Keterlambatan pengantin pria juga memicu amarah sang mertua dan pihak keluarga," terangnya.

Video Viral Mertua Hajar Menantu

Berikut videonya.

      View this post on Instagram

A post shared by NDOROBEII OFFICIAL (@ndorobei.official)

(mdk/kur)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Niat Awalnya Lamaran, Pria Ini Tiba-Tiba 'Ditodong' Langsung Ijab Kabul
Niat Awalnya Lamaran, Pria Ini Tiba-Tiba 'Ditodong' Langsung Ijab Kabul

Niat awalnya hanya lamaran, pasangan ini kaget tiba-tiba diminta langsung gelar akad nikah. Video yang diunggah @mawchiato ini pun viral di tiktok.

Baca Selengkapnya
Lagi Ijab Kabul Pengantin Pria Bikin Seisi Ruangan Kaget, Tiba-Tiba 'Pecahkan' Meja Auto Disorot
Lagi Ijab Kabul Pengantin Pria Bikin Seisi Ruangan Kaget, Tiba-Tiba 'Pecahkan' Meja Auto Disorot

Seorang pengantin pria melakukan hal tak terduga saat melakukan akad nikah. Ia memecahkan kaca meja yang ada di depannya ketika mengucapkan ijab kabul.

Baca Selengkapnya
Kisah Wanita yang Gagal Nikah H-1 karena Masalah Sepele, Berawal dari Kritik Sikap Calon Kakak Ipar
Kisah Wanita yang Gagal Nikah H-1 karena Masalah Sepele, Berawal dari Kritik Sikap Calon Kakak Ipar

Diduga karena masalah sepele, wanita ini gagal dinikahi oleh kekasihnya, padahal keduanya sudah lamaran.

Baca Selengkapnya
Pasangan Ini hanya Butuh Waktu 15 Menit untuk Gelar Pernikahan, Niatnya Lamaran Malah Langsung Akad
Pasangan Ini hanya Butuh Waktu 15 Menit untuk Gelar Pernikahan, Niatnya Lamaran Malah Langsung Akad

Viral di media sosial kisah dua sejoli yang menggelar pernikahan secara mendadak.

Baca Selengkapnya
Viral Momen Pengantin di Banjarmasin Kesurupan, Mempelai Pria Minta Kembang 7 Rupa
Viral Momen Pengantin di Banjarmasin Kesurupan, Mempelai Pria Minta Kembang 7 Rupa

Viral kedua pengantin di Banjarmasin kesurupan. Mempelai pria meminta kembang 7 rupa.

Baca Selengkapnya
Nikah Jalur Taaruf Bikin Warganet Ikut Kasmaran, Pengantinnya Gemetaran saat Dipertemukan
Nikah Jalur Taaruf Bikin Warganet Ikut Kasmaran, Pengantinnya Gemetaran saat Dipertemukan

Sang pengantin wanita kedapatan begitu salah tingkah saat dipertemukan dengan mempelai pria.

Baca Selengkapnya
Kecewa Lihat Baju Seragam Ayah Kandung Malah Dipakai Bapak Tiri, Wanita Ini Menangis Terisak saat Akad
Kecewa Lihat Baju Seragam Ayah Kandung Malah Dipakai Bapak Tiri, Wanita Ini Menangis Terisak saat Akad

Momen mempelai wanita menangis terisak saat akad. Baju sang ayah malah dipakai bapak tiri.

Baca Selengkapnya
Ditinggal Menikah Lebih Dahulu, Momen Kakak Menangis Tanpa Henti di Pernikahan Adik Ini Viral
Ditinggal Menikah Lebih Dahulu, Momen Kakak Menangis Tanpa Henti di Pernikahan Adik Ini Viral

Momen sang kakak ditinggal adiknya menikah dahulu ini viral di media sosial. Ia tak henti-hentinya menangis.

Baca Selengkapnya
Bikin Nyesek, Momen Mempelai Wanita Perlihatkan Lokasi Pernikahannya yang Penuh Lumpur Ini Curi Perhatian
Bikin Nyesek, Momen Mempelai Wanita Perlihatkan Lokasi Pernikahannya yang Penuh Lumpur Ini Curi Perhatian

Meski kadang rencana sudah matang, ada saja faktor eksternal yang sulit diantisipasi.

Baca Selengkapnya
Viral Kisah Pilu Pengantin saat Resepsi Pernikahan, Lokasi Dipenuhi Ribuan Lalat
Viral Kisah Pilu Pengantin saat Resepsi Pernikahan, Lokasi Dipenuhi Ribuan Lalat

Acara pernikahan mempelai ini diserbu ribuan lalat.

Baca Selengkapnya
Viral Momen Haru Adik Laki-Laki jadi Wali di Pernikahan Kakaknya, Tak Berhenti Nangis
Viral Momen Haru Adik Laki-Laki jadi Wali di Pernikahan Kakaknya, Tak Berhenti Nangis

Momen haru adik laki-laki jadi wali pernikahan kakaknya. Tak berhenti menangis.

Baca Selengkapnya
Ayah Mempelai Wanita Salah Sebut Mas Kawin saat Akad Nikah, Satu Lokasi Tertawa Terbahak-bahak
Ayah Mempelai Wanita Salah Sebut Mas Kawin saat Akad Nikah, Satu Lokasi Tertawa Terbahak-bahak

Mas kawin yang diucap pun sontak membuat satu lokasi tertawa terbahak-bahak.

Baca Selengkapnya