Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

6 Tingkatan Nilai Perusahaan di Sektor Startup, Unicorn Posisi Berapa?

6 Tingkatan Nilai Perusahaan di Sektor Startup, Unicorn Posisi Berapa? Ilustrasi startup unicorn. © CBC

Merdeka.com - Debat kedua capres tadi malam membuat jagat dunia maya heboh. Hal ini karena Calon Presiden Nomor Urut 01, Joko Widodo, menyinggung soal unicorn dalam pertanyaannya.

Pada saat itu, Jokowi mengajukan pertanyaan mengenai rencana infrastruktur yang bakal dibangun oleh Prabowo terkait dengan dukungan startup unicorn. Saat diberi pertanyaan mengenai unicorn, Prabowo sempat ragu, dan memastikan kembali mengenai pertanyaan yang diajukan.

"Unicorn, apa yang dimaksud unicorn? Maksud bapak yang online-online itu?" tanya Prabowo.

Unicorn sendiri merupakan sebuah istilah yang familiar dalam perusahaan startup. Namun ternyata tingkatan startup unicorn bukan yang tertinggi.

Dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Senin (18/2), ada beberapa tingkatan perusahaan startup yang menggambarkan nilai valuasi yang dimiliki oleh perusahaan. Unicorn posisi berapa?

Reporter: Novita AyuningtyasSumber: Liputan6

Level Cockroach

Level pertama dalam tingkatan startup adalah Cockroach atau kecoa. Perusahaan yang disebut sebagai Cockroach ini merupakan perusahaan yang masih kecil atau baru saja dirintis. Sehingga nilai valuasi yang dimiliki oleh perusahaan ini masih terbilang sedikit.

Namun meski nilai valuasi masih kecil, perusahan-perusahan yang dalam kategori ini biasanya ulet dan juga giat untuk tetap mempertahankan perusahannya. Dalam level ini, biasanya para pendiri akan menarik angel investor atau para pemodal yang mulia atau seseorang yang memberikan modal untuk bisnis perusahaan rintisan atau yang sedang bertumbuh.

Biasanya para angel investor ini akan diberi imbalan obligasi koncersi atau ekuitas kepemilikan.

Level Ponies

Level selanjutnya ialah level Ponies atau kuda poni. Ponies sendiri merupakan istilah yang digunakan bagi sebuah perusahaan yang memiliki nilai valuasi hingga USD 10 juta atau berkisar Rp 140 miliar.Tentu saja perusahaan ini merupakan perusahaan yang telah berhasil mengembangkan startup miliknya. Apabila sebuah perusahaan dalam level ini bisa bertahan, maka kemungkinan untuk menaikkan nilai dari valuasi juga semakin besar. Hal ini dikarenakan para investor tentu saja akan lebih tertarik untuk menanamkan modal agar nilai valuasi menjadi lebih besar.

Level Centaurs

Centaurs sendiri merupakan makhluk dalam kisah mitologi Yunani. Ia adalah makhluk yang memiliki badan kuda namun berkepala manusia. Dalam level Centaurs, sebuah perusahaan haruslah memiliki nilai valuasi hingga USD 100 juta atau sekitar Rp 1,40 triliun.Tentu saja jika perusahaan ini dapat bertahan dengan nilai valuasi hingga USD 100 juta, maka para investor besar kelas besar pun akan tertarik untuk mananamkan modal. Karena bila banyak modal yang ada dalam perusahaan tersebut, kemungkinan untuk menambah nilai valuasi pun semakin besar.

Level Unicorn

Kasta Unicorn dalam sebuah perusahaan startup sendiri tergolong besar. Karena masih sedikit perusahaan-perusahaan yang bisa menembus level ini. Unicorn sendiri merupakan istilah yang digunakan untuk perusahaan yang telah memiliki nilai valuasi sebesar USD 1 miliar atau sekitar Rp 14 triliun. Di Indonesia sendiri, saat ini terdapat empat perusahaan yang telah berada dalam level Unicorn.

Level Decacorn

Level Decacorn sendiri merupakan level bagi perusahaan startup yang memiliki nilai valuasi sebesar USD 10 miliar setara dengan Rp 140 triliun. Tentu saja perusahaan yang telah mencapai level ini merupakan perusahaan besar.Selain itu, apabila perusahaan startup telah mencapai level ini, maka akan semakin sulit untuk mencari para investor. Hal ini tentu saja para investor harus memiliki kapasitas dana yang besar.

Level Hectocorn

Perusahaan startup yang memiliki level Hectocorn sendiri merupakan perusahaan yang memiliki nilai valuasi sebesar USD 100 miliar atau sekitar Rp 1.400 triliun. Tentu saja perusahaan ini merupakan perusahaan level dunia.Beberapa perusahaan dunia pun yang telah mencapai level Hectocorn, seperti Google, Apple, Microsoft serta Facebook. Perusahaan yang mampu mencapai level ini biasanya lahir hanya 1 hingga 3 perusahaan saja untuk setiap tahunnya.

