Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sederet Menteri Kekayaannya Naik Drastis Selama Pandemi, Totalnya Fantastis!

Sederet Menteri Kekayaannya Naik Drastis Selama Pandemi, Totalnya Fantastis! Menteri Kabinet Indonesia Maju. ©2019 Liputan6.com/Angga Yuniar

Merdeka.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mencatat sejumlah menteri Jokowi mengalami kenaikan harta kekayaan berdasarkan laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN). Harta kekayaan itu naik selama masa pandemi Covid-19.

Yang mengejutkan harta para menteri mengalami kenaikan sangat drastis sampai di atas Rp1 miliar. Bahkan totalnya ada yang mencapai triliunan.

Berikut sederet menteri yang harta kekayaannya naik selama pandemi Covid-19, Selasa (19/4).

Sandiaga Uno

menparekraf sandiaga uno rapat di dpr

©Liputan6.com/Angga Yuniar

Sandiaga Uno bisa dibilang menteri paling tajir. Pada 8 Maret 2022 lalu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) itu memperbarui laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN) miliknya.

Dalam laporan tersebut harta Sandiaga totalnya mencapai Rp10.617.085.468.830. Harta mantan Wagub DKI Jakarta itu naik sangat drastis dibanding saat awal menjabat sebagai Menparekraf.

Ketika awal menjabat, harta Sandiaga dilaporkan sebesar Rp3.815.767.386.190. Artinya dalam kurun satu tahun harta Sandiaga meningkat Rp6.801.318.082.640.

Sandiaga tercatat memiliki 17 tanah dan bangunan senilai Rp253.467.826.444. Tanah dan bangunan miliknya itu tersebar di Jakarta Selatan, Tangerang, Singapura, USA, dan Pandeglang.

Untuk harta bergerak, Sandiaga Uno melaporkan memiliki tiga mobil senilai Rp775 juta. Mobilnya yakni Nissan Grand Livina Minibus keluaran tahun 2013, Nissan X-Trail Minibus tahun 2015, dan Toyota Corolla Cross 18 HYB tahun 2021.

Sandiaga juga tercatat memiliki harta bergerak lainnya senilai Rp3,2 miliar. Dia juga memiliki surat berharga senilai Rp9.775.137.398.758.

Sandiaga tercatat memiliki kas dan setara kas senilai Rp787.641.667.949. Dia juga tercatat memiliki harta lainnya senilai Rp85.901.849.559. Namun, dia juga memiliki utang senilai Rp289.038.273.880.

Jadi harta kekayaan terbaru Sandiaga senilai Rp10,6 Triliun.

Luhut Binsar Pandjaitan

menko marves luhut binsar pandjaitan

©2022 Istimewa

Menteri Koordinator Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan memiliki total kekayaan fantastis. Kekayaan Luhut naik selama pandemi Covid-19. Data itu berdasarkan laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara atau LHKPN, terbitan 24 Maret 2021.

Luhut memiliki total harta kekayaan sebesar Rp745.188.108.997. Sebelumnya berdasarkan laporan LHKPN, 1 Mei 2020, Luhut memiliki total harta kekayaan Rp677.440.505.710.

Dengan demikian dalam kurun waktu satu tahun, kekayaan Luhut naik sebesar Rp67.440.505.710.

Secara rinci, Luhut memiliki harta kekayaan berupa tanah dan bangunan sebesar Rp244.019.517.000. Sedangkan alat transportasi dan mesin sebesar Rp2.485.097.000.

Dari total harta kekayaannya tersebut, Luhut memiliki mobil Isuzu Panther LM 25 Tahun 2006, dengan nilai Rp60 juta. Kemudian, ada juga mobil Lexus LS 460 AT Tahun 2016, Rp1,5 miliar dan Toyota Alphard 3.5 Q AT tahun 2016 senilai Rp900 juta.

Kemudian harta kekayaan lain Rp3.382.794.000, surat berharga Rp106.164.485.850, kas dan setara kas Rp194.009.888.867, harta lain Rp207.126.326.280, serta utang Rp12 miliar.

