6 Kesalahan fatal kelola uang dan akan disesali di usia 30 tahun
Merdeka.com - Menjadi kaya dan bergelimang harta adalah impian hampir semua masyarakat dunia. Namun terkadang, impian tidak sejalan dengan tindakan yang dilakukan. Disadari atau tidak, berbagai kesalahan dalam mengelola uang terus diulang.
Semua orang pasti pernah membuat kesalahan, baik kesalahan kecil maupun besar. Ketika membuat kesalahan yang berkaitan dengan uang, ini bisa sangat berbahaya. Kesalahan dalam mengatur uang kerap dilakukan anak muda berusia di bawah 30 tahun.
Kebanyakan orang yang membuat kesalahan tersebut akan menyesalinya ketika usia 30 tahun. Pada usia muda, mereka asik berfoya-foya dan baru akan sadar di usia 30 tahun.
-
Kenapa impulsif membeli jadi berbahaya untuk keuangan? Perilaku ini membuat seseorang menjadi lebih boros karena membeli sesuatu hanya berdasarkan keinginan dan bukan atas dasar kebutuhan. Perilaku impulsive buying ini pun bisa berbahaya bagi kestabilan finansial.
-
Mengapa impulsive buying berbahaya bagi keuangan? Kebiasaan ini mungkin terlihat sepele, tapi ternyata bisa membuat kondisi keuangan pribadi jadi tidak sehat.
-
Kenapa uang mutilasi berbahaya? Beredarnya uang mutilasi ini tentu merugikan masyarakat, karena bagi si penerima, uang ini tidak bisa digunakan dalam transaksi ataupun ditukarkan dengan uang yang sah.
-
Mengapa gaya hidup konsumtif bisa menyebabkan masalah keuangan? Gaya hidup konsumtif sering kali membuat seseorang mengeluarkan uang lebih banyak daripada yang mereka mampu, menggunakan kredit atau pinjaman untuk memenuhi kebutuhan konsumtif mereka. Penggunaan kartu kredit yang berlebihan dan pinjaman konsumtif tanpa perencanaan yang matang dapat menyebabkan tumpukan hutang yang sulit dilunasi.
-
Mengapa masyarakat harus waspada terhadap uang mutilasi? Namun demikian, kewaspadaan masyarakat terhadap segala bentuk tindak pidana uang palsu perlu terus ditingkatkan, salah satunya terhadap modus menggabungkan uang rupiah asli dengan palsu tersebut.
-
Bagaimana cara menghindari investasi bodong? Masyarakat harus semakin waspada dan cermat dalam memilih produk investasi. Jangan ragu untuk bertanya dan mencari informasi lebih lanjut sebelum berinvestasi.
Berikut kesalahan yang kerap dilakukan saat usia 30 tahun. Berikut ulasannya seperti dikutip dari lifehack.org:
Melupakan asuransi
Asuransi adalah sumber daya yang sangat berharga untuk masa tua. Anda tidak pernah tau apa yang akan terjadi ketika Anda berusia30, Â 40 atau 50 tahun. Bisa saja semua berjalan tidak seperti yang Anda rencanakan.
Investasi di asuransi akan memberikan Anda ketenangan pikiran. Satu asuransi yang penting Anda miliki adalah asuransi cacat total. Saat usia 30 tahun, aset terpenting bagi Anda adalah kemampuan Anda bekerja dan mendapatkan uang.
Asuransi berperan sangat penting untuk menggantikan Anda ketika sesuatu yang tak diinginkan terjadi. Sayangnya, masih banyak orang enggan mengeluarkan sedikit uang untuk masa depan yang lebih aman.
Lupa membahas soal uang di pernikahan
Pernikahan adalah salah satu jenjang hidup yang paling berarti bagi setiap orang. Namun, terkadang ada yang lupa membahas masalah keuangan setelah menikah.
