Aksi Tanggap Bea Cukai Bersama Instansi Pemerintah Cegah Penyebaran Covid-19
Merdeka.com - Dalam mewujudkan upaya pemerintah dalam pencegahan dan penyebaran virus Corona, Bea Cukai di berbagai wilayah Indonesia bersama instansi lain telah bersinergi dalam membuat berbagai kebijakan untuk menangani pandemi tersebut.
Diawali oleh Bea Cukai Merauke, pada Rabu (18/3) telah mengadakan rapat bersama otoritas Bandara Mopah, TNI, Imigrasi, Karantina, maskapai penerbangan, dan pihak RSUD Merauke. Kepala Kantor Bea Cukai Merauke, Nazwar menjelaskan bahwa berdasarkan hasil rapat telah dibentuk satu tim untuk pelaksanaan penanganan Covid-19.
"Kami telah melakukan simulasi mengenai pelaksanaan penanganan Covid-19 ini di Bandar Udara Mopah, seperti penyediaan thermal scanner yang digunakan untuk mendeteksi suhu tubuh dan pemberlakuan Health Alert Card (HAC) sebagai media penyuluhan bagi penumpang dan kru pesawat," ujar Nazwar.
-
Apa yang dilakukan bandara untuk mengantisipasi mpox? Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, menerapkan penggunaan aplikasi satu sehat health pass (SSHP) untuk mengantisipasi penyebaran mpox atau cacar monyet yang telah dinyatakan oleh World Health Organization (WHO) sebagai kondisi darurat kesehatan global sejak 14 Agustus 2024 yang lalu.
-
Bagaimana penanganan Covid-19 di Indonesia? Jokowi memilih menggunakan strategi gas dan rem sejak awal untuk menangani pandemi Covid-19. Gas dan rem yang dimaksudkan Jokowi diimplementasikan dalam tiga strategi yakni penanganan kedaruratan kesehatan, jaring pengaman sosial, dan pemulihan ekonomi. Inilah yang kemudian menjadi ujung tombak dalam penanganan Covid-19 di Indonesia.
-
Apa target utama Kementan di Merauke? Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman (Mentan Amran), optimis modernisasi pertanian akan mempercepat pengembangan Merauke sebagai Lumbung Pangan Kawasan Timur Indonesia.
-
Apa target Kementan di Merauke? Kegiatan ini merupakan hari pertama kerja usai mengisi libur panjang pada momen Hari Raya Idul Fitri 2024.Di lokasi cetak sawah 500 ribu Ha Papua Selatan tersebut Mentan bersama jajaran pemda dan para petani setempat bergerak menggarap lahan potensial di Kabupaten Marauke. 'Dulu kami rintis disini sawah 10 ribu hektare dan sekarang produksinya sudah 6 ton per hektare, jadi sudah berhasil. Dulu rencana kita kembangkan 1 juta hektare dan sekarang kita merintis 500 ribu hektare. Ini kita proyeksikan menjadi lumbung pangan masa depan,' ujar Mentan, Selasa, 16 April 2024.
-
Bagaimana Pulau Onrust menjadi tempat karantina? Masih di era Kolonial Belanda, pulau ini ternyata juga pernah menjadi tempat karantina ketika wabah leptospirosis mulai menyerang Batavia dan sekitarnya.
-
Apa yang dikawal ketat di Pekanbaru? Pengawalan dipimpin Kasat Samapta Polresta Pekanbaru, Kompol Maryanta yang menjabat selaku Kepala Satuan Tugas (Kasatgas) Preventif Operasi Mantap Brata Lancang Kuning 2024.
Kemudian, untuk mengantisipasi penyebaran virus di Merauke khususnya di wilayah perbatasan, pemerintah melalui tim gabungan Customs, Immigration, Quarantine and Security (CIQS) telah menutup sementara akses keluar masuk di Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Sota Merauke.
