Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

3 BUMN Ini Dapat Peringkat idAAA

3 BUMN Ini Dapat Peringkat idAAA Logo PGN. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) memberikan peringkat idAAA kepada tiga Badan Usaha Milik Negara (BUMN), yakni PT Perusahaan Gas Negar Tbk (PGN), PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI, dan PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) atau PLN.

Adapun idAAA merupakan peringkat tertinggi yang diberikan oleh PEFINDO, dengan acuan kemampuan obligor untuk komitmen keuangan jangka panjang yang relatif superior dibanding obligor lainnya.

Pemberian rating tersebut diberikan setelah Pefindo melakukan periode publikasi hampir selama 3 bulan, yakni sejak 20 Februari 2019 hingga 14 Mei 2019.

Orang lain juga bertanya?

PGN, KAI dan PLN merupakan tiga perseroan yang sukses meraih peringkat tertinggi dari tot 29 entitas yang berasal dari berbagai sektor. Antara lain, sektor properti, kimia, pelabuhan, perkebunan, konstruksi, kelistrikan, telekomunikasi, minyak dan gas, pariwisata, makanan dan minuman, pengolahan, pertambangan, semen, jalan tol, serta pertambangan.

Selain ketiga BUMN tadi, sebanyak 8 entitas lain meraih rating idAA. Sementara terdapat 15 entitas yang menembus peringkat idA, dan 3 entitas yang mendapat rating idBBB.

Menurut catatan Pefindo, peringkat idAAA yang didapat PGN mencerminkan peran penting perseroan bagi Pemerintah RI. Posisi pasar perusahaan yang sangat kuat pada sektor distribusi dan transmisi gas domestik didukung oleh jaringan pipa yang ekstensif di Indonesia, dan likuiditas yang kuat untuk mendukung ekspansi usaha.

Sementara rating yang diperoleh KAI dinilai berdasarkan posisi bisnis perusahaan yang superior di sektor perkeretaapian dalam negeri, serta outlook pertumbuhan yang stabil dilihat dari volume penumpang dan pengangkutan yang lebih tinggi.

Sedangkan PLN menggondol peringkat idAAA lantaran beberapa faktor, seperti fleksibilitas finansial perusahaan yang kuat, posisi pasar yang superior, dan permintaan terhadap listrik yang terus bertumbuh.

Reporter: Maulandy Rizky Bayu Kencana

Sumber: Liputan6.com

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ini 20 Perusahaan Indonesia dengan Pendapatan Paling Besar
Ini 20 Perusahaan Indonesia dengan Pendapatan Paling Besar

Ada 18 BUMN yang masuk dalam daftar Fortune Indonesia 100 kali ini. Total pendapatan mereka mencapai Rp2.763,31 triliun.

Baca Selengkapnya
Kejar Target Jadi Perusahaan Berskala Global, PLN Indonesia Power Rebranding Tiga Anak Usahanya
Kejar Target Jadi Perusahaan Berskala Global, PLN Indonesia Power Rebranding Tiga Anak Usahanya

Rebranding tersebut berbasis pada masa depan yang fokus terhadap NZE, sehingga pengembangan EBT sangat di kedepankan.

Baca Selengkapnya
Daftar 5 Perusahaan Indonesia yang Masuk Dalam Perusahaan Terbaik di Dunia
Daftar 5 Perusahaan Indonesia yang Masuk Dalam Perusahaan Terbaik di Dunia

Lima perusahaan Indonesia berhasil masuk dan menunjukkan prestasi yang membanggakan di tingkat global.

Baca Selengkapnya
Daftar 20 BUMN yang Dapat Suntikan Modal Tunai dan Non Tunai
Daftar 20 BUMN yang Dapat Suntikan Modal Tunai dan Non Tunai

Penyertaan modal negara ini akan melibatkan BPK untuk memastikan akuntabel kinerja BUMN.

Baca Selengkapnya
Inovasi dan Transformasi Digital, PLN Tembus 2 Terbaik Daftar Fortune Indonesia 100
Inovasi dan Transformasi Digital, PLN Tembus 2 Terbaik Daftar Fortune Indonesia 100

PT PLN (Persero) berhasil masuk jajaran 2 besar dalam daftar 100 perusahaan terbesar di Indonesia yang dirilis Fortune Indonesia atau Fortune Indonesia 100.

Baca Selengkapnya
Ada 22 BUMN Sakit, Tapi 4 Perusahaan Ini Bisa Diselamatkan
Ada 22 BUMN Sakit, Tapi 4 Perusahaan Ini Bisa Diselamatkan

Langkah penyelamatan 4 perusahaan ini tergantung separah apa kondisinya.

Baca Selengkapnya
Pertamina NRE Raih Peringkat ESG Rating Terbaik ke-3 Dunia
Pertamina NRE Raih Peringkat ESG Rating Terbaik ke-3 Dunia

Pertamina NRE masuk dalam posisi terbaik ke-3 secara global untuk sektor Independent Power Producer & Trader.

Baca Selengkapnya
Perusahaan BUMN Sumbang Pajak Rp439 Triliun Sepanjang 2023, Ini Daftar 20 Teratas
Perusahaan BUMN Sumbang Pajak Rp439 Triliun Sepanjang 2023, Ini Daftar 20 Teratas

Erick menyebut capaian ini tak lepas dari program Transformasi BUMN yang terus dilakukan untuk  meningkatkan kinerja dan produktivitas perusahaan.

Baca Selengkapnya
Strategi PTPN V Bangun Pembangkit Tenaga Biogas Diganjar Asean Energy Awards 2023
Strategi PTPN V Bangun Pembangkit Tenaga Biogas Diganjar Asean Energy Awards 2023

Strategi PTPN V dalam memperkuat pemanfaatan EBT adalah melalui sinergi dan transfer pengetahuan dengan berbagai pihak.

Baca Selengkapnya
Pabrik Pupuk di Aceh dan Industri Sumut Dapat Pasokan Gas Bumi, Sumber Pasokannya dari Daerah Ini
Pabrik Pupuk di Aceh dan Industri Sumut Dapat Pasokan Gas Bumi, Sumber Pasokannya dari Daerah Ini

Pemanfaatan gas bumi dari WK B diharapkan dapat menjaga keberlangsungan penyaluran gas di wilayah Aceh dan Sumatera Utara.

Baca Selengkapnya
Terungkap, Ini Kunci PLN Indonesia Power Garap Proyek di Dalam dan Luar Negeri
Terungkap, Ini Kunci PLN Indonesia Power Garap Proyek di Dalam dan Luar Negeri

PLN IP mencatatkan kinerja terbaik di Semester I-2023. PLN IP meraih Nilai Kinerja Organisasi (NKO) 102,78 menjadi yang tertinggi di antara Subholding PLN.

Baca Selengkapnya
Alasan Pemerintah Rajin Suntik Dana PNM kepada Perusahaan BUMN
Alasan Pemerintah Rajin Suntik Dana PNM kepada Perusahaan BUMN

Kemenkeu berencana memberikan dana suntikan PMN kepada tiga perusahaan pelat merah senilai Rp28,15 triliun.

Baca Selengkapnya