Ambisi Garuda gusur Merpati sebagai raja penerbangan perintis
Merdeka.com - Selama ini, rute penerbangan perintis didominasi dan dikuasai maskapai penerbangan Merpati Nusantara Airlines. Maskapai penerbangan pelat merah ini menjadi pemain utama di jalur-jalur penerbangan yang disebut-sebut tidak komersil dan tidak menarik perhatian maskapai lainnya. Praktis Merpati mendapat predikat sebagai raja penerbangan perintis.
Kondisi saat ini, sang raja penerbangan perintis itu tengah terbebani masalah besar yakni lilitan utang yang totalnya mencapai Rp 6,5 triliun. kedigdayaan sang raja pun mulai memudar. Merpati sulit untuk terbang tinggi dan mengudara di daerah-daerah terpencil karena tengah fokus keluar dari jerat utang.
Di saat bersamaan, Garuda Indonesia memesan 35 pesawat turboprop ATR 72-600 'Explore'. Pesawat ini khusus untuk mengudara di rute-rute pendek dan daerah yang sulit dijangkau pesawat berbadan besar. Dua pesawat pesanan Garuda sudah mendarat di Indonesia bulan lalu.
-
Dimana pesawat Merpati dibajak? Saat berada di atas langit Pekalongan, sang pembajak ini memaksa untuk masuk ke ruang kemudi setelah berhasil mengancam sang kapten yaitu Soleh Sukarnapradja.
-
Siapa yang membajak pesawat Merpati? Pembajak yang diketahui mantan Korps Komando Angkatan Laut itu mengancam akan meledakkan pesawat dengan dua granat dan satu tas mesiu.
-
Bagaimana Garuda Mataram dikelola sekarang? Kini Garuda Mataram Motor dikendalikan Indomobil group, yang dimiliki keluarga Sudono Salim.
-
Kapan pembajakan pesawat Merpati terjadi? Drama pembajakan pesawat pertama di Indonesia menimpa salah satu maskapai bernama Merpati dengan nomor penerbangan MZ 171 pada tahun 1972 silam.
-
Kenapa Garuda Mataram dibuat? Akibat PT Piola bangkrut, pemerintah Presiden Soeharto memutuskan kebijakan penyelamatan dan membentuk perusahaan baru untuk mengelola VW di Indonesia.
-
Kenapa orang Sunda melepaskan merpati? Masyarakat Sunda di Jawa Barat masih melestarikan kegiatan melepas burung merpati sebagai satu rangkaian pernikahan yang sakral. Salah satu keunikan dalam pernikahan adat Sunda adalah tradisi melepaskan merpati. Dalam prosesi tradisi ini, pengantin pria dan wanita bersama-sama memegang burung merpati dan melepasnya setelah didoakan oleh pak Lebe atau tokoh yang memandu pernikahan. Tak sekadar menerbangkan merpati, tradisi ini teryata memiliki makna mendalam. Kedua belah mempelai bisa menjadikan tradisi ini sebagai gambaran saat sudah berumah tangga kelak.
Pembelian pesawat ini bukan tanpa maksud. Garuda 'memanfaatkan' terpuruknya sang raja penerbangan perintis. Tidak ingin kalah cepat dari maskapai lain, Garuda mencoba mengisi pasar penerbangan perintis yang selama ini dikenal sebagai pasarnya maskapai Merpati.
Pesawat berkapasitas 70 penumpang tersebut memang dikhususkan Garuda untuk melayani penerbangan perintis lantaran bisa menjangkau bandara kecil yang memiliki landasan pacu kurang dari 1,600 meter dan jarak tempuh kurang dari 900 Nautical Mile (Nm).
"Pesawat ini tercanggih dan paling nyaman di kelasnya buat melayani rute penerbangan jarak pendek di berbagai pulau maupun kota," ujar Direktur Utama Garuda Indonesia, Emirsyah Satar di Bali, Senin (2/12).
