Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jokowi Tertidur Pulas Selama Satu Jam di Mobil, Ini yang Dilakukan Sopir dan Ajudan

Jokowi Tertidur Pulas Selama Satu Jam di Mobil, Ini yang Dilakukan Sopir dan Ajudan Presiden Joko Widodo. ©2020 Biro Pers Sekretariat Presiden

Merdeka.com - Begitu banyak cerita yang dilalui Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan sejumlah orang terdekat saat bertugas. Tak jarang, hal itu meninggalkan kenangan tersendiri yang membekas bagi orang-orang di sekelilingnya.

Suliadi, mantan sopir Jokowi pun demikian. Suliadi pernah mendapati Jokowi tertidur pulas meski telah sampai di tempat tujuan.

Lantas, apa yang dilakukan sang mantan sopir beserta ajudan kala itu? Berikut ulasannya, dilansir dari kanal YouTube Presiden Joko Widodo, Senin (27/9/2021).

Jokowi Ketiduran

Suliadi merupakan mantan sopir semasa Jokowi masih menyandang status sebagai Walikota Solo. Semasa itu, Suliadi pernah mengalami pengalaman tak terlupakan.

Saat itu, Suliadi tengah bertugas mengantar Jokowi ke Semarang. Saat pulang dari bertugas, Suliadi merasa bingung.

Ia mendapati Jokowi nampak tertidur pulas di perjalanan. Sesaat setelah sampai di rumah, Jokowi tak kunjung terbangun.

jokowi tertidur pulas selama satu jam di mobil

YouTube Presiden Joko Widodo ©2021 Merdeka.com

"Pulang dari Semarang, kan bapak tidur. Sudah sampai rumah, kok gak bangun-bangun. Begitu pikir saya sama ajudan," cerita Suliadi.

Reaksi Ajudan & Sopir

Suliadi beserta sang ajudan memutuskan untuk tidak membangunkan Jokowi. Ia memilih untuk menunggu di dalam mobil selama satu jam penuh.

"Jadi saya sama ajudan itu menunggu di dalam mobil sampai bapak bangun, sebangunnya bapak," ungkapnya.

Saat terbangun, Jokowi disebutnya langsung melempar pertanyaan. Saat tahu tak dibangunkan, Jokowi sempat terheran. Suliadi kala itu berterus terang merasa iba melihat Jokowi yang tertidur pulas dan nampak lelah.

jokowi tertidur pulas selama satu jam di mobil

YouTube Presiden Joko Widodo ©2021 Merdeka.com

"Sama Pak Jokowi ditanya, memang sudah lama ya pak sampai rumah," sambungnya.

"Bapak bilang, kok gak mau membangunkan. Saya jawab, sepertinya bapak kelihatan capek sekali," lanjutnya.

Beri Pesan Mendalam

Meski kini tak lagi bertugas menjadi sopir Jokowi, namun Suliadi mengaku jika orang nomor satu di RI tersebut sama sekali tak berubah. Jokowi tetap menjadi pribadi yang dikenalnya seperti dulu kala.

"Bapak tidak macam-macam, bapak tidak berubah ke saya," paparnya.

Suliadi pun memberikan pesan dan doa mendalam bagi sang Presiden. Ia berharap kesehatan serta panjang umur bagi Presiden Jokowi.

jokowi tertidur pulas selama satu jam di mobil

YouTube Presiden Joko Widodo ©2021 Merdeka.com

"Bapak Jokowi, kesehatannya dijaga, bapak. Sama makannya jangan sampai lupa, semoga panjang umur," ungkapnya. (mdk/mta)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Satire Presiden Jokowi Sentil Jalan Rusak Lampung
Satire Presiden Jokowi Sentil Jalan Rusak Lampung

Presiden Jokowi lontarkan satire pedas kepada Pemprov Lampung akibat jalan rusak parah.

Baca Selengkapnya
Jokowi Menginap di IKN: Tadi Malam Saya Tidur Nyenyak Pules
Jokowi Menginap di IKN: Tadi Malam Saya Tidur Nyenyak Pules

Sebelumnya, Jokowi menginap di IKN mengaku belum nyenyak tidur

Baca Selengkapnya
Naik Mobil 'Garuda' Indonesia 1, Prabowo Antar Jokowi Pulang ke Solo
Naik Mobil 'Garuda' Indonesia 1, Prabowo Antar Jokowi Pulang ke Solo

Presiden ke-8 RI, Prabowo Subianto mengantar Presiden ke-7 RI Jokowi pulang ke Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya
Ranjang Empuk Nan Megah di IKN Tapi Bikin Jokowi Tak Bisa Tidur Nyenyak
Ranjang Empuk Nan Megah di IKN Tapi Bikin Jokowi Tak Bisa Tidur Nyenyak

Presiden Joko Widodo (Jokowi) pertama kali bermalam di Ibu Kota Nusantara (IKN), Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim ) pada Senin (29/7).

Baca Selengkapnya
Senyum dan Salam Hormat Terakhir Jokowi
Senyum dan Salam Hormat Terakhir Jokowi

Jokowi meninggalkan Istana Merdeka Jakarta sekitar pukul 14.15 WIB.

Baca Selengkapnya
Viral Ban Mobil Presiden Jokowi Bocor, Istana: Itu Ada Ibu Negara Makanya Paspampres Jongkok
Viral Ban Mobil Presiden Jokowi Bocor, Istana: Itu Ada Ibu Negara Makanya Paspampres Jongkok

Narasi yang beredar ban mobil RI 1 ditumpangi bocor sehingga membuat Jokowi menunggu di luar

Baca Selengkapnya
VIDEO: Penampakan Rakyat Berjubel Penuh Sesak Lepas Jokowi Naik Maung Garuda Menuju Halim
VIDEO: Penampakan Rakyat Berjubel Penuh Sesak Lepas Jokowi Naik Maung Garuda Menuju Halim

Jokowi sempat berdiri dari Maung Garuda untuk menyapa sekaligus memberi salam terakhir kepada rakyat sepanjang jalan dari Istana

Baca Selengkapnya
Mengintip Garasi Jokowi, Ada Mobil Tua Milik Sejuta Umat
Mengintip Garasi Jokowi, Ada Mobil Tua Milik Sejuta Umat

Jokowi memiliki 8 kendaraan, antara lain 7 mobil dan 1 motor dengan total Rp 432.000.000.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Ditinggal Sopir, Jusuf Hamka Naik Angkot saat Jokowi Resmikan Tol Cisumdawu
VIDEO: Ditinggal Sopir, Jusuf Hamka Naik Angkot saat Jokowi Resmikan Tol Cisumdawu

Awalnya Jusuf menunggu Jokowi di pintu tol Ujung Jaya.

Baca Selengkapnya
Istana Siapkan Alphard 'AD 1 JKW' Antar Jokowi Pulang Kampung ke Solo Usai Purna Tugas
Istana Siapkan Alphard 'AD 1 JKW' Antar Jokowi Pulang Kampung ke Solo Usai Purna Tugas

Mobil itu disiapkan untuk mengantar Jokowi ke bandara menuju Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya
FOTO: Pulang ke Solo, Momen Terakhir Jokowi Pamitan ke Warga dari Atas Garuda Putih Prabowo
FOTO: Pulang ke Solo, Momen Terakhir Jokowi Pamitan ke Warga dari Atas Garuda Putih Prabowo

Jokowi bertolak menuju Bandara Halim Perdanakusuma dengan diantar langsung Presiden Prabowo. Keduanya menaiki mobil Maung Garuda putih berpelat 'Indonesia 1'.

Baca Selengkapnya