Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sudah Tobat, Hercules Bicara Kematian & Pertanggungjawaban ke Allah Bikin Merinding

Sudah Tobat, Hercules Bicara Kematian & Pertanggungjawaban ke Allah Bikin Merinding Sudah Taubat Hercules Bicara Kematian. Kanal YouTube Grib Satgasus Channel ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Kisah perjalanan hidup Hercules Rozario Marshal atau biasa dikenal Hercules selalu menarik buat disimak. Mantan penguasa Tanah Abang itu kini sudah banyak berubah.

Ketua Umum Gerakan Rakyat Indonesia Baru (GRIB) itu telah berubah dan memilih jalan hidup yang lebih baik. Diketahui, Hercules telah memilih masuk Islam menjadi mualaf beberapa tahun lalu.

Videonya soal kematian dan pertanggungjawaban ke Allah pun belakangan menyita perhatian. Simak selengkapnya.

Dulu Preman Paling Ditakuti

sudah taubat hercules bicara kematian

Kanal YouTube Grib Satgasus Channel ©2021 Merdeka.com

Dalam sebuah pertemuan, Hercules ditemani oleh para anggota Ormas GRIB dan seorang tokoh agama. Ia mengaku pernah terjun ke 'dunia hitam' selama merantau dari Timor Leste ke Jakarta.

"Hampir dunia hitam se-Jakarta ini dikuasai. Zaman itu uang 500 perak masih berharga," kata Hercules seperti dikutip dari kanal YouTube Grib Satgasus Channel.

Seperti diketahui, Hercules merupakan mantan preman paling ditakuti era 1980-an yang telah bertaubat.

"Karena saya yakin mati itu urusan Tuhan. Sekali pun saya ditusuk, ditembak, dibacok, kalau memang belum waktunya, garis tangan Tuhan, saya tidak akan mati," ungkapnya.

Masih Kerap Dinilai Negatif

Menurutnya, meski kehidupannya sudah banyak mengalami perubahan tetap saja ada masyarakat yang memandangnya sebelah mata.

"Orang boleh bilang itu ketua umumnya (GRIB) preman, penjahat. Tapi itu orang hanya melihat dari kaca mata yang jauh. Bukan kaca mata yang jelas siapa itu Hercules," paparnya.

Tak Berani Berkata Bohong

sudah taubat hercules bicara kematian

Kanal YouTube Grib Satgasus Channel ©2021 Merdeka.com

Hercules menjamin segala ucapannya di atas benar adanya. Lantaran ia meyakini, bahwa semua akan dimintai pertanggungjawabannya oleh Allah SWT di akhirat kelak.

"Karena kita bicara ini Allah mendengar, Allah mencatat ya. Jadi kita tidak boleh bicara mengada-ngada. Karena kita akan diminta pertanggungjawabannya di akhirat sana, kapan kita dipanggil," ujar Hercules.

Hercules Bicara Kematian & Pertanggungjawaban ke Allah

sudah taubat hercules bicara kematian

Kanal YouTube Grib Satgasus Channel ©2021 Merdeka.com

Hercules lantas bicara soal kematian dan pertanggungjawaban kepada Tuhan. Menurutnya semua yang hidup itu pasti akan mati dan dimintai pertanggungjawaban oleh Allah. Karenanya harus berbuat baik semasa hidup.

"Pak presiden yang terhormat, ajudan-ajudan, para menterinya, pasti akan mati. Karena semua yang hidup itu pasti akan mati. Bukan saya mendoakan bapak Presiden. Ustaz, kiai harus mati. Orang miskin, preman, dan semua kita harus mati. Tinggal nunggu waktu saja," terang Hercules.

Hal itu membuatnya tak berhenti untuk berusaha berbuat baik dan beribadah.

"Jadi memang kita hidup ini cuma sementara. Saya puasa, jumatan dan kasih makan orang tidak berhenti-berhenti," pungkasnya.

Hercules Sukses jadi Pengusaha

Baru-baru ini Hercules mengungkapkan bahwa dirinya tengah menjalankan beberapa bisnis. Salah satunya dengan menekuni bidang perikanan di Muara Baru. Hal itu diungkapkannya dalam perbincangan bersama dengan Irjen (Purn) Ike Edwin.

"Saat ini, ada bisnis perikanan juga di Muara Baru," ungkapnya seperti terlihat dalam unggahan akun Instagram @dangikeedwin.

Selain itu, Hercules pun memiliki pasarnya sendiri. Kepribadiannya saat ini tak sama seperti di masa lalu. Dirinya mengalami perubahan yang lebih baik dan makin disegani oleh banyak orang.

"Ya ada ikan, ada pasar juga. Kebetulan pasar sendiri, di Cengkareng sini," imbuhnya.

Video Hercules Bicara Kematian

Berikut video Hercules bicarakan kematian dan pertanggungjawaban di hadapan Tuhan.