Memang tak semua berpikiran berbagi penghasilan untuk membayar sejumlah tagihan. Namun tak salah jika Anda mulai menentukan siapa yang akan membayar tagihan listrik, gas, langganan televisi, atau tagihan lainnya.
Gila mobil
Semua orang bermimpi mempunyai mobil mewah yang bisa ngebut di jalanan. Namun, pengeluaran berlebihan pada mobil adalah salah satu kesalahan yang kerap dilakukan dan mengantar Anda pada azab keuangan.
Tahan diri untuk pengeluaran dan mulailah berhemat sehingga Anda tidak akan menyesal di kemudian hari, terutama ketika usia sudah lebih 30 tahun.
Menghabiskan banyak uang di pesta pernikahan
Kita semua menginginkan pesta pernikahan yang mewah karena hanya akan terjadi sekali seumur hidup. Namun, jangan terlalu mengikuti hawa nafus dan kebijaksanaan mengelola uang harus ditampilkan.
Kesalahan menghamburkan uang saat pesta pernikahan kerap dilakukan pasangan berusia 20-an. Jangan biarkan ini terjadi pada Anda, dan berhematlah ketika Anda masih bisa.
Jangan menghabiskan uang secara sia sia untuk pesta satu malam. Ini menjadi kesalahan besar dan terkadang tidak dapat diperbaiki.
Kembali sekolah tanpa alasan jelas
Kembali sekolah dan melanjutkan pendidikan jadi cita-cita sebagian orang. Namun, ini hanya akan sia sia ketika Anda belum tahu apa yang harus Anda lakukan dalam hidup.
Untuk itu Anda harus berpikir keras ketika ingin melanjutkan sekolah ke jenjang yang lebih tinggi. Disarankan juga mencari pekerjaan kedua dan jangan berhenti kerja hanya untuk menyelesaikan studi Anda.
Bekerja demi uang
Ketika masih muda, jangan bekerja demi uang. Anda bekerja untuk mempersiapkan diri ke jenjang selanjutnya.
Uang bukanlah segalanya di dunia ini, Anda tidak bisa membeli cinta dan mimpi dengan uang. Sebaliknya, lakukan pekerjaan yang Anda cintai dan kemudian berharap dengan pekerjaan itu bisa mencetak uang miliaran rupiah di masa depan.
Anda tidak hanya bekerja dan mendapat uang untuk hari ini. Pikirkan tentang tujuan jangka panjang. (mdk/sau)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Upaya seseorang untuk menghemat pengeluaran kecil yang dia lakukan, tetapi justru melakukan pemborosan dengan melakukan pengeluaran dalam jumlah besar.
Baca SelengkapnyaTak hanya itu, Anda juga harus berhati-hati dengan tawaran investasi-investasi bodong yang hingga saat ini marak terjadi dan terus memakan korban.
Baca SelengkapnyaPemikiran yang harus dihindari agar keuangan Anda tetap stabil,
Baca SelengkapnyaMenabung dapat membuat kehidupan jauh lebih baik. Tapi harus diingat, menabung tidak dapat dilakukan dengan sembarangan.
Baca SelengkapnyaSebanyak 12 persen generasi muda mengaku pengeluaran sering melebihi pemasukan.
Baca SelengkapnyaHolmes mendadak bangkrut setelah alat-alat kesehatan buatannya diragukan.
Baca SelengkapnyaBlunder adalah kesalahan besar yang dilakukan secara tidak sengaja, sering kali akibat kecerobohan atau keputusan yang terburu-buru.
Baca SelengkapnyaDi usia ini, sikap bijak menjadi penentu apakah Anda menerapkan hidup sebagai ‘orang kaya’ atau sebaliknya.
Baca SelengkapnyaMenjadi orang kaya sebelum usia 30 tahun bukan hal yang mustahil.
Baca SelengkapnyaBahkan, uang kertas yang ditabung di dalam celengan tersebut terlihat hancur hingga tak berbentuk usai dimakan rayap.
Baca Selengkapnya