Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Manfaat Nitrogen Bagi Kehidupan, Unsur Penting Bagi Tumbuhan Hingga Manusia

Manfaat Nitrogen Bagi Kehidupan, Unsur Penting Bagi Tumbuhan Hingga Manusia Ilustrasi kimia. ©2021 Merdeka.com/ pixabay

Merdeka.com - Manfaat nitrogen rupanya banyak digunakan di dalam kehidupan sehari-hari. Secara tak sadar, unsur kimia berlambang N dalam tabel periodik tersebut memiliki banyak kegunaan bagi kehidupan manusia, hewan, maupun tumbuhan.

Tak banyak yang tahu, rupanya terjadi siklus nitrogen yang terus berlangsung di permukaan bumi melalui berbagai organisme atau makhluk hidup. Sehingga, nitrogen akan tetap ada sepanjang kehidupan manusia di bumi.

Usai nitrogen ditemukan, unsur yang tak lain disebut dengan zat lemas ini terbagi menjadi dua yakni berupa gas dan cair. Masing-masing bentuk zat tersebut pun juga memiliki kegunaannya masing-masing.

Lantas, apa saja manfaat nitrogen bagi kehidupan makhluk hidup tersebut? Simak ulasan selengkapnya berikut ini seperti yang berhasil dirangkum dari berbagai sumber.

Sejarah Penemuan Nitrogen

Manfaat nitrogen yang hingga kini terus dirasakan di dalam kehidupan berawal dari penemuan panjang seorang ahli kimia. Pada tahun 1772, Daniel Rutherford, seorang mahasiswa Edinburgh University, Skotlandia berhasil menemukan zat nitrogen dalam tesis doktoralnya. Rutherford lantas melabelinya sebagai kandungan udara yang cukup berbahaya atau disebut noxius air.

rizky wahyu permana

©mensjournal.com

Hal ini bermula dari percobaan campuran senyawa ammonium klorida, asam nitratm dan sneyawa nitrogen lainnya untuk melarutkan emas. Pada saat itu, campuran asam klorida dan asam nitrat lebih disebut dengan aqua regia.

Nama senyawa nitrogen semakin meluas dari tahun 1794 dari bahasa Prancis nitrogene oleh ahli kimia, Jean-Antione Chaptal. Menyadari manfaat dan daya ledaknya yang cukup besar, ilmuwan pun mengawail kegunaan nitrogen di bidang pertanian, industri, hingga militer. Bahkan, nitrogen juga cukup berperan besar bagi negara-negara maju untuk membuat bahan peledak dalam Perang Dunia abad ke-20.

Siklus Nitrogen

Nitrogen merupakan senyawa yang terdapat dalam udara dalam jumlah fantastis yakni sebanyak 78 persen. Dilansir dari situs Royal Society of Chemistry, senyawa nitrogen secara konsisten terus mengalami pertukaran di udara dengan makhluk hidup.

ilustrasi hutan

©Pixabay/cosmospaceternal_8734

Hal ini membuktikan bahwa nitrogen terdapat di berbagai unsur seperti tanah hingga udara. Namun, nitrogen tak ditemukan begitu banyak di dalam kerak bumi. Hewan atau pun tumbuhan akan melepas nitrogen bersamaan dengan bakteri yang dihasilkan.Bakteri tersebut lantas masuk ke dalam tanah dan lambat laun berubah menjadi ammonium dan nitrit. Proses tersebut terus berlangsung hingga terjadi asimilasi pada tumbuhan dan dilepaskan kembali ke udara.

Banyak kandungan nitrogen yang harus diolah terlebih dahulu agar memiliki manfaat.Proses pengolahan itu disebut dengan difiksasi.

Manfaat Nitrogen Bagi Tumbuhan & Hewan

Usai mengetahui sejarah dan siklus dari nitrogen di bumi, kini saatnya bagi Anda untuk mengetahui berbagai manfaat nitrogen bagi makhluk hidup. Kegunaannya yang pertama yakni bagi tumbuhan dan hewan.

peliharaan

www.telegraph.co.uk

Pada hewan, senyawa nitrogen dibutuhkan untuk mengolah dan mensintensis protein berbagai makanan yang masuk ke dalam tubuh. Selanjutnya, hewan akan kembali menghasilkan kotoran yang kaya akan nitrogen.

Bagi tumbuhan, senyawa nitrogen yang masuk ke dalam bentuk ammonia bermanfaat untuk menyerap protein dari unsur hara. Hal ini berguna untuk keberlangsungan hidup berbagai tanaman.

Manfaat Nitrogen Bagi Manusia

Selain bermanfaat bagi hewan dan tumbuhan, senyawa nitrogen juga memiliki kegunaan bagi kehidupan manusia. Bahkan, senyawa yang satu ini dapat mempermudah manusia untuk melakukan proses industri berbagai kebutuhan sehari-hari.

Pengemasan Makanan

Manfaat nitrogen yang pertama yakni untuk memudahkan manusia saat melakukan proses pengemasan makanan. Dalam hal ini, senyawa nitrogen akan menghilangkan kadar oksigen di dalam kemasan agar makanan di dalamnya tetap terjaga dan tahan lama.

