Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Anggaran kerap sisa, belanja KemenBUMN 2017 dipotong Sri Mulyani

Anggaran kerap sisa, belanja KemenBUMN 2017 dipotong Sri Mulyani sri mulyani. ©2015 merdeka.com/imam buhori

Merdeka.com - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan pagu anggaran dalam Rencana Kerja dan Anggaran Kementerian dan Lembaga (RKAKL) 2017 untuk Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) masih terlalu besar, yakni sebesar Rp 243,8 miliar.

Sebab, realisasi anggaran Kementerian BUMN tahun 2015 dinilai belum bisa mencapai sasaran. Yakni hanya sebesar Rp 124,75 miliar, atau 84,25 persen dari pagu anggaran dalam APBN 2015.

"Kalau dilihat realisasi anggaran tahun 2015 dan kemungkinan tahun 2016 juga melakukan self blocking, di mana realisasi anggaran hanya mencapai Rp 160 miliar, maka anggaran tahun 2017 cukup besar. Mungkin saya akan memotong sendiri, tentunya dengan izin Komisi VI," kata Menteri Sri Mulyani di Gedung DPR RI, Jakarta, Rabu (31/8).

Dia menambahkan, RKAKL tahun 2017 ini diberikan untuk 2 program utama Kementerian BUMN, yakni dukungan manajemen dan pelaksanaan tugas serta program pembinaan BUMN yang akan dilakukan masing-masing deputi.

Menurut catatan Kementerian BUMN, realisasi anggaran dalam program dukungan manajemen dan pelaksanaan tugas tahun 2015 sebesar Rp 101 miliar atau 84,1 persen dari pagu anggaran, dan realisasi anggaran dalam program pembinaan BUMN sebesar Rp 23,49 miliar atau 84,6 persen dari pagu anggaran.

"Kami berharap komisi 6 bisa membahasnya dan bisa menyetujui kebutuhan anggaran serealistis mungkin," imbuhnya.

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Curhat ke DPR, Kepala OIKN Sebut Anggaran IKN  Rp21,7 Miliar Diblokir Sri Mulyani
Curhat ke DPR, Kepala OIKN Sebut Anggaran IKN Rp21,7 Miliar Diblokir Sri Mulyani

Bambang mengaku anggaran Badan Otorita Ibu Kota Nusantara tahun 2024 diblokir Menteri Keuangan Sri Mulyani.

Baca Selengkapnya
Sri Mulyani Rombak Rencana Anggaran untuk Akomodasi Kementerian dan Lembaga Baru
Sri Mulyani Rombak Rencana Anggaran untuk Akomodasi Kementerian dan Lembaga Baru

Restrukturisasi anggaran itu menjadi pekerjaan rumah besar bagi K/L saat ini yang perlu diselesaikan dalam waktu singkat.

Baca Selengkapnya
Ini Isi Aturan Sri Mulyani yang Pangkas Biaya Perjalanan Dinas Kementerian Hingga 50 Persen
Ini Isi Aturan Sri Mulyani yang Pangkas Biaya Perjalanan Dinas Kementerian Hingga 50 Persen

Terdapat tujuh poin yang disampaikan dalam surat edaran efisiensi anggaran dinas tersebut.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Menkeu Sri Mulyani Lapor Bayar Utang Lancar, APBN Surplus Rp22,8 Triliun
VIDEO: Menkeu Sri Mulyani Lapor Bayar Utang Lancar, APBN Surplus Rp22,8 Triliun

Sri Mulyani melaporkan APBN mengalami surplus Rp22,8 triliun hingga 15 Maret 2024.

Baca Selengkapnya
BPK Ungkap KPU Kelebihan Bayar Miliaran Rupiah di Tahun 2022
BPK Ungkap KPU Kelebihan Bayar Miliaran Rupiah di Tahun 2022

Ketua KPU, Hasyim Asy’ari pengguna anggaran tidak hanya dilakukan KPU Pusat, melainkan Provinsi sampai Daerah/Kabupaten.

Baca Selengkapnya
Sri Mulyani Semringah, APBN 2023 Masih Surplus Rp153,5 Triliun
Sri Mulyani Semringah, APBN 2023 Masih Surplus Rp153,5 Triliun

Bendahara negara ini juga melaporkan, kinerja APBN sampai dengan akhir Juli masih tetap terjaga positif.

Baca Selengkapnya
Realisasi KUR Baru Rp177 Triliun, Sri Mulyani Minta Perbankan Segera Cairkan untuk UMKM
Realisasi KUR Baru Rp177 Triliun, Sri Mulyani Minta Perbankan Segera Cairkan untuk UMKM

Penyaluran KUR tersebut masih sangat rendah dan jauh dari target yang ditetapkan dalam APBN 2023 sebesar Rp297 triliun.

Baca Selengkapnya