Innalillahi Wainnailaihi Rojiun Menkeu Sri Mulyani Berduka
Merdeka.com - Menteri Keuangan (Menkeu) Republik Indonesia Sri Mulyani Indrawati berduka.
Salah satu rekannya, yakni mantan Direktur Jenderal Pengelolaan Utang Rahmat Waluyanto meninggal dunia. Kabar duka tersebut disampaikan langsung oleh Menkeu melalui unggahan di Instagram pribadinya, @smindrawati.
Lewat postingannya, Sri Mulyani menyampaikan rasa duka citanya yang mendalam atas kepergian salah satu eks petinggi regulator keuangan di Kemenkeu itu. Simak ulasannya:
-
Apa profesi Sri Mulyani saat ini? Hingga saat ini, Ia mesih menjabat sebagai menkeu selama dua periode kepemimpinan Jokowi di Kabinet Kerja dan Kabinet Indonesia Maju.
-
Siapa orang tua Sri Mulyani? Ia adalah anak ketujuh dari pasangan Prof. Satmoko dan Prof. Retno Sriningsih Satmoko.
-
Kapan Sri Mulyani lahir? Sri Mulyani lahir di Tanjung Karang, Lampung, 26 Agustus 1962.
-
Apa kabar duka yang dibagikan Irjen Krishna Murti? Kabar duka datang dari Kepala Divisi Hubungan Internasional Polri (Kadiv Hub Inter) Irjen Krishna Murti. Sang ayah tercinta, Brigjen TNI (P) Bom Soerjanto Bin Soejitno meninggal dunia pada Rabu (10/7).
-
Bagaimana persahabatan Sri Mulyani dan Retno terjalin? Seperti diketahui, persahabatan antara Sri Mulyani dengan Retno terjalin sejak menempuh pendidikan Sekolah Menengah Atas (SMA) 3 Semarang sejak 1979 silam.
-
Apa yang diungkapkan Sri Mulyani tentang bukber Kabinet Jokowi? Sangat terbatas, tidak semua menteri hadir termasuk dari PDIP, PKB dan NasDem.
Sri Mulyani Berduka
Melalui postingannya, Sri Mulyani membagikan foto-foto merekam momen ketika melayat ke rumah duka tempat eks Dirjen Pengelolaan Utang itu disemayamkan.
"Hari ini keluarga besar @kemenkeuri berduka. Bapak Rahmat Waluyanto (Direktur Jenderal Pengelolaan Utang 2006-2012) berpulang.," tulisnya dalam keterangan foto.
Instagram/@smindrawati ©2023 Merdeka.com
Diketahui, jika Rahmat meninggal dunia di RS Dustira Cimahi pada Senin, (10/4) kemarin. Ia menghembuskan napas terakhirnya di usia 66 tahun.
Berdasarkan informasi, rencananya Rahmat disebut akan dimakamkan di Sandiego Hills Memorial Park, Karawang pada hari ini, Selasa (11/4).
Ucapan Belasungkawa Sri Mulyani
Instagram/@smindrawati ©2023 Merdeka.com
Dalam keterangan unggahannya, Sri Mulyani menyampaikan ucapan belasungkawanya atas kepergian salah satu rekannya di Kemenkeu itu. Tak lupa,dia juga menyampaikan ucapan terima kasih atas sumbangsih Rahmat bagi Kemenkeu RI. "Saya mengenal dengan sangat baik beliau, sosok yang malang melintang di dunia keuangan Indonesia. Rentang karirnya sangatlah panjang.," tulis Sri Mulyani. "Selamat jalan Pak Rahmat.. terima kasih atas sumbangsih luar biasamu bagi Kemenkeu dan Indonesia," tambahnya.
Instagram/@smindrawati ©2023 Merdeka.com
Sosok Rahmat Waluyanto
Sosok Rahmat Waluyanto sendiri memang sudah tidak asing lagi bagi sebagian besar orang, terutama para pejabat di Tanah Air. Rahmat menghabiskan mayoritas karier profesionalnya sebagai regulator dan pemerintahan baik itu di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) ataupun Kementerian Keuangan.
©2023 Merdeka.com
Selain pernah menjabat sebagai Ditjen Pengelolaan Utan Kemenkeu pada 2006 sampai 2012, Rahmat juga pernah menjadi wakil ketua DK OJK pada tahun 2012 lalu. Sejumlah jabatan di bidang keuangan pun pernah juga diduduki oleh Rahmat. Seperti Kepala Sub Direktorat Manajemen Portofolio dan Risiko, hingga Kepala Sub Direktorat Akuntansi dan Jasa Penilai di Kemenkeu.
(mdk/khu)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Sri Mulyani mengaku sudah mengenal Rizal khususnya dengan istrinya, almarhum Herawati Moelyono sejak masih berkuliah di Institut Teknologi Bandung.
Baca SelengkapnyaKekejaman yang kerap terjadi di dalam dunia pekerjaan akibat kurangnya rasa kebersamaan.
Baca SelengkapnyaBerikut potret lawas putri Sang Proklamator hadiri pemakaman suaminya.
Baca SelengkapnyaIbunda Mendagri Tito Karnavian, Supriyatini Binti Ranudikromo meninggal dunia dalam usia 66 tahun di RSUP Dr Muhammad Hoesin Palembang, , Minggu (26/5).
Baca SelengkapnyaSeluruh anggota DPR langsung berdiri, memberikan tepuk tangan mengapresiasi kinerja Menteri Keuangan Sri Mulyani.
Baca SelengkapnyaDalam rapat tersebut, pemerintah bersama DPR dan merampungkan naskah Rancangan Undang-Undang (RUU) APBN 2025
Baca SelengkapnyaKoordinator Staf Khusus Presiden, Ari Dwipayana menjawab isu Sri Mulyani akan mundur dari jabatan Menteri Keuangan.
Baca SelengkapnyaSejumlah nama yang dianggap akan menggantikan Sri Mulyani sebagai Menteri Keuangan, muncul.
Baca SelengkapnyaSri Mulyani menyebutkan bahwa saat ini perempuan yang berkarir menghadapi tantangan dalam pembagian waktu untuk bekerja dan mengurus keluarga.
Baca SelengkapnyaSaid Abdullah, yang sudah 9 tahun terakhir menjadi mitra Kemenkeu berharap Sri Mulyani tetap dipertahankan Presiden Terpilih Prabowo Subianto.
Baca SelengkapnyaFaisal Basri menyebut, tekanan politik menjadi alasan utama Sri Mulyani untuk mundur dari Menteri Keuangan.
Baca SelengkapnyaIsu Sri Mulyani akan mundur dari Kabinet Jokowi-Ma'ruf Amin diembuskan ekonom senior Faisal Basri.
Baca Selengkapnya