Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

AccorHotels targetkan punya 200 hotel di Indonesia tahun 2020

AccorHotels targetkan punya 200 hotel di Indonesia tahun 2020 Ibis Styles Bogor Raya. ©2016 merdeka.com/istimewa

Merdeka.com - Wajah Garth Simmons, Chief Operating Officer AccorHotels Malaysia-Indonesia-Singapore, tampak sumringah siang itu. Baru saja dia meluncurkan hotel terbaru jaringan Accor, ibis Styles Bogor Raya. Sebuah hotel ekonomi premium yang memiliki desain yang modern di dekat lapangan golf.

Jaringan AccorHotels punya target yang cukup ambisius. Mereka menargetkan memiliki 200 hotel di Indonesia pada tahun 2020. Garth Simmons mengaku cukup optimistis pasar Indonesia akan berkembang terus.

Saat ini, Accor sudah memiliki lebih dari 100 hotel di seluruh Indonesia. Walau perekonomian Indonesia cenderung flat tahun ini, namun bisnis di bidang perhotelan dan pariwisata masih cukup bergairah.

"Kami cukup yakin dengan perkembangan bisnis di Indonesia. Langkah pemerintah untuk mempromosikan pariwisata juga sangat baik. Target kami 200 hotel pada tahun 2020," kata Garth Simmons saat menerima merdeka.com dan beberapa media di Bogor, Selasa (16/11).

ibis styles bogor raya

Simmons mengaku kini menyasar Indonesia Timur. Banyak daerah potensial di sana. Jaringan Accor di Makassar dan Manado pun memiliki tingkat okupansi yang cukup tinggi.

"Belitung juga akan menjadi masa depan pariwisata Indonesia. Pantai-pantainya sangat indah dan tidak terlalu jauh dari Jakarta. Mungkin bukan dalam waktu dekat karena menunggu pembangunan infrastruktur, tapi Belitung sangat potensial," kata pria asal Australia ini.

AccorHotels merupakan salah satu jaringan hotel dan resort nomor satu di dunia. Mereka memiliki 4.100 hotel di 95 negara dengan total 570.000 kamar.

Untuk kelas Luxury, baru saja mereka mengakuisisi Raffles Hotel dan Resort. Sebelumnya sudah ada Fairmont dan Sofitel. Untuk jaringan hotel bintang empat ada Hotel Pullman, Grand Mercure dan Novotel. Sementara untuk ekonomi dan keluarga ada Ibis Styles, Ibis dan Ibis Budget Hotel. Sebagian nama-nama itu tentu sudah sangat familiar dengan masyarakat Indonesia.

Di Indonesia, Accor mengaku wisatawan domestik masih lebih dominan daripada mancanegara. Mereka juga mengandalkan rapat atau acara dari institusi dan pemerintahan.

Saat ini tingkat okupansi di jaringan AccorHotels rata-rata 70 persen. Menurut Simmons, angka itu termasuk cukup bagus.

"Tentu kita tidak bisa pukul rata. Di Jakarta dan Bali misalnya, tingkat okupansi bisa lebih dari 90 persen. Tapi di daerah lain lebih sedikit. Di Tangerang, hotel baru kita juga okupansinya sangat bagus. Saya kira untuk rata-rata sekitar 70 persen," kata dia.

Menghadapi tren backpackers di dunia, apakah Accor juga berniat membuka kamar di kelas yang lebih murah?

Simmons menjelaskan hal itu masuk ke dalam perencanaan pihak Accor. Mereka masih mengkaji daerah mana yang cocok untuk tipe penginapan seperti itu.

"Di Bali mungkin cocok, tapi di tempat lain belum tentu. Kami masih menjajakinya," kata Simmons.

(mdk/ian)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pemilik Burj Khalifa Yakinkan Prabowo Wisata Indonesia Bisa Tumbuh 300 Persen
Pemilik Burj Khalifa Yakinkan Prabowo Wisata Indonesia Bisa Tumbuh 300 Persen

Dalam pertemuan di ruang kerjanya itu, Prabowo dan dua tamunya berdiskusi selama sekitar satu jam membahas industri pariwisata di Indonesia.