Wahyu Trenggono

menteri kelautan dan perikanan sakti wahyu trenggono

©2021 Merdeka.com/Anisyah Yusepa

Berdasarkan laman laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN), Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Sakti Wahyu Trenggono menjadi salah satu menteri yang harta kekayaannya meningkat selama pandemi Covid-19.

Harta kekayaan Wayhu pada 2020 dilaporkanmencapai Rp2,428 triliun. Sebelumnya pada 2019, kekayaan Trenggono hanya Rp1,947 triliun saat menjabat sebagai wakil menteri pertahanan (wamenhan).

Dengan begitu dalam setahun terakhir Kekayaan Trenggono meningkat Rp481 miliar.

Trenggono tercatat mempunyai 43 tanah dan bangunan yang tersebar di Bekasi, Sragen, Cianjur, Jakarta Selatan, Buleleng, Boyolali, Karanganyar, hingga Sleman. Total keseluruhan nilai harta tanah dan bangunan milik Treenggono mencapai Rp57,53 miliar.

Untuk harta bergerak, Trenggono tercatat mempunyai empat kendaraan senilai Rp2,982 miliar. Kendaraan Trenggono terdiri dari mobil Land Rover Jeep tahun 2013, mobil Audi RS 5 tahun 2015, mobil Mercedes Benz GLA 200 tahun 2018, dan motor Honda Beat tahun 2018. Trenggono tercatat mempunyai harta bergerak lainnya senilai Rp18,213 miliar.

Surat berharga yang dilaporkan Trenggono senilai Rp 2,14 triliun. Trenggono juga tercatat memiliki kas dan setara kas senilai Rp137,83 miliar. Terakhir, dia tercatat mempunyai harta lainnya senilai Rp71,58 miliar. Trenggono tercatat tak memiliki utang.

Prabowo Subianto

prabowo subianto di ugm

©Instagram/@ugm.yogyakarta

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto salah satu menteri yang memiliki total kekayaan tinggi. Berdasarkan laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara atau LHKPN pada tahun 2020, harta Prabowo mencapai Rp 2,029 triliun.

Sebelumnya harta kekayaan Ketum Partai Gerindra ini Rp2,005 triliun pada tahun 2019.

Prabowo tercatat memiliki 10 tanah dan bangunan yang berada di kawasan Jakarta Selatan dan Bogor senilai Rp273,32 miliar. Selain itu, ada juga delapan unit kendaraan senilai Rp1,25 miliar dengan rincian Toyota Alphard keluaran 2005, Honda CRV Jeep keluaran 2007, Land Rover Jeep keluaran 1994, Toyota Land Cruiser Jeep keluaran 1980, Mitsubishi Pajero Jeep keluaran 2000, motor Suzuki keluaran 2002, Toyota Lexus keluaran terbaru 2002, dan Land Rover Jeep keluaran 1992.

Kembali berdasarkan data LHKPN, Prabowo tercatat memiliki harta bergerak lainnya senilai Rp16,35 miliar dan surat berharga senilai Rp1,70 triliun. Kemudian ada kas dan setara kas senilai Rp2,52 miliar hingga mempunyai harta lainnya senilai Rp40 miliar.

(mdk/dea)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Harta Kekayaan Sandiaga Uno Naik Rp4 Triliun Selama Jadi Menteri Pariwisata
Harta Kekayaan Sandiaga Uno Naik Rp4 Triliun Selama Jadi Menteri Pariwisata

Tahun 2023, Sandiaga melaporkan nilai hartanya turun dan utang bertambah.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Harta Kekayaan Menteri Jokowi Jelang Purnatugas, Siapa Paling Tajir?
VIDEO: Harta Kekayaan Menteri Jokowi Jelang Purnatugas, Siapa Paling Tajir?