Senada dengan Nazwar, Kepala Kantor Bea Cukai Tual, M. Anshar juga menyatakan bahwa pihaknya turut membuat berbagai upaya penanganan Covid-19 bersama pemerintah Kabupaten Maluku Tenggara. "Beberapa kebijakan yang dihasilkan antara lain, mengeluarkan instruksi WFH, menyediakan 2 rumah sakit rujukan pasien Covid-19 dan 11 posko kesehatan, membatasi lalu lintas orang yang masuk ke Maluku, dan memberlakukan screening test untuk pendatang," jelasnya.
Sementara itu, pada Minggu (22/3) lalu, Bea Cukai Tanjungpinang telah berkontribusi dalam mengamankan kedatangan Tim Satgas pengambilan obat dan peralatan kesehatan dalam rangka pencegahan penyebaran virus Corona serta memperlancar pengiriman alat kesehatan tersebut di Apron Barat Lanud Raden Sadjad Natuna.
Selain itu, Bea Cukai Wilayah Sulawesi Bagian Selatan berkoordinasi dengan pemerintah provinsi Sulsel, pada Selasa (24/3), dengan tanggap membantu memenuhi kebutuhan masyarakat terhadap produk hand sanitizer yang meningkat drastis. Atas kebijakan Kepala Kantor Wilayah Bea Cukai Sulbagsel, Parjiya, pihaknya bergerak cepat mengomunikasikan hal ini kepada perusahaan pembuat etil alkohol, PT Basis Indah untuk dapat menyuplai produk pendukung tersebut, hingga terealisasi sebanyak 4.000 liter Etil Alkohol.
"Selanjutnya, produk pendukung ini dibawa ke Dinas Kesehatan Sulawesi Selatan dan ke Fakultas Farmasi Universitas Hasanudin untuk segera di proses sesuai peruntukannya, yaitu hand sanitizer," ungkap Parjiya.
Koordinasi dan sinergi ini sangat diperlukan dan akan terus dilanjutkan sebagai upaya penanganan cepat terhadap merebaknya wabah ini. "Semoga pandemi ini cepat berlalu dan mampu meningkatkan kesadaran segala lapisan masyarakat untuk selalu ringan tangan dan bekerja bersama dalam menghadapi kendala yang terjadi," pungkas Parjiya. (mdk/hhw)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Meningkatnya kasus cacar monyet atau MPOX di sejumlah negara, BBKK Soekarno-Hatta bersama Angkasa Pura meningkatkan pengawasan penumpang dari luar negeri.
Baca SelengkapnyaPenetapan kebijakan itu sebagai kedaruratan kesehatan masyarakat yang meresahkan dunia (Public Health Emergency of International Concern) oleh WHO.
Baca SelengkapnyaSurat Edaran Dirjen Perhubungan Udara Nomor SE 5 DJPU Tahun 2024 tentang Penggunaan SatuSehat Health Pass pada Pelaku Perjalanan Luar Negeri.
Baca SelengkapnyaKantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai mengantisipasi lonjakan Covid-19 dan temuan mycoplasma pneumonia di luar negeri.
Baca SelengkapnyaMasih ada kontainer-kontainer impor yang tertolak karena beberapa alasan.
Baca SelengkapnyaAkibat serangan penyelundup itu, lima orang petugas Bea Cukai Sumut mengalami luka bakar.
Baca SelengkapnyaKinerja Bea Cukai belakangan menjadi viral dan disorot masyarakat
Baca SelengkapnyaAdapun capaian lainnya adalah keberhasilan mobilisasi patroli bersama antara instansi kedua negara melalui mekanisme coordinated patrol yang dilakukan bersama.
Baca SelengkapnyaPemerintah bakal memperketat impor barang-barang yang mengganggu pasar produk dalam negeri.
Baca SelengkapnyaInformasi Jokowi terima dari Menkes, kasus Covid-19 masih dalam kondisi yang baik meski memang ada kenaikan.
Baca SelengkapnyaBea Cukai terus melakukan inovasi guna optimalkan pelayanan dan pengawasan
Baca SelengkapnyaPerairan Batam memiliki wilayah strategis yang dikelilingi oleh pulau-pulau kecil dan terletak di jalur perdagangan internasional.
Baca Selengkapnya