Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Warga Buat Laporan Polisi Bilang 'Terima Kasih Doang?, Ujungnya Diteriaki Rasis

Warga Buat Laporan Polisi Bilang 'Terima Kasih Doang?, Ujungnya Diteriaki Rasis Warga Buat Laporan Polisi Bilang 'Terima Kasih Doang?, Ujungnya Diteriaki Rasis. ©2022 Merdeka.com/twitter.com/rezkiachyana

Merdeka.com - Baru-baru ini viral Polisi yang meneriaki warga yang membuat laporan kehilangan di Polsek Palmerah Jakarta Barat.

Seorang warga yang berasal dari Padang tersebut mengaku bahwa ia mendapatkan teriakan bernada rasis dari Polisi usai mengambil surat kehilangan dari Polisi.

Merespons viralnya kasus tersebut Kapolsek Palmerah kemudian meminta maaf kepada korban dan memberikan sanksi kepada polisi yang melakukan rasisme tersebut. Simak ulasannya.

Orang lain juga bertanya?

Diteriaki Rasis

warga buat laporan polisi bilang 039terima kasih doang ujungnya diteriaki rasis

©2022 Merdeka.com/twitter.com/rezkiachyana

Dalam sebuah unggahan dari akun Twitter @rezkiachyana seorang warga yang membuat laporan kehilangan di Polsek Palmerah Jakarta Barat mendapatkan sikap rasisme.

Ia menuliskan dalam akun Twitternya dan menceritakan kronologi kejadian ketika ia membuat surat laporan kehilangan sampai mendapatkan teriakan yang tidak menyenangkan tersebut.

“Habis buat laporan kehilangan di Polsek Palmerah Jakarta Barat. Setelah suratnya gw terima, gw bilang terimakasih. Polisinya bilang ‘terimakasih doang?’ gw jawab: ‘iya’. Terus gw keluar ruangan polisinya teriakin gw. ‘P****g! Dasar P****g! Pelit!”

Kapolsek Meminta Maaf

warga buat laporan polisi bilang 039terima kasih doang ujungnya diteriaki rasis

©2022 Merdeka.com/twitter.com/rezkiachyana

Menindak viralnya cerita warga tersebut, Kapolsek Palmerah, AKP Dodi Abdul Rohim pun kemudian meminta maaf kepada korban, Rezki Achyana.

“Terhadap terkait viral anggota kami yang melakukan tindakan berbau rasis. Kami sudah minta maaf sama beliau dan alhamdulillah permohonan kami dimaafkan,” ujar Kapolsek Palmerah.

“Dan insya Allah ke depan kami akan mengawasi anggota lagi, akan melakukan kontrol dan ingin menjadikan momen kami untuk lebih baik lagi dalam melayani, mengayomi, dan melayani masyarakat. Terima kasih,” lanjutnya.

Kasus Berakhir Damai

warga buat laporan polisi bilang 039terima kasih doang ujungnya diteriaki rasis

©2022 Merdeka.com/twitter.com/rezkiachyana

Rezki Achyana yang menjadi korban rasisme tersebut juga memaafkan perlakuan polisi dan tidak akan melanjutkan kasus tersebut ke ranah hukum. Kasus tersebut pun kemudian berakhir damai.

“Malam ini setelah pertemuan dengan kepolisian di sini, dengan Pak Kapolsek juga, Pak Dodi, saya juga ingin menyampaikan bahwa permintaan maaf dari Kapolsek Palmerah saya terima,” ujar Rezki

“Dan tidak akan dilanjutkan untuk kepermasalahan pidana dan segala macam yang lain. Semoga ini bisa menjadi evaluasi juga dan dilakukan perbaikan untuk kedepannya bagi instansi kepolisian, lanjut Rezki.

Video Permohonan Maaf Kapolsek Palmerah

Video permohonan maaf Kapolsek Palmerah pun diunggah oleh Rezki. Ia juga menerima permohonan maaf tersebut.

