Kisah Konglomerat Terkaya di RI Surati Jokowi Protes Pemberlakuan PSBB di Jakarta
Merdeka.com - Bagi sebagian orang, mungkin sudah tidak asing lagi saat mendengar nama Budi Hartono. Pemilik nama asli Oei Hwie Tjhong ini, merupakan seorang pengusaha sukses yang pernah dinobatkan sebagai orang terkaya di Indonesia, versi Forbes. Bahkan, ia diketahui memiliki jumlah kekayaan mencapai USD18,6 miliar.
Bersama sang kakak, Budi Hartono berhasil menjadi pewaris tahta dari Djarum Group. Tak hanya itu, gurita bisnis keduanya juga merambah ke beberapa bidang usaha. Mulai dari perbankkan, properti, elektronik, perkebunan, pulp dan kertas, hingga telekomunikasi. Tak heran, jika ia juga menduduki posisi ke-54 sebagai orang terkaya di dunia.
Belum lama ini, sosok Budi Hartono sempat menjadi sorotan publik. Bukan karena kekayaannya, melainkan karena ia diketahui mengirimkan sebuah surat kepada Presiden Joko Widodo. Surat tersebut, berisi tentang ketidaksetujuannya atas keputusan pemerintah dalam pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) jilid II. Berikut ulasan selengkapnya:
-
Siapa orang terkaya di Indonesia? Adapun Prajogo Pangestu seorang pengusaha yang masuk posisi pertama sebagai orang terkaya di Indonesia dengan kekayaan bersih sekitar 55,6 miliar dollar AS atau sekitar Rp862,8 triliun (dalam kurs Rp 15.519 per USD).
-
Siapa orang terkaya kedua di Indonesia? Selanjutnya, daftar orang terkaya kedua di Indonesia ditempati Low Tuck Kwong senilai USD25,2 miliar.
-
Siapa orang terkaya di Asia Tenggara? Pria kelahiran Singapura ini merupakan anak dari David Low Yi Ngo, yang berganti kewarganegaraan menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada tahun 1992. Dia mendirikan PT Bayan Resources Tbk pada tahun 1997 saat berhasil mengakuisisi PT Gunungbayan Pratamacoal (GBP), pemegang konsesi sebuah tambang batubara di Muara Tae, Kalimantan Timur.
-
Siapa artis terkaya di Indonesia? Lembaga survey Cydem International Research merilis daftar artis terkaya di Indonesia. Sosok artis yang menempati peringkat pertama pun curi perhatian. Bukan artis yang sering disebut sebagai Sultan seperti Raffi Ahmad, namun artis terkaya di Indonesia menurut survey ini adalah Rey Utami.
Budi Hartono Surati Jokowi
Surat yang ditujukkan untuk Presiden Jokowi itu, diunggah oleh akun Instagram Peter Frans Gontha yang juga merupakan pengusaha terkenal di Indonesia. Dikutip dari akun @petergontha, Minggu (13/9), surat tersebut tertanggal 11 September 2020.
Dalam surat tersebut, Budi Hartono menyebutkan jika pilihan pemberlakuan PSBB jilid II tidak tepat. Menurutnya, pemberlakuan PSBB kembali di Jakarta tidak efektif dalam menurunkan tingkat pertumbuhan infeksi virus Corona di DKI Jakarta.
Budi mengatakan, Jakarta telah memberlakukan PSBB sekian lama tetapi angka positif infeksi virus Covid-19 masih tetap naik. Kapasitas rumah sakit di DKI Jakarta tetap akan mencapai maksimum dengan atau tidak pemberlakuan PSBB lagi.
"Hal ini disebabkan seharusnya pemerintah daerah atau pemerintah pusat harus terus menyiapkan tempat isolasi mandiri untuk menangani lonjakan kasus," tulis Budi Hartono.
Memberikan Beberapa Saran
Budi Hartono kemudian memberikan saran bahwa hal yang perlu diperbaiki untuk menahan atau mengendalikan laju peningkatan infeksi di Indonesia pada umumnya, dan di Jakarta pada khususnya adalah dengan penegakan aturan dan pemberlakuan sanksi atas tidak disiplinnya sebagian kecil masyarakat dalam kondisi new normal.Tugas untuk memberikan sanksi atau hukuman tersebut adalah tugas kepala daerah dalam hal ini Gubernur DKI Jakarta. Jadi jangan karena membesarnya jumlah kasus terinfeksi Covid-19 kemudian Gubernur mengambil satu keputusan jalan pintas yang tidak menyelesaikan permasalahan sebenarnya.
Saran Selajutnya
Saran kedua adalah, Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah harus bersama-sama meningkatkan kapasitas isolasi masyarakat.
Saran ketiga menurut Budi, pemerintah harus melaksanakan tiga hal berupa testing, isolasi, tracing dan treatment. Sejauh ini masih banyak kekurangan dalam hal isolasi dan contact tracing.Sedangkan saran keempat yang disampaikan adalah perekonomian harus tetap terjaga sehingga aktivitas masyarakat yang menjadi motor perekonomian dapat terus terjaga kesinambungan kehidupan bermasyarakat.
(mdk/khu)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Mereka mendesak agar Ketua Umum DPP Projo mengundurkan diri.
Baca SelengkapnyaHasto mengatakan, perguruan tinggi merupakan cerminan dari kekuatan moral.
Baca SelengkapnyaHubungan dirinya dengan Jokowi juga bisa dilihat dari baliho baliho yang bertebaran di jalan raya.
Baca SelengkapnyaMenteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono mengungkapkan, ada protes dari investor ibu kota nusantara (IKN) kepada Presiden Jokowi.
Baca SelengkapnyaButet dinilai menghina Presiden Jokowi saat membacakan pantun di kampanye Ganjar Pranowo.
Baca SelengkapnyaJokowi juga akan menghadiri resepsi pernikahan Pangeran Mateen di Brunei Darussalam
Baca SelengkapnyaRobert Budi Hartono menjadi perhatian usai dinobatkan sebagai orang terkaya di Indonesia versi Forbes Real Time Billionaires.
Baca SelengkapnyaSekjen PDIP Hasto Kristiyanto melontarkan kritik keras kepada Presiden Jokowi.
Baca SelengkapnyaPrajogo masih bercokol di posisi pertama sebagai orang paling kaya di dunia. Harta Prajogo senilai USD39,7 miliar atau setara Rp621 triliun.
Baca SelengkapnyaGanjar Pranowo menanggapi Petisi Bulaksumur yang disampaikan sejumlah civitas akademisi UGM
Baca SelengkapnyaPrajogo Pangestu memimpin daftar orang paling tajir di ASEAN dengan kekayaan mencapai Rp 834 triliun.
Baca SelengkapnyaGibran akhirnya buka suara soal ramainya akademisi mengkritik ayahnya, Presiden Jokowi.
Baca Selengkapnya