Baca Selengkapnya
InJourney Hospitality Antisipasi Lonjakan Okupansi Hotel saat Lebaran
InJourney Hospitality Antisipasi Lonjakan Okupansi Hotel saat Lebaran

InJourney Hospitality Antisipasi Lonjakan Okupansi Hotel Saat Lebaran

Baca Selengkapnya
Strategi Teranyar Industri Pariwisata Demi Menarik Wisatawan
Strategi Teranyar Industri Pariwisata Demi Menarik Wisatawan

Industri pariwisata termasuk di dalamnya hiburan, properti dan perhotelan sudah kembali pulih.

Baca Selengkapnya
Sandiaga Uno Target Investasi AS untuk Pariwisata Hijau Capai USD6 Miliar
Sandiaga Uno Target Investasi AS untuk Pariwisata Hijau Capai USD6 Miliar

Beberapa perusahaan AS menyatakan minat untuk berinvestasi di sektor pariwisata hijau.

Baca Selengkapnya
Transformasi Digital Hotel Perlu Dilakukan Apalagi Jelang Libur Akhir Tahun
Transformasi Digital Hotel Perlu Dilakukan Apalagi Jelang Libur Akhir Tahun

Diperkirakan sejumlah 107,63 juta orang melakukan perjalanan selama libur Nataru 2023/2024.

Baca Selengkapnya
Ada 1,07 Juta Turis Asing Liburan ke Indonesia di September 2023
Ada 1,07 Juta Turis Asing Liburan ke Indonesia di September 2023

Secara tahunan jumlah wisman yang datang ke Indonesia mengalami kenaikan 52,76 persen (yoy).

Baca Selengkapnya
Hotel Senilai Rp100 Miliar Bakal Dibangun di IKN, Jokowi: Selesai Jangka Waktu Satu Tahun
Hotel Senilai Rp100 Miliar Bakal Dibangun di IKN, Jokowi: Selesai Jangka Waktu Satu Tahun

Presiden Joko Widodo mengatakan, PT Prima Hotel Manajemen Indonesia memberikan variasi pilihan bagi pengunjung yang akan ke Kota Nusantara.

Baca Selengkapnya
BPS: Turis Asing Kunjungi Indonesia Turun di September 2024
BPS: Turis Asing Kunjungi Indonesia Turun di September 2024

Jumlah ini turun sebesar 4,53 persen dibandingkan Agustus 2024 month-to-month (m-to-m).

Baca Selengkapnya
978.000 Turis Asing Kunjungi Indonesia Selama Oktober 2023, Paling Banyak dari Malaysia
978.000 Turis Asing Kunjungi Indonesia Selama Oktober 2023, Paling Banyak dari Malaysia

Secara kumulatif, kunjungan turis asing ke Indonesia pada periode Januari - Oktober 2023 mencapai 9,42 juta kunjungan.

Baca Selengkapnya
Hotel di Bali Nyaris Penuh Saat Libur Natal, Okupansi Tahun Baru Diprediksi Tembus 100%
Hotel di Bali Nyaris Penuh Saat Libur Natal, Okupansi Tahun Baru Diprediksi Tembus 100%

Diprediksi, persentase ini akan terus meningkat jelang tahun baru 2024 nanti.

Baca Selengkapnya
Ekonomi Global Bergejolak, Investasi di IKN Nusantara Tetap Laris Manis
Ekonomi Global Bergejolak, Investasi di IKN Nusantara Tetap Laris Manis

Kadin Indonesia akan terus mengawal proses investasi demi memastikan terciptanya lapangan kerja baru sebagai efek rambatan dari proyek IKN Nusantara.

Baca Selengkapnya
Jokowi Groundbreaking Hotel Bintang 5 di IKN, Investasinya Capai Rp300 Miliar
Jokowi Groundbreaking Hotel Bintang 5 di IKN, Investasinya Capai Rp300 Miliar

Hotel ini memiliki konsep modern Indonesia etnik, dengan kapasitas 200 kamar.

Baca Selengkapnya