Berikut ini adalah videonya:

Berikut adalah penjelasan saya dan Pak Dodi, Kapolsek Palmerah Jakarta Barat, berkaitan dengan penyelesaian permasalahan ini. pic.twitter.com/9QletLrWQY

— Rezki Achyana (@rezkiachyana) November 24, 2022 (mdk/mff)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Viral Turis Sebut Polisi Asyik Ngebir Saat Lapor Penjambretan di Bali, Ini Kata Polda
Viral Turis Sebut Polisi Asyik Ngebir Saat Lapor Penjambretan di Bali, Ini Kata Polda

Polda Bali meminta korban untuk melaporkan posisi polisi yang ngebir saat itu. Ada di pos mana atau polsek mana sehingga bisa ditelusuri.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Detik-Detik Tegang Polisi Vs Warga Saat Penangkapan Penipu di Sumatera Selatan
VIDEO: Detik-Detik Tegang Polisi Vs Warga Saat Penangkapan Penipu di Sumatera Selatan

Kondisi nahas dialami dua orang polisi saat menangkap terduga penipu daring di OKI, Sumatera Selatan.

Baca Selengkapnya
12 Pengeroyok Anggota Polisi Saat Hendak Bubarkan Tawuran Ditangkap
12 Pengeroyok Anggota Polisi Saat Hendak Bubarkan Tawuran Ditangkap

Akibat peristiwa itu, anggota Polres Jakpus mengalami luka robek pada bagian kepala.

Baca Selengkapnya
Viral Polisi Marah dan Maki Pengemudi Motor saat Menilang, Aksinya Jadi Buah Bibir
Viral Polisi Marah dan Maki Pengemudi Motor saat Menilang, Aksinya Jadi Buah Bibir

Akun Tik Tok fenderlita membagikan pengalaman suaminya yang ditilang polisi dan mendapat makian nama binatang.

Baca Selengkapnya
Minta Uang Operasional pada Korban Begal, Anggota Polsek Sukasari Bandung Ditahan
Minta Uang Operasional pada Korban Begal, Anggota Polsek Sukasari Bandung Ditahan

Aiptu US ditahan di Rutan Polrestabes Bandung hingga proses sidang disiplin dan pemberian sanksi.

Baca Selengkapnya
Polisi Marahi Pemotor dengan Kata-Kata Kasar, Dirlantas Polda Metro: Mohon Maaf, Kami Khilaf
Polisi Marahi Pemotor dengan Kata-Kata Kasar, Dirlantas Polda Metro: Mohon Maaf, Kami Khilaf

Dalam video yang beredar, polisi tersebut memaki seorang pemotor yang dia setop.

Baca Selengkapnya
Beda Kronologi Bentrok di Dago Versi Warga dan Polisi
Beda Kronologi Bentrok di Dago Versi Warga dan Polisi

Polisi memastikan gas air mata hanya ditembakkan ke jalan tidak ke arah permukiman warga.

Baca Selengkapnya
Kompolnas Minta Komika Diduga Jadi Korban Salah Tangkap di Pasuruan Segera Lapor
Kompolnas Minta Komika Diduga Jadi Korban Salah Tangkap di Pasuruan Segera Lapor

Kompolnas menyarankan Angga segera melapor ke Bid Propam Polda Jawa Timur apabila jadi korban

Baca Selengkapnya
Saat Polisi Terduga Pelaku Pencabulan Anak Tiri di Surabaya Menangis ke Nenek Korban agar Cabut Laporan
Saat Polisi Terduga Pelaku Pencabulan Anak Tiri di Surabaya Menangis ke Nenek Korban agar Cabut Laporan

Polisi yang diduga melakukan pencabulan terhadap anak tiri disebut sempat meminta pada pelapor untuk mencabut laporannya.

Baca Selengkapnya
Usai Saipul Jamil, Seorang Komika Diduga jadi Korban Salah Tangkap Dipukuli & Ditodong Pistol lalu Ditinggal Begitu Saja
Usai Saipul Jamil, Seorang Komika Diduga jadi Korban Salah Tangkap Dipukuli & Ditodong Pistol lalu Ditinggal Begitu Saja

Kejadian itu dialami komika asal Pasuruan bernama Angga Darmawan pada Sabtu, (6/1) malam.

Baca Selengkapnya