4 Fakta soal proses rekrutmen CPNS sejak pendaftaran resmi ditutup 31 Agustus
Merdeka.com - Hasil Seleksi Administrasi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) dan Mahkamah Agung (MA) diumumkan, Selasa (5/9). Dari 1.146.853 orang yang memasukkan lamaran, sebanyak 1.116.138 melamar di Kemenkumham dan 30.715 melamar di MA.
Sesuai jadwal hasil seleksi administrasi baik di Kemenkumham maupun di MA diumumkan pada Selasa (5/9), dan dapat diakses melalui portal: di tiga portal resmi ini yakni http://bkn.go.id/, https://cpns.kemenkumham.go.id dan https://mahkamahagung.go.id/id.
Para pelamar yang dinyatakan lulus seleksi administrasi berhak mengikuti pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dengan CAT BKN. SKD di KemenkumHAM dan MA ini dijadwalkan akan berlangsung pada September 2017 mendatang. Dan bagi pelamar yang lulus, selanjutnya akan mengikuti tahapan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).
-
Siapa yang menetapkan jadwal seleksi CPNS 2023? Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) melalui Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah menetapkan jadwal tahapan pelaksanaan seleksi calon Aparatur Sipil Negara (ASN) 2023.
-
Dimana situs resmi KPU untuk cek DPT? Cara cek DPT online bisa dilakukan dengan mudah. Berikut langkah-langkah mengecek apakah Anda sudah terdaftar dalam DPT: 1. Kunjungi laman resmi KPU di infopemilu.kpu.go.id 2. Setelah itu, pilih menu Cek DPT Online 3. Masukkan NIK atau Nomor Paspor bagi Pemilih Luar Negeri 4. Klik Pencarian 5. Jika telah terdaftar, muncul informasi nama lengkap, nomor DPT, dan alamat TPS.
-
Kapan pengumuman hasil SKD CPNS 2024 diumumkan? Pengumuman hasil Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 sudah mulai bisa dicek sejak hari Minggu, 17 November 2024.
-
Bagaimana cara mengecek hasil SKD CPNS 2024? Untuk mengecek pengumuman hasil SKD CPNS BKN 2024 dapat melalui tiga cara, yaitu pada portal SSCASN, pengumuman BKN tiap instansi, dan laman sertifi-CAT BKN.
-
Kapan pendaftaran CPNS 2023 dimulai? Kemudian dilanjutkan pendaftaran seleksi akan dimulai pada 17 September 2023 hingga 6 Oktober 2023.
-
Kapan pendaftaran CPNS 2023 dibuka? Pembukaan rekrutmen CPNS 2023 akan dimulai dari tanggal 17 September hingga 6 Oktober 2023.
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, para pelamar akan memperebutkan 19.210 formasi CPNS yang terdiri dari formasi di Kemenkumham 17.962 orang dan MA 1.684 orang.
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Asman Abnur mengakui kementerian lain banyak yang meminta tambahan pegawai. Namun dia belum dapat mengabulkannya, lantaran harus kajian terlebih dahulu.
"Minta sih ada, tapi kan lagi kita proses semua," ujarnya.
Berikut merdeka.com akan merangkum sejumlah hal perlu pelamar tahu mengenai proses penerimaan hingga saat pendaftaran resmi ditutup.
1.146.853 orang memasukkan lamaran
Berdasarkan data SSCN BKN per 31 Agustus 2017 Pukul 8:33 WIB, menurut Deputi Bidang Sistem Informasi Iwan Hermanto terdata total pelamar KemenkumHAM dan MA sudah mencapai 1.133.181. Di mana, rincian adalah jumlah pelamar KemenkumHAM sebanyak 1.102.466. Sementara, jumlah pelamar MA sebanyak 30.715.