(mdk/kur)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kisah Eks Pegawai Maskapai Pilih jadi Pendakwah di Jalanan, Ujian Hidup Anak Istri Pindah Agama
Kisah Eks Pegawai Maskapai Pilih jadi Pendakwah di Jalanan, Ujian Hidup Anak Istri Pindah Agama

Ternyata, ia pernah mengalami ujian hidup yang begitu hebat. Pria itu mengaku bahwa istri dan anaknya sampai pindah keyakinan.

Baca Selengkapnya
Begini Ceritanya, 8 Foto Sabda Ahessa Mantan Wulan Guritno yang Dituding Hijrah Setelah Putus
Begini Ceritanya, 8 Foto Sabda Ahessa Mantan Wulan Guritno yang Dituding Hijrah Setelah Putus

Sabda Ahessa dikabarkan tengah jalani hijrah dan semakin tekun beribadah.

Baca Selengkapnya
Menag Yaqut: Mari Jadikan Semangat Hijrah Sebagai Inspirasi
Menag Yaqut: Mari Jadikan Semangat Hijrah Sebagai Inspirasi

Perjuangan Nabi Muhammad SAW telah menginspirasi para ulama dalam memperjuangkan kemerdekaan.

Baca Selengkapnya
Potret dan Kabar Terbaru Sabda Ahessa, Mengaku Dapat Hidayah Kini Makin Religius
Potret dan Kabar Terbaru Sabda Ahessa, Mengaku Dapat Hidayah Kini Makin Religius

Sabda Ahessa, mantan kekasih Wulan Guritno, kini tampil lebih religius setelah perubahan hidup yang mengejutkan.

Baca Selengkapnya
ASN Asal Temanggung Ini Putuskan Jadi Mualaf di Depan Gus Iqdam, Ngaku Dapat 'Hidayah' Lewat Mimpi
ASN Asal Temanggung Ini Putuskan Jadi Mualaf di Depan Gus Iqdam, Ngaku Dapat 'Hidayah' Lewat Mimpi

Momen saat seorang ASN jadi mualaf di hadapan Gus Iqdam dan ribuan jamaah ramai disorot.

Baca Selengkapnya
Kisah Penginjil Jadi Mualaf di Mojokerto karena Takut Mati, Ujungnya Justru Ditinggal Anak Istri
Kisah Penginjil Jadi Mualaf di Mojokerto karena Takut Mati, Ujungnya Justru Ditinggal Anak Istri

Niatnya jadi mualaf sempat terombang-ambing karena ia ditipu oknum ustaz

Baca Selengkapnya
Catat! Menko PMK Bocorkan Kunci Sederhana Indonesia Bisa Maju
Catat! Menko PMK Bocorkan Kunci Sederhana Indonesia Bisa Maju

Kuncinya dimulai dari diri sendiri. Salah satunya dengan melakukan hijrah.

Baca Selengkapnya
Perjalanan Spiritual Stevie Agnecya Sebelum Meninggal Dunia, Putuskan Mualaf, Sempat Berhijab, dan Dua Kali Umrah
Perjalanan Spiritual Stevie Agnecya Sebelum Meninggal Dunia, Putuskan Mualaf, Sempat Berhijab, dan Dua Kali Umrah

Sebelum menghembuskan nafas terakhirnya, ia mengambil keputusan yang mengejutkan banyak orang, yaitu memeluk agama Islam

Baca Selengkapnya
Ingat Riri Febriana? Mantan Artis Cilik Dulunya Berhijab, Kini Putuskan Pindah Agama
Ingat Riri Febriana? Mantan Artis Cilik Dulunya Berhijab, Kini Putuskan Pindah Agama

Riri Febriana, sosok yang tak asing di dunia hiburan. Dahulu, ia dikenal sebagai artis cilik dan berperan penting dalam sinetron populer, termasuk Genta Buana.

Baca Selengkapnya
Resmi Mualaf, lni Sosok Geoffrey Alain Gerald Calon Menantu Susi Pudjiastuti
Resmi Mualaf, lni Sosok Geoffrey Alain Gerald Calon Menantu Susi Pudjiastuti

Setelah resmi mualaf, Geoffrey dikabarkan akan menikahi Nadine Pascale Kaiser, putri Susi Pudjiastuti.

Baca Selengkapnya
Wamenag Saiful Rahmat Dasuki: Kepindahan ke IKN Wujud Hijrah Menuju Kemajuan
Wamenag Saiful Rahmat Dasuki: Kepindahan ke IKN Wujud Hijrah Menuju Kemajuan

Wamenag mengajak umat Islam untuk selalu optimis berhijrah.

Baca Selengkapnya
Memutuskan Hijrah usai Kerap Tampil sebagai Waria, Begini Potret Bobby Tince Dulu dan Kini
Memutuskan Hijrah usai Kerap Tampil sebagai Waria, Begini Potret Bobby Tince Dulu dan Kini

Dulu Ia sering mendapat peran kemayu dan tergabung dalam grup vokal dengan dandanan wanita, kini Bobby putuskan untuk hijrah.

Baca Selengkapnya