35 tahun melantai di bursa, aset Unilever melejit 110 kali lipat
Merdeka.com - PT Unilever Indonesia Tbk memperingati 35 tahun sahamnya tercatat di Bursa Efek Indonesia. Dalam kurun waktu tersebut, saham perseroan telah naik lebih dari 1.570 kali dibandingkan saat lPO.
Presiden Direktur PT Unilever Indonesia, Hemant Bakshi, mengatakan aset perseroan juga bertumbuh lebih dari 110 kali lipat, dari Rp 140,4 miliar pada awal 1982 menjadi Rp 16,8 triliun pada kuartal ketiga 2016.
"Dalam tiga bulan terakhir, rata-rata 2 juta saham Unilever diperdagangkan setiap harinya. Pada akhir tahun lalu kami menduduki peringkat 5 kapitalisasi pasar terbesar, dengan nilai Rp 296 triliun atau sekitar 5,11 persen dari total kapitalisasi bursa," katanya di Gedung BEI, Jakarta, Rabu (11/1).
-
Kenapa saham BRI naik 61,5 kali lipat? Apabila mempertimbangkan stock split dan right issue, sampai dengan saat ini, tercatat saham BBRI telah naik 61,5 kali lipat apabila dibandingkan dengan harga pada saat IPO.
-
Siapa orang terkaya di Indonesia? Adapun Prajogo Pangestu seorang pengusaha yang masuk posisi pertama sebagai orang terkaya di Indonesia dengan kekayaan bersih sekitar 55,6 miliar dollar AS atau sekitar Rp862,8 triliun (dalam kurs Rp 15.519 per USD).
-
Apa yang naik 90% di Pertamina? Lonjakan tertinggi terjadi pada Pertamax Turbo dengan jumlah 938 kiloliter (KL)/hari, naik 90,7% dibandingkan penjualan normal 492 KL/hari.
-
Kenapa rupiah Indonesia hiperinflasi pada tahun 1963-1965? Di awal kemerdekaan Indonesia, sistem nilai tukar rupiah yang diterapkan yaitu kurs tetap. Artinya, sebuah negara harus ada cadangan devisa yang terkontrol. Akan tetapi sebagai negara baru Indonesia hanya punya sedikit cadangan devisa. Ekonomi Indonesia kemudian diperburuk saat bergulirnya agresi militer Belanda II.
Sementara itu selama tahun 2016 Unilever Indonesia sudah menyerap lebih dari 6.000 tenaga kerja langsung di seluruh Indonesia. Sedangkan, jumlah orang yang mendapatkan mata pencaharian sebagai dampak dari bisnis perseroan di Indonesia mencapai sekitar 300.000 (laporan Oxfam tahun 2005).
Dirinya mengungkapkan kunci sukses keberhasilan bisnis Unilever Indonesia juga dipacu oleh komitmen Unilever dalam menjalankan bisnis secara berkelanjutan dan bertanggung jawab, dengan penerapan bisnis model '4G' yaitu, pertumbuhan yang konsisten (consistent growth), pertumbuhan yang menguntungkan (profitable growth), pertumbuhan yang kompetitif (competitive growth), dan pertumbuhan yang bertanggungjawab dan berkelanjutan (sustainable growth).
"Untuk memastikan bahwa bisnis kami mengalami pertumbuhan yang berkelanjutan (sustainable growth), kami memiliki strategi bisnis yang dinamakan Unilever Sustainable Living Plan (USLP). Strategi ini bertujuan mengembangkan bisnis seraya mengurangi dampak lingkungan dan meningkatkan manfaat yang positif bagi masyarakat," kata Hemant.
(mdk/bim)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Unilever Indonesia juga mencatat penjualan bersih sebesar Rp38,6 triliun dengan peningkatan margin kotor sebesar 346 bps dibandingkan 2022.
Baca SelengkapnyaCapaian laba ini ditopang oleh peningkatan pendapatan domestik mencatat sebesar 24,7 persen.
Baca SelengkapnyaPeningkatan harga bahan baku dan perang harga ditingkat konsumen ternyata tidak menghalangi penguatan fundamental Unilever.
Baca SelengkapnyaUnilever berupaya turut mengatasi berbagai permasalahan lingkungan dan sosial.
Baca SelengkapnyaPada paruh pertama 2024 ini Unilever menangani beberapa tantangan jangka pendek sembari terus mencatatkan kemajuan di bagian-bagian yang penting.
Baca SelengkapnyaDirektur Utama PT Unilever Indonesia Tbk, Benjie Yap, menegaskan pentingnya langkah-langkah pemulihan yang telah diambil oleh Perseroan.
Baca SelengkapnyaPosisi baru Ira di Unilever akan diumumkan pada waktunya, dan suksesi kepemimpinan akan diajukan pada Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) Perseroan.
Baca SelengkapnyaInflasi dan biaya hidup berdampak signifikan terhadap kebiasaan belanja konsumen. Ini berdampak pada keuangan Unilever Indonesia.
Baca SelengkapnyaPada tahun 2023, Unilever Indonesia mencatatkan penjualan bersih sebesar Rp38,6 triliun dengan laba bersih mencapai Rp4,8 triliun.
Baca SelengkapnyaPeningkatan nilai saham BBRI selaras dengan kinerja BRI yang terus tumbuh secara berkelanjutan.
Baca SelengkapnyaPadwestiana Kristanti merupakan perempuan lulusan Universitas Gajah Mada.
Baca SelengkapnyaSecara tren, investasi Singapura di Indonesia terus mengalami lonjakan selama beberapa tahun terakhir.
Baca Selengkapnya