 

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Gibran Gunakan Istilah Sulit Seperti Jokowi di Pilpres 2019, Ini Tanggapan TPN Ganjar-Mahfud
Gibran Gunakan Istilah Sulit Seperti Jokowi di Pilpres 2019, Ini Tanggapan TPN Ganjar-Mahfud

Dalam debat, Gibran sempat bertanya ke Mahfud Md seputar regulasi penyimpanan dan penangkapan karbon, atau Carbon Capture Storage (CCS).

Baca Selengkapnya
Luhut Pamer Jumlah Startup Indonesia Terbesar ke-6 di Dunia, Kalahkan Jerman dan Perancis
Luhut Pamer Jumlah Startup Indonesia Terbesar ke-6 di Dunia, Kalahkan Jerman dan Perancis

Berdasarkan data Startup Ranking, jumlah perusahaan rintisan di dunia per 10 Mei 2023 mencapai 144.688.

Baca Selengkapnya
Gibran Dituding Tiru Strategi Jokowi Saat Debat, TKN: Pihak yang Kalah Mencari-cari Alasan
Gibran Dituding Tiru Strategi Jokowi Saat Debat, TKN: Pihak yang Kalah Mencari-cari Alasan

TKN menyebut, semua pihak memiliki strategi masing-masing dalam kontestasi Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Daya Saing Indonesia di Posisi ke-45, Menko Airlangga: Jumlah Startup di Indonesia Lebih Banyak dari Jerman
Daya Saing Indonesia di Posisi ke-45, Menko Airlangga: Jumlah Startup di Indonesia Lebih Banyak dari Jerman

Dalam 5 tahun, posisi daya saing RI naik 11 Peringkat dari nomor 56 ke 45.

Baca Selengkapnya
Debat Perdana Pilkada Jabar, Jeje-Ronald Datang Awal, Dedi-Erwan Terakhir
Debat Perdana Pilkada Jabar, Jeje-Ronald Datang Awal, Dedi-Erwan Terakhir

Pasangan Calon (Paslon) yang bersaing di Pilkada Jabar akan menjalani debat perdana yang berlangsung di Graha Sanusi Universitas Padjadjaran (Unpad).

Baca Selengkapnya
Strategi Pramono Anung Jelang Debat Kedua Pilkada Jakarta
Strategi Pramono Anung Jelang Debat Kedua Pilkada Jakarta

Debat kedua Pilkada Jakarta 2024 akan dilangsungkan pada Minggu, 27 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya
Jadwal Debat Cawapres Jumat 22 Desember, Ini Temanya
Jadwal Debat Cawapres Jumat 22 Desember, Ini Temanya

Debat akan berlangsung selama enam segmen dengan total durasi yaitu 120 menit.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Nyaring Suara Pramono-Rano Doel Tutup Debat Singgung Anggaran
VIDEO: Nyaring Suara Pramono-Rano Doel Tutup Debat Singgung Anggaran "Duitnya dari Mane?"

Mereka juga mengungkit terkait anggran APBN Jakarta untuk mendukung tiap program yang dijanjikannya

Baca Selengkapnya
Debat Cawapres, Cak Imin Janjikan Rp150 Triliun untuk Kredit Usaha Anak Muda
Debat Cawapres, Cak Imin Janjikan Rp150 Triliun untuk Kredit Usaha Anak Muda

Cak Imin mengungkapkan, anak muda memiliki energi besar untuk menjadi bagian terdepan bagi kemajuan bangsa Indonesia.

Baca Selengkapnya
Ini Jurus Andalan Gibran Sekakmat Lawan Debat di Depan Publik
Ini Jurus Andalan Gibran Sekakmat Lawan Debat di Depan Publik

Tema debat cawapres kedua KPU : Pembangunan Berkelanjutan, Sumber Daya Alam, Lingkungan Hidup, Energi, Pangan, Agraria, Masyarakat Adat dan Desa.

Baca Selengkapnya
Jelang Debat Cawapres, Podium hingga Barisan Polisi Bersiaga di JCC Senayan
Jelang Debat Cawapres, Podium hingga Barisan Polisi Bersiaga di JCC Senayan

Jelang Debat Cawapres, Podium hingga Barisan Polisi Bersiaga di JCC Senayan

Baca Selengkapnya
Debat Pilpres Terakhir, Prabowo Capres Pertama yang Paparkan Visi Misi
Debat Pilpres Terakhir, Prabowo Capres Pertama yang Paparkan Visi Misi

Capres Prabowo Subianto akan menjadi pembicara pertama yang melakukan pemaparan visi misi.

Baca Selengkapnya