Kemarin, Garuda membuka empat rute penerbangan perintis baru di Indonesia timur. Rute yang dipilih juga merupakan rute yang paling diminati wisatawan, sehingga cukup potensial untuk digarap. Rute baru Garuda antara lain Denpasar-Labuan Bajo-Ende dan Denpasar-Bima-Mataram. Dua rute berikutnya, Denpasar-Labuan Bajo-Tambolaka dan Denpasar-Mataram-Bima, yang bakal dibuka 20 Desember 2013.
Emir menuturkan, pembukaan rute ini juga bagian dari upaya merealisasikan keterhubungan atau konektivitas di seluruh wilayah Indonesia. "Garuda juga melanjutkan program transformasi dan ekspansi perusahaan sejalan dengan pertumbuhan positif industri penerbangan," kata Emir.
Garuda cukup berambisi masuk ke pasar penerbangan perintis yang selama ini milik Merpati. Ambisi Garuda tidak hanya terlihat dari pembelian pesawat baru tapi juga pengambilalihan 42 pesawat baling-baling ATR yang sesungguhnya jatah anak usahanya sendiri yakni maskapai Citilink. Anak usaha Garuda Indonesia itu hanya disisakan 8 dari 50 pesawat ATR yang akan didatangkan dalam dua tahun mendatang.
"Dulu ATR memang dalam rencana jangka panjang diserahkan ke Citilink, tapi setelah kita lihat lebih baik ke Garuda karena akan dimanfaatkan sebagai pengumpan Garuda untuk rute yang lebih ke pelosok," ucap Emirsyah beberapa waktu lalu.
Garuda Indonesia makin berambisi setelah Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan memberi angin segar sekaligus lampu hijau. Dahlan menyerahkan proyek pembukaan jalur penerbangan perintis pada Garuda Indonesia dan tidak menyerahkan pada Merpati. Dahlan punya alasan sendiri. Salah satunya, masalah yang dihadapi Merpati terlalu mendalam dan belum akan selesai dalam waktu dekat.
"Kalau ditunjuk Merpati, problemnya masih sangat mendalam tentang utang Rp 6,5 triliun. Dia tidak akan berkembang kalau utangnya belum direstrukturisasi," jelas Dahlan.
Dia menegaskan, Merpati masih harus memprioritaskan perhatian pada penyelesaian utang tersebut. Dahlan mengungkapkan bahwa belum ada tanda awal perbaikan hingga kini di tubuh Merpati dan karenanya masih harus berjuang.
Mampukah Garuda mewujudkan ambisinya menjadi raja penerbangan perintis menggeser saudaranya sendiri? (mdk/noe)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Prabowo satu-satunya menteri Jokowi yang berkorban untuk Garuda Indonesia.
Baca SelengkapnyaGaruda Indonesia akan menerima sejumlah keuntungan jika bergabung dengan InJourney.
Baca SelengkapnyaMisi TNI AU mengebom Basis PKI dengan pesawat Cureng peninggalan Jepang.
Baca SelengkapnyaBukan hanya manusia, ini sosok binatang paling berjasa dalam kemerdekaan Indonesia. Siapa yang dimaksud?
Baca SelengkapnyaMandala Airlines kini berganti nama menjadi Tigerair Mandala.
Baca SelengkapnyaLion Air Group saat ini menguasai hampir 70 persen dari market share pesawat domestik dengan total 367 pesawat.
Baca SelengkapnyaBaginya, efisiensi di tubuh BUMN terus menjadi agenda utama pada perusahaan-perusahaan milik negara yang ia pimpin.
Baca SelengkapnyaMandat monopoli avtur oleh Pertamina dilindungi oleh BPH Migas.
Baca SelengkapnyaSelain dari penjualan tiket pesawat, Garuda juga menerapkan berbagai program untuk meningkatkan pendapatan mereka.
Baca SelengkapnyaJaksa juga mengenakan biaya pengganti kepada Emirsyah sebesar USD 86.367.019.
Baca SelengkapnyaPenghitungan dilakukan dengan melihat capaian kinerja tahun fiskal 2023 pada perusahaan-perusahaan yang merilis laporan keuangan yang telah diaudit.
Baca SelengkapnyaSaat ini, skema peleburan maskapai penerbangan masih akan terus dibahas dan menunggu beberapa masukan.
Baca Selengkapnya