Perlengkapan Alat Transportasi

Selain itu, manfaat nitrogen bagi manusia dapat ditemukan pada alat transportasi. Senyawa nitrogen berguna untuk memompa ban mobil hingga pesawat udara. Hal ini secara langsung dapat mengurangi masalah ban yang disebabkan oleh uap air dan oksigen di dalamnya.

ilustrasi ban motor

freeholdtire.com

Mengawetkan Spesimen 

Manfaat nitrogen yang selanjutnya yakni sebagai salah satu bahan pengawet untuk menyimpan telur, sel sperma, darah, dan spesimen makhluk hidup lainnya. Senyawa nitrogen ini bermanfaat dalam bentuk gas.

Bahan Elektronik

Senyawa nitrogen juga bermanfaat untuk pemeliharaan barang-barang elektronik dan TI lainnya. Nitrogen berfungsi untuk menghambat perpindahan panas yang terlalu berlebih akibat dari penggunaan tinggi. Nitrogen juga digunakan di dalam alat pendeteksi X-ray dan berbagai alat lainnya.

Meningkatkan Kualitas Proses Manufaktur

Senyawa nitrogen juga dimanfaatkan untuk meningkatkan kualitas manufaktur. Senyawa nitrogen berfungsi untuk menurunkan suhu benda hingga dapat dilakukan berbagai proses manufaktur selanjutnya. Selain itu, manfaat nitrogen juga digunakan sebagai pengganti argon pada bola lampu pijar.

Membantu Proses Tambang

Manfaat nitrogen yang berikutnya yakni untuk membantu manusia pada industri pertambangan. Nitrogen dengan cepat mampu menghalau oksigen sebagai penyebab kebakaran atau pemanasan suhu. (mdk/mta)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Arti Air Kehidupan, Lengkap Beserta Fungsinya
Arti Air Kehidupan, Lengkap Beserta Fungsinya

Air bukan hanya sekadar kebutuhan biologis, tetapi juga memainkan peran penting dalam budaya, ekonomi, dan lingkungan.

Baca Selengkapnya
Biologi adalah Ilmu Tentang Alam, Ketahui Berbagai Manfaatnya
Biologi adalah Ilmu Tentang Alam, Ketahui Berbagai Manfaatnya

Biologi adalah ilmu dasar yang berguna untuk kehidupan sehari-hari.

Baca Selengkapnya
Pengertian Air, Fungsi, Serta Karakteristiknya yang Menarik Dipelajari
Pengertian Air, Fungsi, Serta Karakteristiknya yang Menarik Dipelajari

Air adalah salah satu elemen alami yang menjadi kebutuhan dasar manusia.

Baca Selengkapnya
Ilmuwan ungkap Sambaran Petir Jadi Kunci Awal Mula Kehidupan di Bumi
Ilmuwan ungkap Sambaran Petir Jadi Kunci Awal Mula Kehidupan di Bumi

Banyak kandungan yang dibawa petir ke Bumi. Sehingga ilmuwan menganggap petir jadi kunci awal kehidupan.

Baca Selengkapnya
Unsur Apa yang Paling Banyak Terdapat dalam Tubuh Manusia?
Unsur Apa yang Paling Banyak Terdapat dalam Tubuh Manusia?

Sejumlah unsur yang ada di bumi menjadi penyusun dan pembentuk tubuh manusia.

Baca Selengkapnya
Manfaat Matahari bagi Kehidupan di Bumi, Bantu Proses Pertumbuhan
Manfaat Matahari bagi Kehidupan di Bumi, Bantu Proses Pertumbuhan

Tanpa matahari, tidak ada kehidupan di Bumi. Matahari memiliki pengaruh dan manfaat yang sangat penting.

Baca Selengkapnya
10 Fungsi Karbohidrat, Bisa Turunkan Risiko Obesitas
10 Fungsi Karbohidrat, Bisa Turunkan Risiko Obesitas

Asupan nutrisi karbohidrat bagi setiap manusia haruslah sesuai dengan batas yang telah ditetapkan agar fungsi karbohidrat dapat diperoleh secara maksimal.

Baca Selengkapnya
Manfaat Natrium bagi Tubuh, Ketahui Fungsi dan Kadar Konsumsi Idealnya
Manfaat Natrium bagi Tubuh, Ketahui Fungsi dan Kadar Konsumsi Idealnya

Natrium memiliki sifat-sifat khas yang membuatnya menjadi elemen yang menarik untuk dipelajari.

Baca Selengkapnya
Mengenal Pohon Nibung, Tumbuhan Palma Sejuta Manfaat yang Tumbuh Subur di Bangka Belitung
Mengenal Pohon Nibung, Tumbuhan Palma Sejuta Manfaat yang Tumbuh Subur di Bangka Belitung

Pohon dengan nama ilmiah Oncosperma tigillarium ini memiliki sejuta manfaat bagi kehidupan manusia serta memiliki keistimewaan lain.

Baca Selengkapnya
Manfaat Kelapa Sawit bagi Manusia, Tak Cuma Jadi Minyak untuk Kesehatan
Manfaat Kelapa Sawit bagi Manusia, Tak Cuma Jadi Minyak untuk Kesehatan

Kelapa sawit adalah tanaman yang memiliki banyak manfaat bagi kehidupan manusia. Tak hanya di bidang kesehatan, manfaatnya meluas untuk bahan bakar energi.

Baca Selengkapnya
6 Manfaat Pohon bagi Manusia dan Alam, Perlu Diketahui
6 Manfaat Pohon bagi Manusia dan Alam, Perlu Diketahui

Pohon memiliki manfaat yang sangat besar bagi kehidupan manusia dan alam.

Baca Selengkapnya