Sebagai pejabat negara, para menteri harus melaporkan harta kekayaannya kepada KPK

Baca Selengkapnya
Lima Menteri Prabowo Paling Kaya, Pertama Ternyata Bukan Erick Thohir
Lima Menteri Prabowo Paling Kaya, Pertama Ternyata Bukan Erick Thohir

Salah satu hal menarik dari jajaran menteri Kabinet Merah Putih adalah profil harta kekayaan mereka.

Baca Selengkapnya
Daftar Kekayaan Menteri dan Wakil Menteri yang Baru Dilantik Hari Ini, Siapa Paling Tajir?
Daftar Kekayaan Menteri dan Wakil Menteri yang Baru Dilantik Hari Ini, Siapa Paling Tajir?

Presiden Joko Widodo kembali melakukan reshuffle menteri dan wakil menteri Senin (17/7) hari ini.

Baca Selengkapnya
Ternyata Segini Gaji Menteri dan Wakil Menteri yang Baru Dilantik Jokowi
Ternyata Segini Gaji Menteri dan Wakil Menteri yang Baru Dilantik Jokowi

Segini gaji menteri dan wakil menteri yang baru dilantik Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya
Daftar Lima Menteri Terkaya Prabowo-Gibran, Ada yang Punya Bisnis Telekomunikasi hingga Punya Menara
Daftar Lima Menteri Terkaya Prabowo-Gibran, Ada yang Punya Bisnis Telekomunikasi hingga Punya Menara

Sederet nama yang dilantik, masih ada wajah lama yang kembali terpilih sebagai Menteri di pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
Harta Kekayaan Luhut Pandjaitan Naik Rp366 Miliar Selama Menjabat Menko Marves, Kini Mencapai Rp1 Triliun
Harta Kekayaan Luhut Pandjaitan Naik Rp366 Miliar Selama Menjabat Menko Marves, Kini Mencapai Rp1 Triliun

Harta kekayaan Menko Luhut mencapai Rp1,04 triliun. Laporan kekayaan tersebut disampaikan pada 22 Maret 2024 untuk periode 2023.

Baca Selengkapnya
Harta Kekayaan Menlu Retno Naik Rp26 Miliar Selama Jadi Menteri Era Jokowi, Kini Menjadi Rp34 Miliar
Harta Kekayaan Menlu Retno Naik Rp26 Miliar Selama Jadi Menteri Era Jokowi, Kini Menjadi Rp34 Miliar

Pada tahun 2015, Retno melaporkan total harta kekayaannya sebesar Rp8,2 miliar.

Baca Selengkapnya
Lima Menteri Prabowo Paling Miskin, Ada yang Tidak Punya Rumah
Lima Menteri Prabowo Paling Miskin, Ada yang Tidak Punya Rumah

Di urutan pertama daftar menteri termiskin di kabinet Prabowo ditempati Menteri Koordinator Bidang Hukum dan Hak Asasi Manusia dengan total kekayaan Rp1,6 M.

Baca Selengkapnya
Ini 5 Pejabat Terkaya di Indonesia, Hartanya Ada yang Capai Rp10 Triliun
Ini 5 Pejabat Terkaya di Indonesia, Hartanya Ada yang Capai Rp10 Triliun

Beberapa pejabat negara juga adalah seorang pengusaha.

Baca Selengkapnya
Ternyata, Segini Besaran Gaji dan Tunjangan Bakal Diterima Menteri Prabowo
Ternyata, Segini Besaran Gaji dan Tunjangan Bakal Diterima Menteri Prabowo

Seiring persiapan pelantikan, Prabowo telah memanggil beberapa calon menteri untuk mengisi pos-pos strategis dalam kabinetnya.

Baca Selengkapnya
Kondisi Jalan Rusak Berat, Harta Kekayaan Camat Parung Panjang Kini jadi Sorotan
Kondisi Jalan Rusak Berat, Harta Kekayaan Camat Parung Panjang Kini jadi Sorotan

Warga setempat terus protes kepadanya lantaran Icang dinilai abai terkait mobilitas truk tambang tersebut.

Baca Selengkapnya