Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Akibat Tax Amnesty, orang kaya RI borong properti mewah di Singapura

Akibat Tax Amnesty, orang kaya RI borong properti mewah di Singapura Marina Bay Sand Singapura. Ardyan Mohammad ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Pasar properti di Singapura mengalami lonjakan permintaan drastis. Permintaan tersebut berasal dari orang kaya di Indonesia.

Seperti dilansir Bloomberg, Jumat (16/9), orang kaya Indonesia yang membeli properti di Singapura melonjak hingga empat kali lipat dari tahun sebelumnya. Data Urban Redevelopment Authority (URA), para WNI kaya ini membeli sebanyak 30 properti mewah dengan nilai total USD 5 juta atau setara Rp 65,6 miliar selama kurun 8 bulan. Jumlah ini meningkat sangat signifikan dibanding periode yang sama tahun lalu sekitar 8 properti dibeli WNI.

Pembelian properti mewah di Singapura ini meningkat bertepatan dengan berlakunya Undang-Undang (UU) tentang Pengampunan Pajak atau Tax Amnesty di Indonesia.

"Kami melihat peningkatan besar orang kaya Indonesia dalam membeli properti yang paling mahal," kata Senior Agent SLP Realty Pte Ang Kok Leong.

Sementara, dalam laporan Cushman and Wakefield menyebut selama semester I-2016, WNI membeli 189 properti atau naik 23 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Lonjakan transaksi ini bertepatan dengan berlakunya UU Amnesti Pajak yang bertujuan memulangkan dana sekitar USD 300 miliar atau setara Rp 3.936 triliun yang pindah ke Singapura sejak 1998.

Orang kaya lebih tertarik membeli properti yang berada di jantung Kota Singapura, terutama di Orchard Road. Terbukti, apartemen mewah The OUE Twin Peaks yang ditawarkan sebesar USD 4 juta atau Rp 52,4 miliar per unit ludes terjual. Orang Indonesia tercatat sebagai pembeli asing terbanyak atas apartemen ini.

(mdk/sau)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Singapura Dinobatkan Jadi Kota Termahal di Dunia, Biaya Pendidikan Meningkat 14 Persen
Singapura Dinobatkan Jadi Kota Termahal di Dunia, Biaya Pendidikan Meningkat 14 Persen

Harga kepemilikan mobil di Singapura, yang termahal secara global dengan rata-rata 2,5 kali lipat telah melonjak 15 persen dari tahun sebelumnya dalam dolar AS.

Baca Selengkapnya
Orang Kaya China Banyak Borong Rumah Mewah di Kuala Lumpur, Ternyata Ini Alasannya
Orang Kaya China Banyak Borong Rumah Mewah di Kuala Lumpur, Ternyata Ini Alasannya

Warga China merupakan segmen pembeli properti asing terbesar di Malaysia.

Baca Selengkapnya
Singapura Tanamkan Investasi Paling Banyak di Indonesia Selama 10 Tahun Jokowi
Singapura Tanamkan Investasi Paling Banyak di Indonesia Selama 10 Tahun Jokowi

Secara tren, investasi Singapura di Indonesia terus mengalami lonjakan selama beberapa tahun terakhir.

Baca Selengkapnya
Miliuner Indonesia Bangun Hotel Mewah di Singapura, Ini Dia Sosoknya
Miliuner Indonesia Bangun Hotel Mewah di Singapura, Ini Dia Sosoknya

Tercatat, sekitar 10 miliuner termasuk Pansy Ho dari Hong Kong dan Sukanto Tanoto dari Indonesia membangun hotel di Singapura.

Baca Selengkapnya
FOTO: Penjualan Rumah Mewah Meningkat
FOTO: Penjualan Rumah Mewah Meningkat

Kontribusi industri properti terhadap PDB pada triwulan kedua 2023 tercatat sebesar 9,43 persen untuk sektor konstruksi & 2,40 persen untuk sektor real estate.

Baca Selengkapnya
Ternyata, Ini Alasan Orang Indonesia Banyak Memilih Berobat ke Singapura
Ternyata, Ini Alasan Orang Indonesia Banyak Memilih Berobat ke Singapura

Setidaknya, ada empat alasan masyarakat asing, termasuk Indonesia untuk berobat ke Singapura.

Baca Selengkapnya
Dubes: Setiap Tahun Ada Seribu WNI Pindah Kewarganegaraan Singapura
Dubes: Setiap Tahun Ada Seribu WNI Pindah Kewarganegaraan Singapura

Setidaknya, pada tahun 2021 dan 2022, ada sekitar 1.000 mahasiwa Indonesia berubah status menjadi warga negara Singapura.

Baca Selengkapnya
Kekayaan Miliarder Singapura Naik Rp15,34 Miliar, Ini Daftarnya
Kekayaan Miliarder Singapura Naik Rp15,34 Miliar, Ini Daftarnya

Secara total jumlah harta kekayaan 50 orang terkaya di Singapura tahun 2023 mencapai USD177 miliar atau setara Rp2.714,86 triliun.

Baca Selengkapnya
Catat, Ini Syarat dan Cara untuk Jadi Warga Negara Singapura
Catat, Ini Syarat dan Cara untuk Jadi Warga Negara Singapura

Syarat utama untuk mendapatkan kewarganegaraan Singapura adalah bagi mereka yang telah menetap selama setidaknya dua tahun.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Lanjutkan Insentif Pajak Pembelian Rumah, Sektor Properti Diprediksi Tumbuh 10 Persen di 2024
Pemerintah Lanjutkan Insentif Pajak Pembelian Rumah, Sektor Properti Diprediksi Tumbuh 10 Persen di 2024

Berbagai kemudahan tersebut juga semakin memperkuat stimulus yang sebelumnya diberikan pemerintah seperti Down Payment nol persen.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bocorkan Bakal Ada Insentif untuk Sektor Properti, Diputuskan Sore Ini
Jokowi Bocorkan Bakal Ada Insentif untuk Sektor Properti, Diputuskan Sore Ini

Insentif ini akan diberikan kepada sektor properti dan perumahan berupa adanya pelonggaran pajak yang akan ditanggung oleh pemerintah.

Baca Selengkapnya
Survei BI: Penjualan Properti di Akhir Tahun 2023 Meningkat
Survei BI: Penjualan Properti di Akhir Tahun 2023 Meningkat

Penjualan properti residensial triwulan IV-2023 tercatat meningkat 3,37 persen (yoy).

Baca Selengkapnya