Alibi menkeu saat kondisi ekonomi banyak meleset dari target
Merdeka.com - Pemerintah mengakui, realisasi kondisi makro ekonomi 2014 meleset dari asumsi yang ditetapkan di Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Perubahan 2014.
Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro memperkirakan, pertumbuhan ekonomi Indonesia tahun lalu hanya akan mencapai 5,1 persen. Angka tersebut masih di bawah dari asumsi makro APBN-P 2014 sebesar 5,5 persen.
"Namun ini masih belum final. Pertumbuhan ekonomi memang masih di bawah target karena kondisi ketidakpastian global dan ekonomi kita sendiri. Selain itu, besarnya defisit transaksi berjalan yang ketat makanya agak melambat," ujar dia dalam konferensi pers kinerja realisasi APBN-P tahun 2014 di Kementerian Keuangan, Jakarta, Senin (5/1).
-
Apa target pertumbuhan ekonomi Indonesia? Badan Anggaran (Banggar) DPR RI dan Pemerintah menyepakati target sasaran pertumbuhan ekonomi Indonesia di tahun 2025 mendatang berada pada rentang 5,3 persen sampai 5,6 persen.
-
Bagaimana pertumbuhan ekonomi bisa dicapai? Pengembangan kuantitas produksi berikut umumnya disebabkan oleh semakin majunya teknologi, adanya inovasi bisnis yang efisien serta eskalasi minat konsumen pada tren tertentu.
-
Bagaimana cara BKPM mencapai target Indonesia Emas? Untuk mencapai pertumbuhan itu, maka hilirisasi sebagai dongkrak yang efektif. Bahlil juga menuturkan, pemerintah sudah membuat desain besar di berbagai sektor untuk hilirisasi. Di antaranya, minyak dan gas, mineral dan batubara, perkebunan, perikanan, kehutanan, dan pertanian.'Kita menciptakan nilai tambah di sini, supaya menciptakan lapangan pekerjaan. Kalau lapangan pekerjaan tercipta, hilirisasi terbangun, pendapatan negara naik, upah naik, gaji pegawai negeri juga naik,' imbuhnya.
-
Apa pertumbuhan ekonomi RI di Kuartal II-2023? Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pertumbuhan ekonomi Indonesia berada di angka 5,17 persen secara tahunan (yoy) pada kuartal II-2023.
-
Bagaimana pertumbuhan ekonomi RI di kuartal II-2023? “Bila dibandingkan dengan triwulan II-2022 atau secara year on year tumbuh sebesar 5,17 persen,“ kata Deputi Bidang Neraca dan Analis Statistik BPS Moh Edy Mahmud saat Konferensi Pers di Jakarta, Senin.
-
Kenapa PDB per kapita Indonesia ditargetkan naik? Dia menyebut target ambisius ini mencakup peningkatan PDB sekitar Rp13.000 triliun. kata Dirgayuza dalam acara Economist Gathering INDEF, Jakarta, Senin (29/07). 'Nah, kita punya target selama 5 tahun ke depan untuk meningkatkan PDB kita sebesar sekiranya kurang lebih Rp13.000 triliun. Jadi kita mau naik ke 35.500,' Menurut Setiawan, pencapaian target ini krusial untuk menghindari jebakan pendapatan menengah (middle income trap) yang dapat menghambat kemajuan ekonomi Indonesia.
Tidak hanya asumsi pertumbuhan ekonomi yang meleset, realisasi inflasi tahun lalu yang mencapai 8,36 persen juga jauh meleset daru asumsi APBN-P 2014 yang dipatok 5,3 persen. Ini tidak lepas dari kebijakan kenaikan harga BBM yang dilakukan pemerintah pada November lalu.
"Untuk itu, Presiden Jokowi memberikan perhatian kepada inflasi tahun lalu dan para menteri diminta kerja keras untuk perbaiki inflasi saat ini," kata dia.
Nilai tukar Rupiah juga ikut meleset dari target. Realisasi rata-rata nilai tukar Rupiah diperkirakan mencapai Rp 11.878 per USD> Angka tersebut lebih tinggi dari asumsi yang ditetapkan sebesar Rp 11.600 per USD. "Memang kita sudah duga nilai tukar melemah," kata dia.
Sementara itu, realisasi tingkat suku bunga Surat Perbendaharaan Negara (SPN) tiga bulan hanya mencapai 5,8 persen. Angka itu meleset dari asumsi yang ditetapkan yaitu 6 persen. Sementara lifting minyak Indonesia hanya mampu 794.000 barel per hari dari yang ditargetkan 818.000 barel per hari.
Asumsi harga minyak Indonesia (Indonesia Crude Price/ICP) realisasinya hanya USD 97 per barel. Padahal, asumsi makro menetapkan ICP USD 105 per barel. Target itu pun sudah direvisi setelah tren penurunan harga minyak.
Dari semua asumsi makro APBN-P 2014, hanya lifting gas yang mencapai target sebesar 1.224 juta barel per hari setara minyak. "Lifting gas cenderung sama 1.224 juta barel per hari setara minyak," ucap dia.
(mdk/noe)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
SKK Migas memprediksi, penerimaan negara dari sektor hulu migas tahun ini akan berada di bawah target yang ditetapkan dalam APBN 2023.
Baca SelengkapnyaPenurunan realisasi lifting migas sebagai dampak adanya sejumlah kecelakaan kerja di awal tahun 2023.
Baca SelengkapnyaTerjadi kondisi yang menimbulkan persaingan antara daerah.
Baca SelengkapnyaDibandingkan tahun 2022, realisasi lifting minyak 2023 turun 1 persen.
Baca SelengkapnyaPemerintah mendorong pengembangan migas non konvensional (MNK).
Baca SelengkapnyaRealisasi lifting minyak bumi di semester I-2024 tidak mencapai target karena banjir di Blok Rokan.
Baca SelengkapnyaAnak Buah Sri Mulyani tersebut meyakini kenaikan harga minyak mentah dunia bersifat sementara.
Baca SelengkapnyaPertama, ada faktor dari sisi hulu di mana rencana-rencana produksi mengalami kendala operasional.
Baca SelengkapnyaTarget tingkat kemiskinan diiturunkan pada periode kedua Jokowi dalam RPJMN 2020-2024.
Baca SelengkapnyaPemerintah target mencapai bauran EBT 23 persen di 2025.
Baca SelengkapnyaHingga akhir April 2024, pemerintah telah mengumpulkan penerimaan pajak sebesar Rp624,19 triliun.
Baca SelengkapnyaMenteri Keuangan Sri Mulyani menyampaikan angka pada proyeksi tahun 2024 merupakan bentuk antisipasi pemerintah terhadap kondisi global.
Baca Selengkapnya