3 Provinsi ini sumbang pelamar terbanyak
Data SSCN BKN mencatat pelamar KemenkumHAM dan MA paling banyak berada di 3 (tiga) daerah di Indonesia. Yakni Sumatra Utara, Jawa Barat, dan Jawa Tengah.Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian Badan Kepegawain Negara (BKN), Iwan Hermanto mengatakan, pendaftaran untuk formasi SLTA dan D3 Kemenkumham dan formasi S1 MA telah ditutup pada tanggal 26 Agustus kemarin dan untuk formasi S1 Kemenkumham ditutup pada tanggal 31 Agustus 2017.
Ini posisi paling banyak dilamar di KemenkumHAM
Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (KemenkumHAM) telah resmi ditutup pada Kamis (31/8) lalu. Sebanyak 634.131 orang dari total 1,11 juta orang telah mendaftar untuk melamar 13.720 formasi CPNS Penjaga Tahanan.Selain Penjaga Tahanan, formasi lain di Kemenkumham yang menjadi favorit pelamar adalah Analis Keimigrasian Pertama, di mana terdapat 171.880 pelamar yang akan memperebutkan 2.049 formasi.Selanjutnya, 36.926 pelamar yang memperebutkan 13 formasi Pemeriksa Paten Pertama, 32.203 pelamar yang memperebutkan 15 formasi Auditor Pertama, dan 32.213 pelamar memperebutkan 13 formasi Pemeriksa Merek Pertama.Sayangnya, untuk formasi Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin hanya diincar oleh 2 pelamar. Demikian juga dengan formasi Dokter Spesialis Anestesi Pertama yang diincar oleh 2 pelamar, dan formasi Dokter Spesialis Penyakit Dalam Pertama diperebutkan oleh 9 pelamar.
Ini posisi paling banyak dilamar di MA
Sementara untuk formasi CPNS di Mahkamah Agung (MA), dari 30.715 pendaftar yang memasukkan lamaran, sebanyak 28.707 pelamar mengincar posisi sebagai Calon Hakim untuk formasi Umum.Sebanyak 130 pelamar mengincar 32 formasi untuk Putra/Putri Papua dan Papua Barat, dan 1.878 pelamar mengincar 168 formasi yang disediakan untuk Lulusan Terbaik.Angka-angka di atas terungkap dari Rekapitulasi Akhir Pelamar CPNS di Kemenkumham dan MA yang disampaikan Badan Kepegawaian Negara (BKN) berdasarkan laman resminya hingga Kamis (31/8) pukul 23:59 WIB.
Â
(mdk/bim)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Pengumuman hasil seleksi administrasi CPNS Kemenag dilakukan pada Selasa, 17 September 2024.
Baca SelengkapnyaMengingat pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) telah selesai pada 22 Desember lalu.
Baca SelengkapnyaKemenag mengumumkan seleksi CPNS dan PPPK 2023. Masing-masing, 68 formasi CPNS dan 4.057 formasi PPPK.
Baca SelengkapnyaKemenkumham merupakan instansi dengan jumlah pelamar submit terbanyak.
Baca SelengkapnyaTotal pelamar yang diterima di Kemenag sebanyak 59 peserta dari 68 formasi yang tersedia.
Baca SelengkapnyaHasil administrasi juga akan diikuti dengan masa sanggah dan jawab sanggah yang akan berlangsung hingga 23 Oktober.
Baca SelengkapnyaAdapun pelamar yang bisa mengecek kelulusan PPPK Guru ini adalah mereka yang telah melewati berbagai tahapan ujian CASN.
Baca SelengkapnyaTahun ini Mahkamah Agung akan membuka sebanyak 1.669 formasi untuk CPNS 2023.
Baca SelengkapnyaJika hasil cetak kartu pendaftaran tidak sesuai dengan isiannya, maka Anda bisa melakukan pembersihan riwayat.
Baca SelengkapnyaTahapan hasil seleksi administrasi akan diikuti dengan adanya masa sanggah, di mana pelamar diberikan kesempatan melakukan sanggah.
Baca SelengkapnyaKetentuan ini merujuk pada penyesuaian jadwal seleksi CASN 2023 tanggal 9 Oktober lalu.
Baca SelengkapnyaHasil seleksi adminitrasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tenaga Teknis di lingkungan kerja BKN sudah diumumkan.
Baca Selengkapnya